Salin Artikel

Pertandingan Indonesia Vs Vietnam Piala AFF 2022 Selesai, Suporter Berbondong-bondong Keluar Stadion

JAKARTA, KOMPAS.com - Pertandingan Tim Nasional (Timnas) Indonesia Vs Vietnam pada dalam semifinal Piala AFF 2022, telah selesai dengan skor akhir 0-0.

Kini, suporter Indonesia berbondong-bondong keluar Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Tanah Abang, Jakarta Pusat, Kamis (29/12/2022).

Berdasarkan pantauan Kompas.com di lokasi, sejumlah suporter mulai meninggalkan tribun GBK sekitar pukul 18.27 WIB.

Para suporter yang mengenakan baju berwarna merah memenuhi kawasan GBK untuk menuju pintu keluar.

Terdengar perbincangan para suporter satu dengan yang lainnya masih membicarakan hasil pertandingan.

"Semoga aja di kandang lawan kita (Indonesia) bisa menang," ujar salah satu suporter saat berbincang dengan temannya.

Tampak para suporter yang sudah keluar menuju ke arah berbeda.

Beberapa ada yang menuju ke arah parkiran, ada juga yang berhenti untuk istirahat sejenak untuk jajan.

Di sisi lain, tampak sejumlah aparat keamanan baik polri dan TNI berjaga-jaga di dalam area GBK.

Timnas Indonesia memastikan langkah ke semifinal Piala AFF 2022 setelah mengalahkan Filipina dengan skor 2-1. 

Hasil tersebut membawa timnas Indonesia lolos sebagai runner-up grup menemani Thailand yang berstatus juara grup. 

Timnas Indonesia dan Thailand sebenarnya sama-sama mengemas kemenangan pada laga pamungkas Grup A Piala AFF 2022.

Saat timnas Indonesia mengalahkan Filipina 2-1, Thailand menyingkirkan Kamboja dengan kemenangan 3-1.

Hasil itu membuat timnas Indonesia dan Thailand sama-sama mengakhiri perjuangan di fase grup Piala AFF 2022 dengan koleksi 10 poin. 

Namun, Thailand berhak menempati urutan teratas dan menjadi juara grup karena memiliki keunggulan selisih gol atas Indonesia. 

Status runner-up membuat timnas Indonesia melawan Vietnam yang merupakan juara Grup B Piala AFF 2022.

Vietnam memimpin klasemen akhir Grup B dengan raihan 10 poin, unggul satu angka atas Malaysia yang menjadi runner-up.

https://megapolitan.kompas.com/read/2023/01/06/19394961/pertandingan-indonesia-vs-vietnam-piala-aff-2022-selesai-suporter

Terkini Lainnya

Taruna STIP Tewas Dianiaya, Polisi Ungkap Pemukulan Senior ke Junior Jadi Tradisi 'Penindakan'

Taruna STIP Tewas Dianiaya, Polisi Ungkap Pemukulan Senior ke Junior Jadi Tradisi "Penindakan"

Megapolitan
Empat Taruna STIP yang Diduga Saksikan Pelaku Aniaya Junior Tak Ikut Ditetapkan Tersangka

Empat Taruna STIP yang Diduga Saksikan Pelaku Aniaya Junior Tak Ikut Ditetapkan Tersangka

Megapolitan
Motif Pelaku Aniaya Taruna STIP hingga Tewas: Senioritas dan Arogansi

Motif Pelaku Aniaya Taruna STIP hingga Tewas: Senioritas dan Arogansi

Megapolitan
Penyebab Utama Tewasnya Taruna STIP Bukan Pemukulan, tapi Ditutup Jalur Pernapasannya oleh Pelaku

Penyebab Utama Tewasnya Taruna STIP Bukan Pemukulan, tapi Ditutup Jalur Pernapasannya oleh Pelaku

Megapolitan
Polisi Tetapkan Tersangka Tunggal dalam Kasus Tewasnya Taruna STIP Jakarta

Polisi Tetapkan Tersangka Tunggal dalam Kasus Tewasnya Taruna STIP Jakarta

Megapolitan
Hasil Otopsi Taruna STIP yang Tewas Dianiaya Senior: Memar di Mulut, Dada, hingga Paru

Hasil Otopsi Taruna STIP yang Tewas Dianiaya Senior: Memar di Mulut, Dada, hingga Paru

Megapolitan
Akhir Penantian Ibu Pengemis yang Paksa Orang Sedekah, Dua Adiknya Datang Menjenguk ke RSJ

Akhir Penantian Ibu Pengemis yang Paksa Orang Sedekah, Dua Adiknya Datang Menjenguk ke RSJ

Megapolitan
Polisi Sebut Ahmad dan RM Semula Rekan Kerja, Jalin Hubungan Asmara sejak Akhir 2023

Polisi Sebut Ahmad dan RM Semula Rekan Kerja, Jalin Hubungan Asmara sejak Akhir 2023

Megapolitan
Praktik Prostitusi di RTH Tubagus Angke Dinilai Bukan PR Pemprov DKI Saja, tapi Juga Warga

Praktik Prostitusi di RTH Tubagus Angke Dinilai Bukan PR Pemprov DKI Saja, tapi Juga Warga

Megapolitan
Keluarga Harap Tak Ada Intervensi dalam Pengusutan Kasus Mahasiswa STIP yang Tewas Dianiaya Senior

Keluarga Harap Tak Ada Intervensi dalam Pengusutan Kasus Mahasiswa STIP yang Tewas Dianiaya Senior

Megapolitan
Pro-Kontra Warga soal Janji Dishub DKI Tertibkan Juru Parkir, Tak Keberatan jika Jukir Resmi

Pro-Kontra Warga soal Janji Dishub DKI Tertibkan Juru Parkir, Tak Keberatan jika Jukir Resmi

Megapolitan
Mahasiswa STIP Tewas Dianiaya Senior, Pengawasan dan Tata Tertib Kampus Jadi Sorotan

Mahasiswa STIP Tewas Dianiaya Senior, Pengawasan dan Tata Tertib Kampus Jadi Sorotan

Megapolitan
Hari Ini, Polisi Lakukan Gelar Perkara Kasus Mahasiswa STIP Tewas Diduga Dianiaya Senior

Hari Ini, Polisi Lakukan Gelar Perkara Kasus Mahasiswa STIP Tewas Diduga Dianiaya Senior

Megapolitan
Usul Heru Budi Bangun “Jogging Track” di RTH Tubagus Angke Dinilai Tak Tepat dan Buang Anggaran

Usul Heru Budi Bangun “Jogging Track” di RTH Tubagus Angke Dinilai Tak Tepat dan Buang Anggaran

Megapolitan
Polisi Sebut Pembunuh Wanita Dalam Koper Tak Berniat Ambil Uang Kantor yang Dibawa Korban

Polisi Sebut Pembunuh Wanita Dalam Koper Tak Berniat Ambil Uang Kantor yang Dibawa Korban

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke