Salin Artikel

Tahlilan Hari Kedua Habib Hasan bin Ja'far Assegaf Bakal Digelar di Pondok Pesantren Nurul Musthofa Ciputat

Hal tersebut diinformasikan langsung oleh adik almarhum, Habib Abdullah bin Ja'far Assegaf.

"Tahlilan kedua pada esok hari, itu beliau menyuruh saya, yakni di pondok pesantren daerah Ciputat, Jalan Cendrawasih. Besok akan buka puasa bersama di sana," kata Abdullah saat ditemui wartawan, Kamis (14/3/2024).

Adapun tahlilan hari pertama sekaligus buka puasa bersama digelar malam ini di kediaman pribadi almarhum daerah Tanah Baru, Depok.

Abdullah merasa bersyukur karena seluruh proses pemakaman sejak hari Rabu (13/3/2024) berjalan dengan lancar dan tanpa kendala yang menyulitkan.

"Alhamdulillah, proses pemakaman dari kemarin pagi sampai tadi siang takziah, kemudian pemakaman, semua berjalan lancar, sesuai schedule," ungkap Abdullah.

Abdullah juga mengucapkan banyak terima kasih kepada seluruh pihak yang menyempatkan diri hadir dan mengirim doa kepada almarhum.

"Para ahli ulama hadir, dan juga pastinya dengan begitu banyaknya jamaah yang hadir di sini," terang Abdullah.

Banyaknya jumlah pelayat yang memadati Masjid Nurul Musthofa Center menjadi bukti bagaimana kecintaan murid dan jamaahnya terhadap beliau.

"Habib Hasan berdakwah dari hati beliau, maka masuk ke hati-hati anak muda sehingga mereka berbondong-bondong, datang menghadiri proses pemakaman almarhum hingga akhir," ucap Abdullah.

"Beliau pesankan untuk jangan jauh-jauh dari ulama, majelis ta'lim, apabila ingin sukses dunia dan akhirat," imbuhnya.

Sebagai informasi, Habib Hasan bin Ja'far Assegaf meninggal dunia di usianya yang ke-47 tahun pada Rabu (13/3/2024) pagi sekitar pukul 09.00 WIB.

Sesuai wasiatnya, beliau dimakamkan di bawah telapak kaki ibunya.

"Ini salah satu wasiat beliau, yang dari awal meminta dimakamkan di bawah kaki ibunya. Bahkan, sudah dihitung oleh beliau di sini tempat meninggalnya nanti," kata adik almarhum, Habib Abdullah bin Ja'far Assegaf kepada wartawan, Rabu (13/3/2024).

Beliau merupakan pemimpin Majelis Nurul Musthofa yang sudah berdiri sejak tahun 2000. Menurut situs resminya, majelis ini menjadi tempat untuk mendekatkan diri kepada Allah SWT dan Rasulullah SAW.

https://megapolitan.kompas.com/read/2024/03/14/22405631/tahlilan-hari-kedua-habib-hasan-bin-jafar-assegaf-bakal-digelar-di-pondok

Terkini Lainnya

Bantah Pernyataan Ketua STIP soal Tak Ada Lagi Perpeloncoan, Alumni: Masih Ada, tapi pada Enggak Berani Berkoar

Bantah Pernyataan Ketua STIP soal Tak Ada Lagi Perpeloncoan, Alumni: Masih Ada, tapi pada Enggak Berani Berkoar

Megapolitan
Remaja Tusuk Seorang Ibu di Bogor Hingga Pisau Patah

Remaja Tusuk Seorang Ibu di Bogor Hingga Pisau Patah

Megapolitan
Jukir Liar Minimarket Ikhlas “Digusur” Asal Pemerintah Beri Pekerjaan Baru

Jukir Liar Minimarket Ikhlas “Digusur” Asal Pemerintah Beri Pekerjaan Baru

Megapolitan
Warga Bekasi Tewas Tertabrak Kereta di Kemayoran karena Terobos Palang Pelintasan

Warga Bekasi Tewas Tertabrak Kereta di Kemayoran karena Terobos Palang Pelintasan

Megapolitan
Manjakan Lansia, Asrama Haji Embarkasi Jakarta-Bekasi Tak Lagi Pakai Tempat Tidur Tingkat

Manjakan Lansia, Asrama Haji Embarkasi Jakarta-Bekasi Tak Lagi Pakai Tempat Tidur Tingkat

Megapolitan
KAI Commuter: Perjalanan Commuter Line Rangkasbitung-Tanah Abang Picu Pertumbuhan Ekonomi Lokal

KAI Commuter: Perjalanan Commuter Line Rangkasbitung-Tanah Abang Picu Pertumbuhan Ekonomi Lokal

Megapolitan
Tiga Jenazah ABK Kapal yang Terbakar di Muara Baru Telah Dijemput Keluarga

Tiga Jenazah ABK Kapal yang Terbakar di Muara Baru Telah Dijemput Keluarga

Megapolitan
Gangguan Jiwa Berat, Ibu yang Bunuh Anak Kandung di Bekasi Sempat Dirawat di RSJ

Gangguan Jiwa Berat, Ibu yang Bunuh Anak Kandung di Bekasi Sempat Dirawat di RSJ

Megapolitan
Jika Profesinya Dihilangkan, Jukir Liar Minimarket: Rawan Maling Motor dan Copet!

Jika Profesinya Dihilangkan, Jukir Liar Minimarket: Rawan Maling Motor dan Copet!

Megapolitan
Polisi: Ibu yang Bunuh Anak Kandung di Bekasi Alami Gangguan Kejiwaan Berat

Polisi: Ibu yang Bunuh Anak Kandung di Bekasi Alami Gangguan Kejiwaan Berat

Megapolitan
Imbas Tanah Longsor, Warga New Anggrek 2 GDC Depok Khawatir Harga Rumah Anjlok

Imbas Tanah Longsor, Warga New Anggrek 2 GDC Depok Khawatir Harga Rumah Anjlok

Megapolitan
Kisah Iyan, Korban Banjir Cipayung yang Terpaksa Mengungsi ke Rumah Mertua 2 Bulan Lamanya...

Kisah Iyan, Korban Banjir Cipayung yang Terpaksa Mengungsi ke Rumah Mertua 2 Bulan Lamanya...

Megapolitan
Maling Motor 'Ngadu' ke Ibunya Lewat 'Video Call' Saat Tertangkap Warga: Mak, Tolongin...

Maling Motor 'Ngadu' ke Ibunya Lewat 'Video Call' Saat Tertangkap Warga: Mak, Tolongin...

Megapolitan
Asrama Haji Embarkasi Jakarta-Bekasi Sediakan Alat Pijat dan 'Treadmill' untuk Calon Jemaah Haji

Asrama Haji Embarkasi Jakarta-Bekasi Sediakan Alat Pijat dan "Treadmill" untuk Calon Jemaah Haji

Megapolitan
Penampakan Rumah TKP Penusukan Seorang Ibu oleh Remaja Mabuk di Bogor, Sepi dan Tak Ada Garis Polisi

Penampakan Rumah TKP Penusukan Seorang Ibu oleh Remaja Mabuk di Bogor, Sepi dan Tak Ada Garis Polisi

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke