Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Teman Davit: Masak Teroris Masih "Godain" Cewek

Kompas.com - 31/10/2012, 20:39 WIB
Alfiyyatur Rohmah

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Kepulangan Davit Ashary (19) disambut gembira pemulangan teman sekolahnya. Mereka yakin Davit tidak terlibat dalam jaringan terorisme.

Begitu mengetahui pembebasan Davit dari media online, teman sekelasnya segera mendatangi rumah Davit.

"Kita seneng banget pas dengar Davit sudah dipulangin. Makanya tadi langsung samperin rumahnya," kata Muhammad Usman (18) di kediaman Davit, Palmerah, Rabu (31/10/2012).

Namun ketika mendatangi rumah Davit di Palmerah, Usman dan enam temannya tidak bertemu dengan Davit. Padahal, mereka berencana mengadakan selamatan pembebasan Davit.

"Iya, kalau ketemu tadi niatnya mau bakar-bakar ayam sama anak-anak sekelas," kata Usman.

Usman menambahkan, ia mengenal Davit sudah cukup dekat, bahkan ia menganggap Davit bagian dari keluarganya. Davit dikenal mereka sebagai teman yang care dan humoris. Ia juga kaget ketika mendengar Davit digerebek Densus 88.

"Iya, kita kaget banget waktu Davit ditangkap. Masa teroris kaya gitu, ibadahnya aja masih bolong-bolong. Suka gangguin cewek juga. Kalau teroris kan biasanya pemikirannya radikal," kata Usman.

Sementara mengenai Herman, Usman mengaku tidak begitu mengenal kakak Davit itu. Jika ia bermain di rumah Davit pada siang hari, ia tidak pernah berbincang maupun bertemu dengan Herman.

Sebagai teman sekolahnya di Sekolah Pelayaran Menengah (SPM) Tri Arga 1 Jalan HH, Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Usman mengaku sudah mengetahui tingkah laku Davit sejak dulu. Apalagi dirinya merupakan teman satu kelompok PKL di Kalimantan pada Januari kemarin.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Terkini Lainnya

    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com