Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pertemuan Fauzi-Jokowi Melegakan Pejabat

Kompas.com - 05/10/2012, 16:42 WIB
Andy Riza Hidayat

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Pertemuan antara Gubernur DKI Jakarta Fauzi Bowo dengan Gubernur Terpilih Joko Widodo atau Jokowi melegakan para pejabat. Pertemuan tersebut mencairkan suasana yang sempat kaku saat masa transisi.

Ada keengganan beberapa pejabat tampil di publik atau memberikan pernyataan tajam pada media. Sebagian yang lain masih meraba sikap gubernur dan wakil gubernur terpilih.

"Pertemuan tadi sangat positif. Apalagi digelar di saat masa transisi, ada pertemuan yang sangat cair di antara kami sehingga memudahkan bekerja," tutur Sekretaris Daerah Provinsi DKI Jakarta Fadjar Panjaitan, Jumat (5/10/2012).

Pertemuan antara Fauzi dengan Jokowi dilanjutkan dengan ramah tamah. Fauzi memperkenalkan para pejabat itu disambut dengan sikap berdiri para pejabat. Lalu sekitar 150 orang bersalaman satu per satu dengan Fauzi maupun Jokowi di Ruang Balai Agung.

Dalam kesempatan itu, Jokowi membantah isu mengenai perombakan pejabat di Pemerintah Provinsi DKI Jakarta. Perombakan pejabat tidak mungkin dilakukan sementara Jokowi belum mengenal mereka.

Selain Fauzi dan Jokowi, pertemuan tadi dihadiri oleh Wakil Gubernur DKI Prijanto. Pada akhir tahun lalu, Prijanto menyatakan mundur dari jabatannya. Namun pengunduran dirinya ditolak oleh legislatif. Di kesempatan itu hadir juga Wakil Gubernur Terpilih Basuki Tjahaja Purnama.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Terkini Lainnya

    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com