Salin Artikel

Lawan Tiga Pencuri Motor, Pria di Bekasi Terkena Sabetan Golok

BEKASI, KOMPAS.com - Seorang pria di wilayah Jatiasih, Kota Bekasi terkena sabetan golok setelah melawan tiga pencuri motor sekaligus.

Kapolsek Jatiasih AKP Samsar Sitanggang menjelaskan, percobaan pencurian itu terjadi pada Rabu, (2/11/2022), sekitar pukul 14.00 WIB.

"Pelaku curanmor ada tiga orang, bawa kunci leter T, selain itu juga bawa sajam, saat mau mencuri, dipergoki seorang warga dan warga itu langsung menghampiri pelaku," ujar Samsar saat dikonfirmasi, Jumat (4/11/2022).

Korban dan ketiga pelaku terlibat perkelahian. Korban yang kalah jumlah pun terluka akibat sabetan golok pada punggungnya.

Warga sekitar yang melihat peristiwa tersebut langsung mengejar komplotan pelaku. Namun, pelaku berhasil melarikan diri.

"Pelaku mencoba kabur dengan masuk ke dalam gang tapi mereka justru kabur ke gang buntu. Pas ditunggu oleh warga di ujung jalan, komplotan itu justru hilang dan meninggalkan sepeda motornya," sebut Samsar.

Ia menduga, para pelaku itu kabur dengan menyeberangi Sungai Cikeas karena takut menjadi bulan-bulanan warga.

"Kami sudah menyisir lokasi kejadian, tetapi memang pelaku itu belum ketemu," tuturnya.

Adapun korban saat ini sudah mendapat perawatan. Kasus percobaan pencurian dengan penganiayaan itu juga tengah didalami oleh polisi.

"Sudah (korban membuat laporan). Kami akan telusuri," pungkas Samsar.

https://megapolitan.kompas.com/read/2022/11/04/09245521/lawan-tiga-pencuri-motor-pria-di-bekasi-terkena-sabetan-golok

Terkini Lainnya

Bantu Buang Mayat Wanita Dalam Kardus, Aditya Tak Bisa Tolak Permintaan Sang Kakak

Bantu Buang Mayat Wanita Dalam Kardus, Aditya Tak Bisa Tolak Permintaan Sang Kakak

Megapolitan
Pemkot Depok Bakal Bangun Turap untuk Atasi Banjir Berbulan-bulan di Permukiman

Pemkot Depok Bakal Bangun Turap untuk Atasi Banjir Berbulan-bulan di Permukiman

Megapolitan
Duduk Perkara Pria Gigit Jari Satpam Gereja Sampai Putus, Berawal Pelaku Kesal dengan Teman Korban

Duduk Perkara Pria Gigit Jari Satpam Gereja Sampai Putus, Berawal Pelaku Kesal dengan Teman Korban

Megapolitan
15 Pasien DBD Dirawat di RSUD Tamansari, Mayoritas Anak-anak

15 Pasien DBD Dirawat di RSUD Tamansari, Mayoritas Anak-anak

Megapolitan
Bantu Buang Mayat, Adik Pembunuh Wanita Dalam Koper Juga Jadi Tersangka

Bantu Buang Mayat, Adik Pembunuh Wanita Dalam Koper Juga Jadi Tersangka

Megapolitan
Banjir Berbulan-bulan di Permukiman Depok, Pemkot Bakal Keruk Sampah yang Tersumbat

Banjir Berbulan-bulan di Permukiman Depok, Pemkot Bakal Keruk Sampah yang Tersumbat

Megapolitan
Motif Pembunuhan Wanita Dalam Koper Terungkap, Korban Ternyata Minta Dinikahi

Motif Pembunuhan Wanita Dalam Koper Terungkap, Korban Ternyata Minta Dinikahi

Megapolitan
Tak Cuma di Medsos, DJ East Blake Juga Sebar Video Mesum Mantan Kekasih ke Teman dan Keluarganya

Tak Cuma di Medsos, DJ East Blake Juga Sebar Video Mesum Mantan Kekasih ke Teman dan Keluarganya

Megapolitan
Heru Budi Usul Bangun 'Jogging Track' di RTH Tubagus Angke yang Diduga Jadi Tempat Prostitusi

Heru Budi Usul Bangun "Jogging Track" di RTH Tubagus Angke yang Diduga Jadi Tempat Prostitusi

Megapolitan
Ketika Ketua RW di Kalideres Dituduh Gelapkan Dana Kebersihan lalu Dinonaktifkan Pihak Kelurahan...

Ketika Ketua RW di Kalideres Dituduh Gelapkan Dana Kebersihan lalu Dinonaktifkan Pihak Kelurahan...

Megapolitan
6 Anggota Polres Metro Jaksel Dipecat, Sebagian karena Jadi Pengedar dan Pengguna Narkoba

6 Anggota Polres Metro Jaksel Dipecat, Sebagian karena Jadi Pengedar dan Pengguna Narkoba

Megapolitan
Dua Maling Gasar Motor di Tanjung Priok, Polisi Bergerak meski Korban Enggan Lapor

Dua Maling Gasar Motor di Tanjung Priok, Polisi Bergerak meski Korban Enggan Lapor

Megapolitan
Hal-hal yang Belum Terungkap di Kasus Brigadir RAT: Motif hingga Sosok Pengusaha yang Dikawal

Hal-hal yang Belum Terungkap di Kasus Brigadir RAT: Motif hingga Sosok Pengusaha yang Dikawal

Megapolitan
Rute Transjakarta 8N Kebayoran - Petamburan via Asia Afrika

Rute Transjakarta 8N Kebayoran - Petamburan via Asia Afrika

Megapolitan
Ahok Beberkan Solusi Penanganan Macet Jakarta, Berharap Direalisasikan Gubernur DKI

Ahok Beberkan Solusi Penanganan Macet Jakarta, Berharap Direalisasikan Gubernur DKI

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke