Salin Artikel

KRL Dilempar Batu di Pasar Minggu, Kaca Jendela sampai Pecah

Salah satu akun Instagram yang membagikan video tersebut adalah @lensa_berita_jakarta.

Pelemparan batu itu dinarasikan terjadi di sekitar Stasiun Pasar Minggu, Jakarta Selatan, pada Minggu (7/5/2023) malam.

"Telah terjadi pelemparan batu di KRL Bogor Line di sekitar Stasiun Pasar Minggu sekitar pukul 18.15 WIB. Terlihat salah satu kaca di dalam gerbong pecah akibat batu yang dilemparkan dan batu berada di dalam gerbong," demikian keterangan dalam akun Instagram tersebut.

Sementara itu, Aini (24), salah satu penumpang di dalam gerbong KRL mengungkapkan, ada dua korban luka akibat pelemparan batu tersebut.

Kedua korban mengalami luka ringan karena terkena pecahan kaca usai sebongkah batu mendarat di dalam gerbong khusus wanita.

"Ada sekitar dua orang yang terkena pecahan kaca karena keadaan di gerbong khusus wanita cukup ramai saat itu," ujar Aini saat dihubungi Kompas.com, Senin (8/5/2023).

"Untungnya kedua korban hanya mengalami luka ringan dan langsung ditangani petugas," tambah dia.

Lebih lanjut, Aini berujar, peristiwa tersebut terjadi saat KRL baru saja meninggalkan Stasiun Pasar Minggu.

Ketika KRL melaju perlahan menuju Stasiun Tanjung Barat, tiba-tiba sebuah batu menembus kaca kereta.

"Kalau versi saya, insiden terjadi sekitar 18.35 WIB. Pelemparan batu pas banget ketika kereta berangkat dari Stasiun Pasar Minggu dan membuat beberapa orang sempat dilanda kepanikan," tutur dia.

Hingga berita ini ditayangkan, Kompas.com masih berusaha untuk mengonfirmasi perihal insiden pelemparan batu kepada PT Kereta Commuter Indonesia (KCI).

Namun, sampai saat ini belum ada keterangan apa pun dari PT KCI.

https://megapolitan.kompas.com/read/2023/05/08/07394931/krl-dilempar-batu-di-pasar-minggu-kaca-jendela-sampai-pecah

Terkini Lainnya

12.851 ASN di DKI Jakarta Masuk Usulan Penonaktifan NIK

12.851 ASN di DKI Jakarta Masuk Usulan Penonaktifan NIK

Megapolitan
Jaga Keakuratan, Dukcapil DKI Bakal Data 11,3 Juta Warga yang Tinggal di Jakarta

Jaga Keakuratan, Dukcapil DKI Bakal Data 11,3 Juta Warga yang Tinggal di Jakarta

Megapolitan
Pengamat: Kaesang Lebih Berpotensi Menang di Pilkada Bekasi Ketimbang di Depok

Pengamat: Kaesang Lebih Berpotensi Menang di Pilkada Bekasi Ketimbang di Depok

Megapolitan
Polda Metro Pastikan Video Soal Tepung Dicampur Narkoba Hoaks

Polda Metro Pastikan Video Soal Tepung Dicampur Narkoba Hoaks

Megapolitan
BPBD DKI Siapkan Pompa 'Mobile' untuk Antisipasi Banjir Rob di Pesisir Jakarta

BPBD DKI Siapkan Pompa "Mobile" untuk Antisipasi Banjir Rob di Pesisir Jakarta

Megapolitan
Ini 9 Wilayah di Pesisir Jakarta yang Berpotensi Banjir Rob hingga 29 Mei 2024

Ini 9 Wilayah di Pesisir Jakarta yang Berpotensi Banjir Rob hingga 29 Mei 2024

Megapolitan
Komplotan Maling Gasak Rp 20 Juta dari Kios BRILink di Bekasi

Komplotan Maling Gasak Rp 20 Juta dari Kios BRILink di Bekasi

Megapolitan
Supirnya Mengantuk, Angkot Tabrak Truk Sampah di Bogor

Supirnya Mengantuk, Angkot Tabrak Truk Sampah di Bogor

Megapolitan
KPAI: Banyak Program Pemerintah yang Belum Efektif Cegah Kekerasan Seksual pada Anak

KPAI: Banyak Program Pemerintah yang Belum Efektif Cegah Kekerasan Seksual pada Anak

Megapolitan
Polisi Kantongi Identitas Penusuk Lansia di Kebon Jeruk

Polisi Kantongi Identitas Penusuk Lansia di Kebon Jeruk

Megapolitan
KPAI: Kekerasan Seksual pada Anak Bisa Dicegah lewat Pola Pengasuhan yang Adaptif

KPAI: Kekerasan Seksual pada Anak Bisa Dicegah lewat Pola Pengasuhan yang Adaptif

Megapolitan
Pengamat: Kalau Dukungan Dananya Besar, Peluang Kaesang Menang pada Pilkada Bekasi Tinggi

Pengamat: Kalau Dukungan Dananya Besar, Peluang Kaesang Menang pada Pilkada Bekasi Tinggi

Megapolitan
Polisi Tangkap 6 Remaja yang Terlibat Tawuran di Sawah Besar

Polisi Tangkap 6 Remaja yang Terlibat Tawuran di Sawah Besar

Megapolitan
Rubicon Mario Dandy Tak Dilirik Pembeli, Mobil Akan Dilelang Lagi dengan Harga yang Telah Dikorting

Rubicon Mario Dandy Tak Dilirik Pembeli, Mobil Akan Dilelang Lagi dengan Harga yang Telah Dikorting

Megapolitan
Siap Bertarung dengan Benyamin-Pilar pada Pilkada Tangsel, Gerindra: Kami Punya Sejarah, Selalu Melawan Petahana

Siap Bertarung dengan Benyamin-Pilar pada Pilkada Tangsel, Gerindra: Kami Punya Sejarah, Selalu Melawan Petahana

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke