Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Genangan Air Macetkan Jalan Pos Pengumben

Kompas.com - 03/04/2012, 09:13 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com — Genangan air setinggi sekitar  30 sentimeter di Jalan Pos Pengumben, Jakarta Barat, di seberang SPBU Shell, Selasa (3/4/2012) pagi, memacetkan akses penghubung Tangerang-Jakarta, terutama dari arah Joglo.

Genangan akibat hujan Senin sore kemarin tersebut membuat para pengendara melambatkan kendaraannya. Bahkan sepeda motor dari arah Pos Pengumben memaksa masuk jalur dari arah Joglo karena khawatir motornya mogok. Hal ini mengakibatkan laju kendaraan dari Joglo terhambat.

Sementara dari arah Tangerang, kemacetan sudah terjadi sejak di depan perumahan Mega Kebun Jeruk. Kemacetan juga diperparah dengan ulah para pengendara motor yang merangsek di jalur kanan di daerah pertigaan kompleks Taman Alfa di depan gerai McDonald yang baru saja dilakukan peninggian jalan. 

Para pengendara motor dari arah Tangerang memaksa hendak masuk ke jalur peruntukan bagi pengendara dari arah Pos Pengumben. Hal ini menyebabkan arus dari arah Pos Pengumben tersumbat akibat ulah para pengendara motor tersebut.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com