Salin Artikel

Niat Ikut Acara Perpisahan Anies, Warga Bekasi Ini Sampai Menginap di Hotel Agar Tak Kesiangan

JAKARTA, KOMPAS.com - Handini, salah seorang relawan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan, rela datang jauh-jauh ke Balai Kota DKI Jakarta di Jakarta Pusat dari Kabupaten Bekasi, Jawa Barat.

Ia mengaku hendak mengikuti acara perpisahan Anies dan Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza yang bertajuk "Terima Kasih Jakarta" pada Minggu (16/10/2022).

Acara puncak dari perpisahan itu digelar di Balai Kota DKI Jakarta sejak sekitar pukul 09.00 WIB.

Jauh sebelum acara itu dimulai, Handini telah tiba di Jakarta dari Kabupaten Bekasi.

Bersama dengan temannya yang juga perempuan, Handini ke Jakarta menggunakan sepeda motor.

"Iya, saya dateng ke sini sebenarnya dari kemarin (Sabtu). Sekitar jam 22.00 WIB (kemarin), nginep dulu di hotel," tuturnya di Balai Kota DKI.

Ia mengaku menginap terlebih dahulu di hotel di dekat Balai Kota DKI agar tidak kesiangan saat mengikuti acara perpisahan itu.

Minggu pagi, dari kamar hotelnya, Handini mengaku bergegas berangkat ke Balai Kota DKI untuk menemui Anies.

Namun, sayangnya Handini tak sempat bersalaman dengan Gubernur DKI Jakarta itu.

"Ya, tadi enggak sempat salam-salaman gitu, soalnya yang lain juga pada banyak yang mau salaman," sebutnya.

Meski demikian, ia mengaku tak mempermasalahkan hal tersebut.

Sebab, dia mengaku telah mengabadikan momen Anies tengah berpidato.

"Tapi enggak apa-apa, tadi sudah nge-video sama memfoto Pak Anies," ucap Handini.

Untuk diketahui, Anies-Riza menggelar perpisahan dengan meriah pada Minggu pagi-siang.

Di Balai Kota DKI sendiri terdapat panggung megah berwarna merah yang dipakai oleh Anies-Riza untuk memberikan sambutan.

Kemudian, terdapat tiga panggung tambahan di sisi utara trotoar Jalan Merdeka Selatan, yang juga dipakai Anies-Riza untuk menyampaikan sambutannya.

Pertunjukan terakhir pun ditunjukkan oleh Anies kepada warga. Ia sempat mengendarai vespa klasik dari Jalan Merdeka Selatan.

https://megapolitan.kompas.com/read/2022/10/16/18595921/niat-ikut-acara-perpisahan-anies-warga-bekasi-ini-sampai-menginap-di

Terkini Lainnya

Rute KA Argo Cheribon, Tarif dan Jadwalnya 2024

Rute KA Argo Cheribon, Tarif dan Jadwalnya 2024

Megapolitan
Polisi Grebek Laboratorium Narkoba di Perumahan Elite Kawasan Sentul Bogor

Polisi Grebek Laboratorium Narkoba di Perumahan Elite Kawasan Sentul Bogor

Megapolitan
Bau Sampah Terasa Menyengat di Lokbin Pasar Minggu

Bau Sampah Terasa Menyengat di Lokbin Pasar Minggu

Megapolitan
Ini Tujuan Benyamin Ikut Penjaringan Bakal Cawalkot Tangsel di Tiga Partai Rival

Ini Tujuan Benyamin Ikut Penjaringan Bakal Cawalkot Tangsel di Tiga Partai Rival

Megapolitan
Usaha Dinsos Bogor Akhiri Perjalanan Mengemis Rosmini dengan Telusuri Keberadaan Keluarga

Usaha Dinsos Bogor Akhiri Perjalanan Mengemis Rosmini dengan Telusuri Keberadaan Keluarga

Megapolitan
Pembunuh Perempuan Dalam Koper Sempat Tinggalkan Jasad Korban di Hotel

Pembunuh Perempuan Dalam Koper Sempat Tinggalkan Jasad Korban di Hotel

Megapolitan
Dipecat karena Dituduh Gelapkan Uang, Ketua RW di Kalideres: Buat Apa Saya Korupsi Kalau Datanya Lengkap

Dipecat karena Dituduh Gelapkan Uang, Ketua RW di Kalideres: Buat Apa Saya Korupsi Kalau Datanya Lengkap

Megapolitan
Sudah Sepi Pembeli, Uang Retribusi di Lokbin Pasar Minggu Naik 2 Kali Lipat

Sudah Sepi Pembeli, Uang Retribusi di Lokbin Pasar Minggu Naik 2 Kali Lipat

Megapolitan
Benyamin-Pilar Kembalikan Berkas Penjaringan Pilkada Tangsel, Demokrat Sambut dengan Nasi Kebuli

Benyamin-Pilar Kembalikan Berkas Penjaringan Pilkada Tangsel, Demokrat Sambut dengan Nasi Kebuli

Megapolitan
Sehari Berlalu, Remaja yang Tenggelam di Kali Ciliwung Belum Ditemukan

Sehari Berlalu, Remaja yang Tenggelam di Kali Ciliwung Belum Ditemukan

Megapolitan
Polisi Masih Observasi Kondisi Kejiwaan Anak yang Bacok Ibu di Cengkareng

Polisi Masih Observasi Kondisi Kejiwaan Anak yang Bacok Ibu di Cengkareng

Megapolitan
Pedagang Sebut Lokbin Pasar Minggu Sepi karena Lokasi Tak Strategis

Pedagang Sebut Lokbin Pasar Minggu Sepi karena Lokasi Tak Strategis

Megapolitan
Ini Kantong Parkir Penonton Nobar Timnas Indonesia U-23 Vs Irak U-23 di Monas

Ini Kantong Parkir Penonton Nobar Timnas Indonesia U-23 Vs Irak U-23 di Monas

Megapolitan
Golkar Depok Ajukan Ririn Farabi Arafiq untuk Maju Pilkada 2024

Golkar Depok Ajukan Ririn Farabi Arafiq untuk Maju Pilkada 2024

Megapolitan
Jasad Bayi Tergeletak di Pinggir Tol Jaksel

Jasad Bayi Tergeletak di Pinggir Tol Jaksel

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke