Salin Artikel

PT MRT Jakarta Serahkan Rekaman CCTV soal Pencurian Sepeda di Stasiun Haji Nawi ke Polisi

Corporate Secretary Division Head PT MRT Jakarta Ahmad Pratomo mengatakan, bukti rekaman kamera CCTV diserahkan beberapa hari setelah kejadian.

"CCTV sudah diserahkan ke kepolisian pada 30 Juni 2023," kata dia saat dikonfirmasi, Rabu (5/7/2023).

Ahmad mengungkapkan, pihaknya akan selalu terbuka apabila aparat membutuhkan bukti pendukung lainnya.

Sebab, PT MRT Jakarta tidak bertanggung jawab atas segala kehilangan barang milik penumpang yang terjadi di wilayahnya.

"MRT Jakarta akan terus berkoordinasi dengan Polres Metro Jakarta Selatan mengenai peristiwa pencurian untuk membantu kepolisian menangkap pelaku," ungkap dia.

Adapun PT MRT tidak memberikan kompensasi atas hilangnya benda apa pun, termasuk sepeda, karena perusahaan telah menaruh papan peringatan.

Informasi itu juga tertulis dengan jelas di tempat penitipan sepeda yang disediakan di Stasiun MRT Haji nawi.

"Jadi memang di tempat parkir sepeda di sekitar stasiun MRT sudah kami cantumkan informasi (perihal ketentuan parkir sepeda)," ujar Ahmad.

"Tertulis di sana kalimat, 'Pastikan sepeda anda terkunci. Segala bentuk pencurian akan dilaporkan kepada pihak berwajib dan barang-barang pribadi menjadi tanggung jawab pemilik'," lanjut dia.

Diberitakan sebelumnya, seorang penumpang wanita bernama Sherry kehilangan sepeda miliknya di Stasiun MRT Haji Nawi pada Rabu (28/6/2023).

Mulanya Sherry memarkirkan sepedanya di tempat parkir yang disediakan sekitar pukul 09.30 WIB.

Namun, selepas pulang bekerja dan sampai di tempat parkir sepeda pukul 19.00 WIB, Sherry tak menemukan sepeda miliknya.

Setelah melapor ke petugas keamanan dan mengecek rekaman kamera CCTV di sekitar lokasi, Sherry mengetahui bahwa sepedanya digondol maling sekitar pukul 14.00 WIB.

Lantaran PT MRT Jakarta tidak mau bertanggung jawab, Sherry langsung melaporkan pencurian itu ke Polres Metro Jakarta Selatan. Ia membuat laporan itu sekitar pukul 20.25 WIB.

https://megapolitan.kompas.com/read/2023/07/05/14231561/pt-mrt-jakarta-serahkan-rekaman-cctv-soal-pencurian-sepeda-di-stasiun

Terkini Lainnya

KASN Telusuri Status Cuti Supian Suri Saat Datang ke Kantor PAN

KASN Telusuri Status Cuti Supian Suri Saat Datang ke Kantor PAN

Megapolitan
Soal Duet Keponakan Prabowo dan Kaesang di Pilkada DKI, PSI: Untuk Meramaikan Suasana Saja

Soal Duet Keponakan Prabowo dan Kaesang di Pilkada DKI, PSI: Untuk Meramaikan Suasana Saja

Megapolitan
Besi Ribar yang Jatuh di Lintasan MRT Masih Dievakuasi

Besi Ribar yang Jatuh di Lintasan MRT Masih Dievakuasi

Megapolitan
BNNP DKI Jakarta Musnahkan 3.449,7 Gram Barang Bukti Narkotika

BNNP DKI Jakarta Musnahkan 3.449,7 Gram Barang Bukti Narkotika

Megapolitan
Polisi: Besi Ribar yang Jatuh Mengenai Gerbong Kereta MRT

Polisi: Besi Ribar yang Jatuh Mengenai Gerbong Kereta MRT

Megapolitan
Menantu di Jakbar Diduga Aniaya Mertuanya karena Permasalahan Pembayaran Gaji ART

Menantu di Jakbar Diduga Aniaya Mertuanya karena Permasalahan Pembayaran Gaji ART

Megapolitan
Bandar Narkoba di Pondok Aren Diduga Masih Dalam Pengaruh Sabu Sebelum Tewas Dalam Toren Air

Bandar Narkoba di Pondok Aren Diduga Masih Dalam Pengaruh Sabu Sebelum Tewas Dalam Toren Air

Megapolitan
Operasional MRT Jakarta Dihentikan Sementara, Penumpang yang Sudah “Tap In” Bisa Minta Pengembalian Dana

Operasional MRT Jakarta Dihentikan Sementara, Penumpang yang Sudah “Tap In” Bisa Minta Pengembalian Dana

Megapolitan
Fasilitas Publik di Jaktim Sudah Baik, tapi Masih Perlu Pembenahan

Fasilitas Publik di Jaktim Sudah Baik, tapi Masih Perlu Pembenahan

Megapolitan
MRT Jakarta Pastikan Tidak Ada Korban Insiden Jatuhnya Besi Ribar ke Jalur Kereta

MRT Jakarta Pastikan Tidak Ada Korban Insiden Jatuhnya Besi Ribar ke Jalur Kereta

Megapolitan
KPU Tidak Persoalkan Pemasangan Spanduk hingga Baliho Bacawalkot Bogor Sebelum Masuk Masa Kampanye

KPU Tidak Persoalkan Pemasangan Spanduk hingga Baliho Bacawalkot Bogor Sebelum Masuk Masa Kampanye

Megapolitan
Kaesang Digadang Jadi Cawagub Jakarta, Pengamat: Sekelas Ketua Umum dan Anak Presiden Minimal Cagub

Kaesang Digadang Jadi Cawagub Jakarta, Pengamat: Sekelas Ketua Umum dan Anak Presiden Minimal Cagub

Megapolitan
Penahanan Ditangguhkan, Eks Warga Kampung Bayam Kena Wajib Lapor

Penahanan Ditangguhkan, Eks Warga Kampung Bayam Kena Wajib Lapor

Megapolitan
Warga Dengar Suara Dentuman dan Percikan Api Saat Besi Crane Timpa Jalur MRT

Warga Dengar Suara Dentuman dan Percikan Api Saat Besi Crane Timpa Jalur MRT

Megapolitan
Pemprov DKI Bangun Saluran 'Jacking' untuk Atasi Genangan di Jalan Ciledug Raya

Pemprov DKI Bangun Saluran "Jacking" untuk Atasi Genangan di Jalan Ciledug Raya

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke