Salin Artikel

Tempat yang Wajib Dikunjungi di Jakarta

KOMPAS.com - Jakarta sebagai kota metropolitan memiliki banyak tempat yang menarik dikunjungi. Mulai dari tempat nongkrong hingga wisata alam. 

Bagi wisatawan dari luar kota tentunya ingin ke tempat yang hanya bisa ditemukan di Ibu Kota. Beberapa tempat berikut ini bisa menjadi rekomendasi sebagai tempat wajib yang perlu dikunjungi di Jakarta.

Beberapa di antaranya bahkan tidak memerlukan biaya yang besar karena tidak ada tiket masuk alias gratis. Sehingga wisatawan bisa menghemat pengeluaran jika datang ke beberapa tempat ini. 

Kawasan Sudirman - Thamrin - Monas

Kawasan ini sudah terkenal menjadi pusatnya kota Jakarta. Wilayah Sudirman, Thamrin hingga Silang Monas wajib dilewati ketika Anda ke Jakarta.

Jalan Sudirman, Jalan MH Thamrin, hingga kawasan Medan Merdeka, punya banyak gedung-gedung pencakar langit yang tak akan Anda temukan di kota lain.

Dari Jalan Jenderal Sudirman, Anda bisa berjalan dan foto-foto di trotoar, atau berfoto dari jembatan penyeberangan kekinian seperti JPO Phinisi Sudirman. 

Sesampai di Jalan MH Thamrin, rasanya wajib berfoto di Bundaran HI. Salin itu ada pula mal besar yang bisa dikunjungi yakni Grand Indonesia, Plaza Indonesia, atau Sarinah.

Selain dua kawasan tadi, wisatawan juga perlu berkunjung ke kawasan Monas di Jakarta Pusat. Selain Monas tentunya Anda bisa berkunjung ke beberapa tempat wisata seperti Museum Gajah, Perpusnas RI atau melihat Istana Negara di kawasan Medan Merdeka.

Di kawasan ini, Anda juga bisa menjajal naik MRT atau Transjakarta.

Terdapat beberapa museum yang bisa dikunjungi seperti Museum Sejarah Jakarta, Museum Bank Indonesia, Museum Mandiri, Museum Seni Rupa dan Keramik dan Museum Wayang.

Wisatawan juga bisa hanya menikmati suasana di halaman Kawasan Kota Tua Jakarta atau tepatnya di depan Museum Fatahillah.

Anda dan keluarga bisa menghabiskan waktu dengan bermain gelembung balon, sepeda ontel, layang-layang atau hanya sekedar duduk santai sambil mengabadikan foto. Tidak ada harga tiket untuk masuk ke wilayah ini kecuali untuk museum.

Sementara itu jika ingin membeli oleh-oleh atau barang murah, Anda bisa mampir ke wilayah Asemka. Pasar ini menawarkan banyak aksesoris, alat tulis hingga pernak-pernik yang dijual dengan harga miring. 

Lalu wisatawan juga bisa berkunjung ke kawasan Pecinan Glodok. Di sana ada banyak tempat wisata seperti Petak 9, Pantjoran Tea House, Gedung Candra Naya dan Es Kopi Tak Kie.

Di Taman Impian Jaya Ancol ada banyak destinasi yang bisa dipilih. Seperti Dufan, Ocean Dream Samudera, Ocean Eco Park, Atlantis Water Adventure, dan Sea World.

Ada pula Allianz Eco Park yang menyuguhkan suasana alam yang asri.

Jika ingin menikmati udara pantai, Anda juga bisa datang ke Pantai Ancol tanpa harus membayar tiket masuknya lagi seperti obyek wisata lain. Namun jika ingin lebih privat, maka Putri Duyung Cottage bisa menjadi pilihan.

Adapun untuk masuk ke kawasan Taman Impian Jaya Ancol dikenakan tarif tiket perorang sebesar Rp 25.000. Sedangkan untuk kendaraan mobil sebesar Rp 25.000, motor sebesar Rp 15.000 dan bus dikenakan tiket sebesar Rp 45.000.

Museum-museum di TMII yang bisa dikunjungi yakni Museum Indonesia, Museum Purna Bhakti Pertiwi, Museum Keprajuritan Indonesia, Museum Prangko Indonesia, Museum Pusaka, Museum Transportasi, Museum Listrik dan Energi Baru dan Museum Telekomunikasi.

Selain itu ada pula Museum Penerangan, Museum Olahraga, Museum Asmat, Museum Komodo dan Taman Reptil, Museum Serangga dan Taman Kupu-Kupu, Museum Pusat Peragaan Ilmu Pengetahuan dan Teknologi, Museum Minyak dan Gas Bumi serta Museum Timor Timur.

Namun apabila ingin mengajak anak ke ruang terbuka, Anda bisa membawanya ke anjungan atau area seperti di area De Park TMII atau di Green Skate TMII.

Saat ini kawasan TMII masih ditutup sementara dalam tahap revitalisasi. Informasi lebih lanjut bisa dicek di sosial media resminya. Harga tiket masuknya mulai dari Rp 25.000 per orang.

Namun jika ingin pergi ke tempat wisata maka wisatawan bisa mengunjungi beberapa tempat seperti di Hutan Kota GBK. Lokasinya tidak jauh dari Stadion GBK. 

Lahan seluas 4 hektare itu kini telah ditata sebagai paru-paru kota. Selain taman rerumputan, di tempat ini juga tersedia area kolam trembesi dengan konsep alas kayu di atasnya. 

Di sini juga tersedia pos keamanan, bangku taman, toilet dan ruang ganti yang bisa digunakan oleh pengunjung. Jika lapar, pengunjung tidak perlu khawatir sebab ada foodcourt yang tersedia di dalam.

Bagi yang ingin piknik juga boleh. Banyak pengunjung yang membawa alas tikar dan makanan sendiri. Namun harus tetap menjaga kebersihan tentunya.

Lalu jika ingin berkunjung ke tempat kekinian, Anda bisa datang ke MoJa Museum. Moseum Of Jakarta atau yang disingkat menjadi MoJa Museum kini tengah digandrungi anak muda.

Di sini terdapat banyak ruang pameran karya seni yang dipadukan dengan konsep kekinian yang penuh warna. Ada banyak fasilitas menarik seperti roller skating, melukis di ruangan, dan masih banyak juga spot instagrammable.

Harga tiket masuk ke MoJa Museum mulai dari Rp 110.000 per 90 menit untuk setiap orang. 

 

https://megapolitan.kompas.com/read/2022/07/03/00450081/tempat-yang-wajib-dikunjungi-di-jakarta

Terkini Lainnya

Bantah Pernyataan Ketua STIP Soal Tak Ada Lagi Perpeloncoan, Alumni: Masih Ada, tapi pada Enggak Berani Berkoar

Bantah Pernyataan Ketua STIP Soal Tak Ada Lagi Perpeloncoan, Alumni: Masih Ada, tapi pada Enggak Berani Berkoar

Megapolitan
Remaja Tusuk Seorang Ibu di Bogor Hingga Pisau Patah

Remaja Tusuk Seorang Ibu di Bogor Hingga Pisau Patah

Megapolitan
Jukir Liar Minimarket Ikhlas “Digusur” Asal Pemerintah Beri Pekerjaan Baru

Jukir Liar Minimarket Ikhlas “Digusur” Asal Pemerintah Beri Pekerjaan Baru

Megapolitan
Warga Bekasi Tewas Tertabrak Kereta di Kemayoran karena Terobos Palang Pelintasan

Warga Bekasi Tewas Tertabrak Kereta di Kemayoran karena Terobos Palang Pelintasan

Megapolitan
Manjakan Lansia, Asrama Haji Embarkasi Jakarta-Bekasi Tak Lagi Pakai Tempat Tidur Tingkat

Manjakan Lansia, Asrama Haji Embarkasi Jakarta-Bekasi Tak Lagi Pakai Tempat Tidur Tingkat

Megapolitan
KAI Commuter: Perjalanan Commuter Line Rangkasbitung-Tanah Abang Picu Pertumbuhan Ekonomi Lokal

KAI Commuter: Perjalanan Commuter Line Rangkasbitung-Tanah Abang Picu Pertumbuhan Ekonomi Lokal

Megapolitan
Tiga Jenazah ABK Kapal yang Terbakar di Muara Baru Telah Dijemput Keluarga

Tiga Jenazah ABK Kapal yang Terbakar di Muara Baru Telah Dijemput Keluarga

Megapolitan
Gangguan Jiwa Berat, Ibu yang Bunuh Anak Kandung di Bekasi Sempat Dirawat di RSJ

Gangguan Jiwa Berat, Ibu yang Bunuh Anak Kandung di Bekasi Sempat Dirawat di RSJ

Megapolitan
Jika Profesinya Dihilangkan, Jukir Liar Minimarket: Rawan Maling Motor dan Copet!

Jika Profesinya Dihilangkan, Jukir Liar Minimarket: Rawan Maling Motor dan Copet!

Megapolitan
Polisi: Ibu yang Bunuh Anak Kandung di Bekasi Alami Gangguan Kejiwaan Berat

Polisi: Ibu yang Bunuh Anak Kandung di Bekasi Alami Gangguan Kejiwaan Berat

Megapolitan
Imbas Tanah Longsor, Warga New Anggrek 2 GDC Depok Khawatir Harga Rumah Anjlok

Imbas Tanah Longsor, Warga New Anggrek 2 GDC Depok Khawatir Harga Rumah Anjlok

Megapolitan
Kisah Iyan, Korban Banjir Cipayung yang Terpaksa Mengungsi ke Rumah Mertua 2 Bulan Lamanya...

Kisah Iyan, Korban Banjir Cipayung yang Terpaksa Mengungsi ke Rumah Mertua 2 Bulan Lamanya...

Megapolitan
Maling Motor 'Ngadu' ke Ibunya Lewat 'Video Call' Saat Tertangkap Warga: Mak, Tolongin...

Maling Motor 'Ngadu' ke Ibunya Lewat 'Video Call' Saat Tertangkap Warga: Mak, Tolongin...

Megapolitan
Asrama Haji Embarkasi Jakarta-Bekasi Sediakan Alat Pijat dan 'Treadmill' untuk Calon Jemaah Haji

Asrama Haji Embarkasi Jakarta-Bekasi Sediakan Alat Pijat dan "Treadmill" untuk Calon Jemaah Haji

Megapolitan
Penampakan Rumah TKP Penusukan Seorang Ibu oleh Remaja Mabuk di Bogor, Sepi dan Tak Ada Garis Polisi

Penampakan Rumah TKP Penusukan Seorang Ibu oleh Remaja Mabuk di Bogor, Sepi dan Tak Ada Garis Polisi

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke