Salin Artikel

Tiada Hari Tanpa Resmikan Program, Anies Panen di Ujung Masa Jabatan...

JAKARTA, KOMPAS.com - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mengakui bahwa menjelang purna tugas pada 16 Oktober 2022 adalah masanya peluncuran atau peresmian program-program Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta.

Salah satu proyek pembangunan yang hendak diresmikan dalam waktu dekat adalah Jakarta International Climbing Wall Park, Cakung, Jakarta Timur.

"Makanya saya bilang, ini (sebelum lengser) masa panennya. Nanti kami ajak sama-sama ke sana," tuturnya di Balai Kota DKI Jakarta, Jakarta Pusat, Senin (19/9/2022).

Untuk diketahui, selama beberapa bulan ke belakang, Anies memang kerap meresmikan program-program yang tergolong strategis.

Pada 24 Juli 2022, Anies meresmikan Jakarta International Stadium (JIS) di Jakarta Utara melalui grand launching.

Lantas, pada 16 Agustus 2022, Anies meluncurkan hunian Jakhabitat yang terletak di Taman Martha Tiahahu, Kawasan Blok M, Jakarta Selatan.

Jakhabitat sendiri adalah sebuah galeri huni Jakarta yang berisikan program hunian milik Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI seperti rumah DP Rp 0, rumah susun hak sewa (rusunawa), rumah susun hak milik (rusunami), dan lainnya.

Kemudian, pada 18 Agustus 2022, Gubernur DKI itu secara simbolis meresmikan 12 rusunawa. Peresmian secara simbolis dilakukan di Penjaringan, Jakarta Utara.

Lalu, Anies meresmikan Kampung Susun Produktif Tumbuh Cakung, Jatinegara, Cakung, Jakarta Timur, pada 25 Agustus 2022. Terdapat 75 unit hunian di Kampung Susun tersebut.

Ia juga sempat meresmikan hunian DP Rp 0 di Cilangkap, Cipayung, Jakarta Timur, pada 8 September 2022.

Tak berhenti di situ, pada 10 September 2022, Anies meresmikan Kampung Susun di Kunir, Jakarta Barat.

Di hari yang sama, dia meresmikan Kawasan Wisata Kota Tua, Jakarta Barat, usai tempat itu direvitalisasi.

Terkini, Anies meresmikan Taman Martha Tiahahu pada 17 September 2022.

Anies menyinggung soal masa panen itu saat ditanya oleh awak media terkait kapan waktu peresmian Jakarta International Climbing Wall Park.

Hal ini dinyatakan menyusul bakal digelarnya kompetisi dunia panjat tebing di Sudirman Central Business District (SCBD), Jakarta Selatan, 24-26 September 2022.

Kompetisi itu akan digelar oleh Federasi Panjat Tebing Indonesia (FPTI).

https://megapolitan.kompas.com/read/2022/09/20/08032771/tiada-hari-tanpa-resmikan-program-anies-panen-di-ujung-masa-jabatan

Terkini Lainnya

Satpol PP Minta Pihak Keluarga Jemput dan Rawat Ibu Pengemis Viral Usai Dirawat di RSJ

Satpol PP Minta Pihak Keluarga Jemput dan Rawat Ibu Pengemis Viral Usai Dirawat di RSJ

Megapolitan
Mulai Hari Ini, KPU DKI Jakarta Buka Pendaftaran Cagub Independen

Mulai Hari Ini, KPU DKI Jakarta Buka Pendaftaran Cagub Independen

Megapolitan
Kala Senioritas dan Arogansi Hilangkan Nyawa Taruna STIP...

Kala Senioritas dan Arogansi Hilangkan Nyawa Taruna STIP...

Megapolitan
[POPULER JABODETABEK] Kebengisan Pembunuh Wanita Dalam Koper | Kronologi Meninggalnya Siswa STIP yang Dianiaya Senior

[POPULER JABODETABEK] Kebengisan Pembunuh Wanita Dalam Koper | Kronologi Meninggalnya Siswa STIP yang Dianiaya Senior

Megapolitan
Daftar 73 SD/MI Gratis di Tangerang dan Cara Daftarnya

Daftar 73 SD/MI Gratis di Tangerang dan Cara Daftarnya

Megapolitan
Taruna STIP Tewas Dianiaya, Polisi Ungkap Pemukulan Senior ke Junior Jadi Tradisi 'Penindakan'

Taruna STIP Tewas Dianiaya, Polisi Ungkap Pemukulan Senior ke Junior Jadi Tradisi "Penindakan"

Megapolitan
Empat Taruna STIP yang Diduga Saksikan Pelaku Aniaya Junior Tak Ikut Ditetapkan Tersangka

Empat Taruna STIP yang Diduga Saksikan Pelaku Aniaya Junior Tak Ikut Ditetapkan Tersangka

Megapolitan
Motif Pelaku Aniaya Taruna STIP hingga Tewas: Senioritas dan Arogansi

Motif Pelaku Aniaya Taruna STIP hingga Tewas: Senioritas dan Arogansi

Megapolitan
Penyebab Utama Tewasnya Taruna STIP Bukan Pemukulan, tapi Ditutup Jalur Pernapasannya oleh Pelaku

Penyebab Utama Tewasnya Taruna STIP Bukan Pemukulan, tapi Ditutup Jalur Pernapasannya oleh Pelaku

Megapolitan
Polisi Tetapkan Tersangka Tunggal dalam Kasus Tewasnya Taruna STIP Jakarta

Polisi Tetapkan Tersangka Tunggal dalam Kasus Tewasnya Taruna STIP Jakarta

Megapolitan
Hasil Otopsi Taruna STIP yang Tewas Dianiaya Senior: Memar di Mulut, Dada, hingga Paru

Hasil Otopsi Taruna STIP yang Tewas Dianiaya Senior: Memar di Mulut, Dada, hingga Paru

Megapolitan
Akhir Penantian Ibu Pengemis yang Paksa Orang Sedekah, Dua Adiknya Datang Menjenguk ke RSJ

Akhir Penantian Ibu Pengemis yang Paksa Orang Sedekah, Dua Adiknya Datang Menjenguk ke RSJ

Megapolitan
Polisi Sebut Ahmad dan RM Semula Rekan Kerja, Jalin Hubungan Asmara sejak Akhir 2023

Polisi Sebut Ahmad dan RM Semula Rekan Kerja, Jalin Hubungan Asmara sejak Akhir 2023

Megapolitan
Praktik Prostitusi di RTH Tubagus Angke Dinilai Bukan PR Pemprov DKI Saja, tapi Juga Warga

Praktik Prostitusi di RTH Tubagus Angke Dinilai Bukan PR Pemprov DKI Saja, tapi Juga Warga

Megapolitan
Keluarga Harap Tak Ada Intervensi dalam Pengusutan Kasus Mahasiswa STIP yang Tewas Dianiaya Senior

Keluarga Harap Tak Ada Intervensi dalam Pengusutan Kasus Mahasiswa STIP yang Tewas Dianiaya Senior

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke