Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Insya Allah Mak Yati Naik Haji Tahun Depan

Kompas.com - 15/11/2012, 12:07 WIB
Indra Akuntono

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com — Niat tulus pasangan pemulung, Mak Yati dan suaminya, Maman, yang membeli dua hewan kurban dengan tabungan pribadi, berbuntut manis. Beberapa donatur berencana memberangkatkan kedua pasangan pemulung ini berangkat haji pada tahun depan.

Saat dihubungi Kompas.com, Rainer Daulay, jemaah haji Maktour yang mengkoordinasi rencana sumbangan untuk Mak Yati, menjelaskan niat untuk memberangkatkan haji pasangan pemulung ini datang begitu saja. Persisnya tak lama setelah dia mendengar dan memastikan kebenaran kisah Mak Yati.

"Waktu itu saya di Tanah Suci, hampir tak percaya. Setelah tahu kisah itu benar, saya langsung ajak teman-teman untuk memberangkatkan Mak Yati naik haji," kata Rainer, Kamis (15/11/2012).

Rencananya, para donatur ini akan urunan untuk memberikan dua slot kesempatan naik haji. Satu slot untuk Mak Yati, dan satunya untuk Maman, suaminya.

Apabila tak ada halangan, rencana ini akan direalisasikan pada tahun depan karena saat ini uang hasil urunan sudah terkumpul dan dirasa cukup.

"Kalau Mak Yati mau, ia bersama suami akan kami berangkatkan haji pada tahun depan. Kami tergerak begitu saja, ini inisiatif bersama," ujarnya.

Sebelumnya, Mak Yati dan suaminya Maman rela membeli dua hewan kurban dari uang yang ditabung selama tiga tahun pada Idul Adha lalu. Banyak warga yang akhirnya terkesima dengan pasangan pemulung ini.

Kedua hewan kurban itu diberikan kepada panitia kurban di Masjid Al-Ijtihad, Tebet, Jakarta Selatan. Alasan mereka berkurban cukup sederhana, yaitu ingin memberikan daging kurban karena setelah hidup di Jakarta selama 47 tahun selalu mendapat pemberian daging kurban.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com