Salin Artikel

Temui 3 Anak "Stunting" di Posyandu Cempaka Putih, Heru Budi Sebut Pemprov DKI Akan Intervensi

JAKARTA, KOMPAS.com - Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono menemui tiga anak pengidap gizi buruk kronis atau stunting di Posyandu Cempaka Putih, Jakarta Pusat, Rabu (22/2/2023).

Heru meninjau Posyandu Cempaka Putih bersama Menteri Kesehatan (Menkes) Budi Gunadi Sadikin.

Heru berujar, semula ada 15 anak yang diperiksakan kesehatannya terkait stunting di Posyandu Cempaka Putih. Setelah pemeriksaan itu, hanya tiga anak yang dinyatakan tergolong stunting.

"Hari ini, dari 15 anak yang baru ngecek kesehatannya, ternyata tiga (anak di antaranya) sudah masuk stunting," tuturnya di Posyandu Cempaka Putih.

Heru menyebut Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta akan mengintervensi temuan kasus stunting tersebut.

Bentuk intervensi itu, kata Heru, memberikan asupan gizi seimbang.

"(Seperti) memberikan daging, ayam, telur, satu lagi (yaitu) ikan. Itu sudah cukup untuk diberikan kepada satu individu," ujarnya.

Dalam kesempatan itu, ia mengingatkan para orangtua agar rajin memeriksakan anaknya ke posyandu atau puskesmas.

Pemeriksaan rutin diyakini efektif mencegah stunting.

"Kami imbau kepada ibu-ibu atau ayahnya yang memiliki anak bayi, kalau tidak disiplin mengontrol kesehatan, kan kita susah juga," sebut Heru.

"Jadi, disiplin mengontrol ke posyandu, bisa ke puskesmas, supaya Pemerintah Pusat maupun Pemda DKI bisa langsung intervensi," sambung dia.

Untuk diketahui, Pemprov DKI Jakarta kini memang sedang fokus menangani kasus stunting di Ibu Kota.

Bersama Kementerian Kesehatan (Kemenkes), sejak awal Februari 2023, Pemprov DKI tengah menyinkronkan data soal jumlah pengidap stunting di Ibu Kota.

https://megapolitan.kompas.com/read/2023/02/22/15395851/temui-3-anak-stunting-di-posyandu-cempaka-putih-heru-budi-sebut-pemprov

Terkini Lainnya

Dedie Rachim Daftar Penjaringan Cawalkot ke Partai Lain, Bentuk Bujuk Rayu PAN Cari Koalisi di Pilkada

Dedie Rachim Daftar Penjaringan Cawalkot ke Partai Lain, Bentuk Bujuk Rayu PAN Cari Koalisi di Pilkada

Megapolitan
Kemenhub Tambah CCTV di STIP usai Kasus Pemukulan Siswa Taruna hingga Tewas

Kemenhub Tambah CCTV di STIP usai Kasus Pemukulan Siswa Taruna hingga Tewas

Megapolitan
Kasus Kecelakaan HR-V Tabrak Bus Kuning UI Diselesaikan Secara Kekeluargaan

Kasus Kecelakaan HR-V Tabrak Bus Kuning UI Diselesaikan Secara Kekeluargaan

Megapolitan
Taruna STIP Dipukul Senior hingga Tewas, Kemenhub Bentuk Tim Investigasi

Taruna STIP Dipukul Senior hingga Tewas, Kemenhub Bentuk Tim Investigasi

Megapolitan
Dedie Rachim Ikut Penjaringan Cawalkot Bogor ke Beberapa Partai, PAN: Agar Tidak Terkesan Sombong

Dedie Rachim Ikut Penjaringan Cawalkot Bogor ke Beberapa Partai, PAN: Agar Tidak Terkesan Sombong

Megapolitan
Kebakaran Landa Ruko Tiga Lantai di Kebon Jeruk, Petugas Masih Padamkan Api

Kebakaran Landa Ruko Tiga Lantai di Kebon Jeruk, Petugas Masih Padamkan Api

Megapolitan
Kronologi Penganiayaan Taruna STIP hingga Tewas, Pukulan Fatal oleh Senior dan Pertolongan yang Keliru

Kronologi Penganiayaan Taruna STIP hingga Tewas, Pukulan Fatal oleh Senior dan Pertolongan yang Keliru

Megapolitan
Dijenguk Adik di RSJ Bogor, Pengemis Rosmini Disebut Tenang dan Tak Banyak Bicara

Dijenguk Adik di RSJ Bogor, Pengemis Rosmini Disebut Tenang dan Tak Banyak Bicara

Megapolitan
Senior yang Aniaya Taruna STIP Panik saat Korban Tumbang, Polisi: Dia Berusaha Bantu, tapi Fatal

Senior yang Aniaya Taruna STIP Panik saat Korban Tumbang, Polisi: Dia Berusaha Bantu, tapi Fatal

Megapolitan
Pengemis yang Suka Marah-marah Dijenguk Adiknya di RSJ, Disebut Tenang saat Mengobrol

Pengemis yang Suka Marah-marah Dijenguk Adiknya di RSJ, Disebut Tenang saat Mengobrol

Megapolitan
BOY STORY Bawakan Lagu 'Dekat di Hati' Milik RAN dan Joget Pargoy

BOY STORY Bawakan Lagu "Dekat di Hati" Milik RAN dan Joget Pargoy

Megapolitan
Lepas Rindu 'My Day', DAY6 Bawakan 10 Lagu di Saranghaeyo Indonesia 2024

Lepas Rindu "My Day", DAY6 Bawakan 10 Lagu di Saranghaeyo Indonesia 2024

Megapolitan
Jelang Pilkada 2024, 8 Nama Daftar Jadi Calon Wali Kota Bogor Melalui PKB

Jelang Pilkada 2024, 8 Nama Daftar Jadi Calon Wali Kota Bogor Melalui PKB

Megapolitan
Satpol PP Minta Pihak Keluarga Jemput dan Rawat Ibu Pengemis Viral Usai Dirawat di RSJ

Satpol PP Minta Pihak Keluarga Jemput dan Rawat Ibu Pengemis Viral Usai Dirawat di RSJ

Megapolitan
Mulai Hari Ini, KPU DKI Jakarta Buka Pendaftaran Cagub Independen

Mulai Hari Ini, KPU DKI Jakarta Buka Pendaftaran Cagub Independen

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke