Salin Artikel

Padamkan Kebakaran di Menteng Dalam, Seorang Anggota Damkar Tersetrum

Seorang anggota pemadam kebakaran Sektor VI Tebet Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan Jakarta mengalami cedera di bagian tangan saat memadamkan api.

Pantauan Kompas.com, petugas tersebut dievakuasi oleh rekan-rekannya menuju ambulans.

“Tadi dia kesetrum saat memadamkan api. Dia masih melanjutkan pemadaman. Lalu sekarang mati rasa di tangan kanan,” ujar seorang pemadam kebakaran kepada Kompas.com, Rabu malam.

Tangan pemadam kebakaran terlihat diperban. Wajahnya tampak lemas.

Petugas tersebut kemudian dibawa mobil ambulans ke rumah sakit.

Sebelumnya, informasi dari Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan Jakarta Selatan, kebakaran terjadi sekitar pukul 17.27 WIB.

Seorang penghuni indekos yang kamarnya terbakar, Mirwansyah mengatakan, dirinya awalnya mengetahui adanya kebakaran dari tetangga.

Saat itu, ia baru pulang dari kerja.

“Pas pulang kerja sampai kosan saya, ada bapak-bapak teriak ada api. Saya baru banget copot pakaian,” ujar Mirwansyah kepada Kompas.com di lokasi kebakaran.

Mirwansyah langsung panik dan berlari ke keluar kamar indekos. Ia sempat menyelamatkan televisi miliknya.

“Motor saya di depan, eh kunci ketinggalan. Udah panik saya. Api sudah besar,” ujar Mirwansyah.

Indekos Mirwansyah berada di dalam gang yang sempit.

Mirwansyah mengatakan, warga banyak berteriak saat terjadi kebakaran.

Warga berlarian keluar rumah sambil membawa barang-barang yang bisa diselamatkan.

Sebanyak 19 mobil pemadam kebakaran dari Suku Dinas Penanggulangan Bencana dikerahkan untuk memadamkan api.

Jumlah rumah yang terbakar dan penyebab kebakaran masih belum diketahui.

https://megapolitan.kompas.com/read/2021/01/13/21262621/padamkan-kebakaran-di-menteng-dalam-seorang-anggota-damkar-tersetrum

Terkini Lainnya

Dua Rumah Kebakaran di Kalideres, Satu Orang Tewas

Dua Rumah Kebakaran di Kalideres, Satu Orang Tewas

Megapolitan
Curhat Pedagang Bawang Merah Kehilangan Pembeli Gara-gara Harga Naik Dua Kali Lipat

Curhat Pedagang Bawang Merah Kehilangan Pembeli Gara-gara Harga Naik Dua Kali Lipat

Megapolitan
PAN Ajak PDI-P Ikut Usung Dedie Rachim Jadi Calon Wali Kota Bogor

PAN Ajak PDI-P Ikut Usung Dedie Rachim Jadi Calon Wali Kota Bogor

Megapolitan
Kelakar Chandrika Chika Saat Dibawa ke BNN Lido: Mau ke Mal, Ada Cinta di Sana...

Kelakar Chandrika Chika Saat Dibawa ke BNN Lido: Mau ke Mal, Ada Cinta di Sana...

Megapolitan
Pemilik Toko Gas di Depok Tewas dalam Kebakaran, Saksi: Langsung Meledak, Enggak Tertolong Lagi

Pemilik Toko Gas di Depok Tewas dalam Kebakaran, Saksi: Langsung Meledak, Enggak Tertolong Lagi

Megapolitan
Sowan ke Markas PDI-P Kota Bogor, PAN Ajak Berkoalisi di Pilkada 2024

Sowan ke Markas PDI-P Kota Bogor, PAN Ajak Berkoalisi di Pilkada 2024

Megapolitan
Penjelasan Pemprov DKI Soal Anggaran Restorasi Rumah Dinas Gubernur DKI yang Capai Rp 22 Miliar

Penjelasan Pemprov DKI Soal Anggaran Restorasi Rumah Dinas Gubernur DKI yang Capai Rp 22 Miliar

Megapolitan
Kebakaran Tempat Agen Gas dan Air di Depok, Satu Orang Meninggal Dunia

Kebakaran Tempat Agen Gas dan Air di Depok, Satu Orang Meninggal Dunia

Megapolitan
Banyak Warga Berbohong: Mengaku Masih Tinggal di Jakarta, padahal Sudah Pindah

Banyak Warga Berbohong: Mengaku Masih Tinggal di Jakarta, padahal Sudah Pindah

Megapolitan
Pendaftaran PPK Pilkada 2024 Dibuka untuk Umum, Mantan Petugas Saat Pilpres Tak Otomatis Diterima

Pendaftaran PPK Pilkada 2024 Dibuka untuk Umum, Mantan Petugas Saat Pilpres Tak Otomatis Diterima

Megapolitan
Asesmen Diterima, Polisi Kirim Chandrika Chika dkk ke Lido untuk Direhabilitasi

Asesmen Diterima, Polisi Kirim Chandrika Chika dkk ke Lido untuk Direhabilitasi

Megapolitan
Selain ke PDI-P, Pasangan Petahana Benyamin-Pilar Daftar ke Demokrat dan PKB untuk Pilkada Tangsel

Selain ke PDI-P, Pasangan Petahana Benyamin-Pilar Daftar ke Demokrat dan PKB untuk Pilkada Tangsel

Megapolitan
Polisi Pastikan Kondisi Jasad Wanita Dalam Koper di Cikarang Masih Utuh

Polisi Pastikan Kondisi Jasad Wanita Dalam Koper di Cikarang Masih Utuh

Megapolitan
Cara Urus NIK DKI yang Dinonaktifkan, Cukup Bawa Surat Keterangan Domisili dari RT

Cara Urus NIK DKI yang Dinonaktifkan, Cukup Bawa Surat Keterangan Domisili dari RT

Megapolitan
Heru Budi Harap 'Groundbreaking' MRT East-West Bisa Terealisasi Agustus 2024

Heru Budi Harap "Groundbreaking" MRT East-West Bisa Terealisasi Agustus 2024

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke