Salin Artikel

Pemkot Jakut Akan Pulangkan Para Pekerja Hiburan Malam dan Prostitusi ke Kampung Halaman

JAKARTA, KOMPAS.com - Wakil Wali Kota Jakarta Utara Juaini Yusuf akan memulangkan para pekerja hiburan malam dan prostitusi ke kampung halaman masing-masing menjelang bulan Ramdhan.

"Kalau berasal dari luar Jakarta, ya, pulangkan saja ke kampung," ungkap Juaini ketika diwawancarai oleh Kompas.com, Jumat (8/3/2024).

Juani mengatakan, kebanyakan para pekerja hiburan malam dan prostitusi di Jakarta Utara bukan berasal dari Ibu Kota.

"Kebanyakan mereka itu kiriman dari daerah-daerah," sambungnya.

Untuk diketahui, Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta, dan Pemkot mulai menertibkan tempat-tempat hiburan malam menjelang bulan Ramadhan.

Penertiban tersebut kerap kali menuai protes dari para pekerja hiburan malam, dan prostitusi.

Karena mereka terancam kehilangan mata pencahariam selama bulan Ramadhan tiba.

Terkait hal tersebut Juaini mengatakan, Pemkot Jakut akan bekerja sama dengan dinas sosial untuk membina pekerja hiburan malam, dan prostitusi yang kehilangan mata pencahariannya.

Khusus untuk pekerja yang berasal dari DKI Jakarta maka akan diberikan bimbingan agar mereka tidak melakukan pekerjaan sebelumnya.

Biasanya, Pemkot dan Dinas Sosial akan memberikan pelatihan khsusus seperti memasak, menjahit, dan lainnya kepada para pekerja hiburan malam.

Sehingga ketika mereka keluar dari penampungan Dinas Sosial, sudah memeliki keahlian.

Keahlian tersebut diharapkan bisa digunakan untuk mencari uang. Jadi, mereka tidak melakukan pekerjaan serupa lagi di masa mendatang.

"Kalau KTP DKI Jakarta kita kerja sama dengan Dinas Sosial supaya tidak kerja begitu lagi," ungkapnya.

Juaini juga memberi peringatan keras agar hiburan malam khususnya prostitusi untuk melakukan pentutupan total selama bulan Ramdhan.

Apabila tidak ditutup total maka Pemkot Jakut akan menyegel lokasi tersebut supaya tidak beroperasi lagi.

"Kalau masih melanggar langsung ditutup, dan disegel supaya kondisi bulan Ramadhan terjaga," tutupnya.

https://megapolitan.kompas.com/read/2024/03/08/11493391/pemkot-jakut-akan-pulangkan-para-pekerja-hiburan-malam-dan-prostitusi-ke

Terkini Lainnya

Jaksel Peringkat Ke-2 Kota dengan SDM Paling Maju, Wali Kota: Ini Keberhasilan Warga

Jaksel Peringkat Ke-2 Kota dengan SDM Paling Maju, Wali Kota: Ini Keberhasilan Warga

Megapolitan
Gara-gara Mayat Dalam Toren, Sutrisno Tak Bisa Tidur 2 Hari dan Kini Mengungsi di Rumah Mertua

Gara-gara Mayat Dalam Toren, Sutrisno Tak Bisa Tidur 2 Hari dan Kini Mengungsi di Rumah Mertua

Megapolitan
Imbas Penemuan Mayat Dalam Toren, Keluarga Sutrisno Langsung Ganti Pipa dan Bak Mandi

Imbas Penemuan Mayat Dalam Toren, Keluarga Sutrisno Langsung Ganti Pipa dan Bak Mandi

Megapolitan
3 Pemuda di Jakut Curi Spion Mobil Fortuner dan Land Cruiser, Nekat Masuk Halaman Rumah Warga

3 Pemuda di Jakut Curi Spion Mobil Fortuner dan Land Cruiser, Nekat Masuk Halaman Rumah Warga

Megapolitan
Seorang Wanita Kecopetan di Bus Transjakarta Arah Palmerah, Ponsel Senilai Rp 19 Juta Raib

Seorang Wanita Kecopetan di Bus Transjakarta Arah Palmerah, Ponsel Senilai Rp 19 Juta Raib

Megapolitan
3 Pemuda Maling Spion Mobil di 9 Titik Jakut, Hasilnya untuk Kebutuhan Harian dan Narkoba

3 Pemuda Maling Spion Mobil di 9 Titik Jakut, Hasilnya untuk Kebutuhan Harian dan Narkoba

Megapolitan
Melawan Saat Ditangkap, Tiga Pencuri Spion Mobil di Jakarta Utara Ditembak Polisi

Melawan Saat Ditangkap, Tiga Pencuri Spion Mobil di Jakarta Utara Ditembak Polisi

Megapolitan
Terungkapnya Bisnis Video Porno Anak di Telegram: Pelaku Jual Ribuan Konten dan Untung Ratusan Juta Rupiah

Terungkapnya Bisnis Video Porno Anak di Telegram: Pelaku Jual Ribuan Konten dan Untung Ratusan Juta Rupiah

Megapolitan
Rugi Hampir Rp 3 Miliar karena Dugaan Penipuan, Pria di Jaktim Kehilangan Rumah dan Kendaraan

Rugi Hampir Rp 3 Miliar karena Dugaan Penipuan, Pria di Jaktim Kehilangan Rumah dan Kendaraan

Megapolitan
Geramnya Ketua RW di Cilincing, Usir Paksa 'Debt Collector' yang Berkali-kali 'Mangkal' di Wilayahnya

Geramnya Ketua RW di Cilincing, Usir Paksa "Debt Collector" yang Berkali-kali "Mangkal" di Wilayahnya

Megapolitan
Mulai 1 Juni 2024, Ada Ketentuan Baru Pembatalan Tiket Kereta Api

Mulai 1 Juni 2024, Ada Ketentuan Baru Pembatalan Tiket Kereta Api

Megapolitan
Pilkada Jakarta 2024: Menguji Eksistensi Masyarakat Jaringan

Pilkada Jakarta 2024: Menguji Eksistensi Masyarakat Jaringan

Megapolitan
Jalur, Kuota, dan Syarat PPDB SMA, SMK, dan SLB Kota Bogor 2024

Jalur, Kuota, dan Syarat PPDB SMA, SMK, dan SLB Kota Bogor 2024

Megapolitan
Daftar Lokasi SIM Keliling di Jakarta 1 Juni 2024

Daftar Lokasi SIM Keliling di Jakarta 1 Juni 2024

Megapolitan
Nama Kaesang dan Anies di Bursa Pilkada Jakarta, Prediksi Pertarungan Sengit bak Pilpres 2024

Nama Kaesang dan Anies di Bursa Pilkada Jakarta, Prediksi Pertarungan Sengit bak Pilpres 2024

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke