Salin Artikel

Hari Pertama Anaknya Sekolah, Orangtua: Dia Susah Dibangunin, Masih Ngantuk Saat Berangkat

JAKARTA, KOMPAS.com - Syaifullah (35) mengantar anak pertamanya, Julio (7), bersekolah di SD Negeri Pulo Gebang 04, Cakung, Jakarta Timur.

Julio baru beranjak dari TK ke SD. Hari ini, Rabu (12/7/2023), merupakan hari pertamanya bersekolah sebagai anak kelas 1 SD.

"Hari pertama sekolah, tapi anak sempat susah dibangunin tadi, jadi berangkat dalam keadaan masih ngantuk," ujar dia di lokasi, Rabu.

Syaifullah berangkat sekitar pukul 06.00 WIB. Sebab, ia dan Julio sudah harus tiba di sekolah pukul 06.30 WIB.

Sementara itu, ia sekeluarga sudah bangun lebih pagi agar tidak terlambat mengantar Julio sekolah.

"Untungnya peralatan sekolah sudah disiapin dari malam. Jadi tadi pagi Julio tinggal bangun, mandi, dan sarapan," tutur dia.

Diberi nasihat

Syaifullah mengatakan, beragam hal ia siapkan demi anak pertamanya yang baru pertama kali bersekolah.

Beberapa di antaranya adalah peralatan tulis, seragam, dan bekal.

Untuk bekal makanan, Syaifullah sengaja membawakannya agar Julio tidak perlu jajan ke luar area sekolah.

"Bawa bekalnya cuma snack dan biskuit, enggak makanan berat karena tadi sudah sarapan di rumah," tutur dia.

Namun, satu hal penting yang Syaifullah bekali adalah pesan moral.

"Ada pembekalan moral terhadap anak saya buat hari pertama sekolahnya. Saya kasih tahu agar selalu percaya diri dan enggak mudah malu," jelas Syaifullah.

Menurut dia, sejauh ini anaknya memang gampang bergaul.

Rasa percaya diri yang tinggi membuatnya mudah dekat dengan orang dan menjadikan mereka teman.

Akan tetapi, Syaifullah tetap mengingatkan Julio untuk tetap mempertahankan rasa percaya diri itu, terutama karena ia bertemu dengan lingkungan baru juga.

"Anak saya memang gampang bergaul, cuma tetap saya bekali pesan itu. Saya nasihatin khusus juga supaya saling menjaga sama teman-teman barunya, dan jangan berkata-kata kasar," ucap dia.

Adapun 12 Juli 2023 merupakan hari pertama bersekolah (HPS) bagi anak-anak di wilayah DKI Jakarta.

Berdasarkan surat edaran Dinas Pendidikan DKI Jakarta, dijelaskan bahwa peserta didik baru akan menjalani HPS dengan mengikuti kegiatan Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS).

MPLS untuk tingkat Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) dilaksanakan pada 12-14 Juli 2023.

Kegiatan dimulai pukul 07.30 WIB sampai dengan pukul 10.00 WIB.

Sedangkan untuk tingkat SD, kegiatan MPLS dilaksanakan pada 12-14 Juli 2023, pukul 06.30 WIB sampai pukul 10.00 WIB.

Sementara untuk jenjang SMP, dan SMA/SMK, berlangsung pada 12-14 Juli 2023 pukul 06.30 WIB sampai pukul 15.00 WIB.

https://megapolitan.kompas.com/read/2023/07/12/15050981/hari-pertama-anaknya-sekolah-orangtua-dia-susah-dibangunin-masih-ngantuk

Terkini Lainnya

Masyarakat Diminta Tak Tergoda Tawaran Sewa Bus Murah yang Tak Menjamin Keselamatan

Masyarakat Diminta Tak Tergoda Tawaran Sewa Bus Murah yang Tak Menjamin Keselamatan

Megapolitan
SMK Lingga Kencana Depok Berencana Beri Santunan ke Keluarga Siswa Korban Kecelakaan

SMK Lingga Kencana Depok Berencana Beri Santunan ke Keluarga Siswa Korban Kecelakaan

Megapolitan
Tukang Tambal Ban yang Digeruduk Ojol Sudah 6 Tahun Mangkal di MT Haryono

Tukang Tambal Ban yang Digeruduk Ojol Sudah 6 Tahun Mangkal di MT Haryono

Megapolitan
Pembunuh Pria Dalam Sarung di Pamulang Ternyata Keponakannya Sendiri

Pembunuh Pria Dalam Sarung di Pamulang Ternyata Keponakannya Sendiri

Megapolitan
Terungkap, Jasad Pria Dalam Sarung di Pamulang Ternyata Pemilik Warung Kelontong

Terungkap, Jasad Pria Dalam Sarung di Pamulang Ternyata Pemilik Warung Kelontong

Megapolitan
Kronologi Tukang Tambal Ban di Jalan MT Haryono Digeruduk Ojol

Kronologi Tukang Tambal Ban di Jalan MT Haryono Digeruduk Ojol

Megapolitan
Pemkot Depok Akan Evaluasi Seluruh Kegiatan di Luar Sekolah Imbas Kecelakaan Bus SMK Lingga Kencana

Pemkot Depok Akan Evaluasi Seluruh Kegiatan di Luar Sekolah Imbas Kecelakaan Bus SMK Lingga Kencana

Megapolitan
Namanya Masuk Bursa Cagub DKI, Heru Budi: Biar Alam Semesta yang Jawab

Namanya Masuk Bursa Cagub DKI, Heru Budi: Biar Alam Semesta yang Jawab

Megapolitan
Polisi Usul Kantong Parkir Depan Masjid Istiqlal Dilegalkan Saat Acara Keagamaan

Polisi Usul Kantong Parkir Depan Masjid Istiqlal Dilegalkan Saat Acara Keagamaan

Megapolitan
Kepsek SMK Lingga Kencana: Kami Pernah Pakai Bus Trans Putra Fajar Tahun Lalu dan Hasilnya Memuaskan

Kepsek SMK Lingga Kencana: Kami Pernah Pakai Bus Trans Putra Fajar Tahun Lalu dan Hasilnya Memuaskan

Megapolitan
Polisi Terima Laporan Komunitas Tuli Berkait Konten Komika Gerall yang Diduga Rendahkan Bahasa Isyarat

Polisi Terima Laporan Komunitas Tuli Berkait Konten Komika Gerall yang Diduga Rendahkan Bahasa Isyarat

Megapolitan
Soal Tepati Janji Beri Pekerjaan ke Jukir, Heru Budi: Nanti Dipikirkan

Soal Tepati Janji Beri Pekerjaan ke Jukir, Heru Budi: Nanti Dipikirkan

Megapolitan
Polisi Selidiki Pihak yang Bekingi Parkir Liar di Depan Masjid Istiqlal

Polisi Selidiki Pihak yang Bekingi Parkir Liar di Depan Masjid Istiqlal

Megapolitan
Bawaslu Kirim Surat ke Heru Budi, Ingatkan untuk Tak Rotasi Pejabat DKI Jelang Pilkada 2024

Bawaslu Kirim Surat ke Heru Budi, Ingatkan untuk Tak Rotasi Pejabat DKI Jelang Pilkada 2024

Megapolitan
Polisi Tangkap 2 Pengoplos Elpiji 3 Kg ke Tabung 12 Kg di Bogor

Polisi Tangkap 2 Pengoplos Elpiji 3 Kg ke Tabung 12 Kg di Bogor

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke