Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Demi Miing, Jokowi Akan Blusukan Malam di Tangerang

Kompas.com - 21/08/2013, 06:50 WIB
Alsadad Rudi

Penulis


TANGERANG, KOMPAS.com — Selama dua malam berturut-turut, Joko Widodo rencananya akan melakukan blusukan ke sejumlah tempat di Kota Tangerang, Banten. Namun, blusukan-nya kali ini bukan sebagai Gubernur DKI Jakarta, melainkan kader PDI Perjuangan yang membantu teman separtainya yang maju sebagai calon wali Kota Tangerang.

Jokowi akan "gentayangan" malam hari dalam rangka kampanye untuk pasangan TB Dedi Suwendi Gumelar dan Suratno Abu Bakar atau yang lebih sering dikenal dengan duet Miing-Ratno. Rencananya, blusukan malam hari itu akan dilakukan pada Rabu (21/8/2013) dan Kamis (22/8/2013) malam.

"Kita memang rencananya akan melakukan kampanye blusukan di enam tempat di Kota Tangerang setiap malamnya mulai pukul 19.00 WIB. Itu permintaan langsung dari beliau (Jokowi)," ungkap Miing saat dihubungi Kompas.com, Selasa (20/8/2013).

Pemilihan waktu kampanye blusukan pada malam hari bukan tanpa alasan. Menurut Miing, di waktu malam, Jokowi boleh melakukan kegiatan di luar tugasnya sebagai DKI 1.

Dalam masa kampanye terbuka Pilkada Tangerang 2013, Miing-Ratno mendapat jadwal pada Jumat (16/8/2013) dan Rabu (21/8/2013), yang keduanya jatuh pada hari kerja alias hari ketika Jokowi tidak mungkin menjadi juru kampanye (jurkam) pada siang hari.

"Alasan kita kampanye blusukan malam hari bareng beliau juga karena di siang hari kan jadwal kampanye calon lain. Tapi kalau malam harinya tidak apa-apa," ujar Miing saat ditanyakan mengenai kampanye pada Kamis malam yang notabene merupakan tanggal jatah jadwal kampanye untuk pasangan calon yang lain.

Pada nanti malam, kata Miing, enam tempat yang rencananya akan dikunjungi Jokowi bersama tim kampanye Miing-Ratno adalah di Jati Uwung, Cibodas, Gandasari, Pasar Malabar, Pasar Lama, dan Gerendeng. Di tempat-tempat tersebut, mereka akan hadir menyapa masyarakat, serta tak lupa menyosialisasikan visi dan misi Miing-Ratno jika nantinya terpilih sebagai wali dan wakil wali Kota Tangerang masa bakti 2013-2018.

Sebelum kedatangan Jokowi, sepanjang Rabu pagi hingga sore harinya, Miing-Ratno akan berkampanye di berbagai tempat seperti di Karawaci, Kebon Nanas, dan Stasiun Tangerang pada pagi hari. Memasuki siang hari, mereka akan berkumpul di Lapangan Ahmad Yani, dan saat sore hari menyaksikan parade perahu di Sungai Cisadane.

"Selain itu, kita juga menyebar 13 mobil di 13 kecamatan yang masing-masing akan memutar pidato Miing-Ratno yang sudah direkam untuk diperdengarkan ke masyarakat," kata Miing.

Sejak menjabat sebagai Gubernur DKI Jakarta, Jokowi beberapa kali hadir menjadi jurkam calon-calon kepala daerah yang diusung PDI Perjuangan, partai tempat Jokowi bernaung. Jokowi pernah menjadi jurkam pasangan Rieke Diah Pitaloka-Teten Masduki pada Pilkada Jawa Barat, Effendi Simbolon-Jumiran Abdi pada Pilkada Sumatera Utara, Anak Agung Ngurah Puspayoga-Dewa Nyoman Sukrawan di Pilkada Bali, Ganjar Pranowo-Heru Sudjatmoko di Pilkada Jawa Tengah, dan terakhir mendukung pasangan Bambang DH-Said Abdullah dalam pelaksanaan masa kampanye terbuka Pilkada Jawa Timur.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Video Viral Keributan di Stasiun Manggarai, Diduga Suporter Sepak Bola

Video Viral Keributan di Stasiun Manggarai, Diduga Suporter Sepak Bola

Megapolitan
Terbakarnya Mobil di Tol Japek Imbas Pecah Ban lalu Ditabrak Pikap

Terbakarnya Mobil di Tol Japek Imbas Pecah Ban lalu Ditabrak Pikap

Megapolitan
Berebut Lahan Parkir, Pria di Pondok Aren Gigit Jari Rekannya hingga Putus

Berebut Lahan Parkir, Pria di Pondok Aren Gigit Jari Rekannya hingga Putus

Megapolitan
DLH DKI Angkut 83 Meter Kubik Sampah dari Pesisir Marunda Kepu

DLH DKI Angkut 83 Meter Kubik Sampah dari Pesisir Marunda Kepu

Megapolitan
Janggal, Brigadir RAT Bunuh Diri Saat Jadi Pengawal Bos Tambang, tapi Atasannya Tak Tahu

Janggal, Brigadir RAT Bunuh Diri Saat Jadi Pengawal Bos Tambang, tapi Atasannya Tak Tahu

Megapolitan
8 Pasien DBD Masih Dirawat di RSUD Tamansari, Mayoritas Anak-anak

8 Pasien DBD Masih Dirawat di RSUD Tamansari, Mayoritas Anak-anak

Megapolitan
Pengelola Imbau Warga Tak Mudah Tergiur Tawaran Jual Beli Rusunawa Muara Baru

Pengelola Imbau Warga Tak Mudah Tergiur Tawaran Jual Beli Rusunawa Muara Baru

Megapolitan
UPRS IV: Banyak Oknum yang Mengatasnamakan Pengelola dalam Praktik Jual Beli Rusunawa Muara Baru

UPRS IV: Banyak Oknum yang Mengatasnamakan Pengelola dalam Praktik Jual Beli Rusunawa Muara Baru

Megapolitan
9 Jam Berdarah: RM Dibunuh, Mayatnya Dimasukkan ke Koper lalu Dibuang ke Pinggir Jalan di Cikarang

9 Jam Berdarah: RM Dibunuh, Mayatnya Dimasukkan ke Koper lalu Dibuang ke Pinggir Jalan di Cikarang

Megapolitan
Seorang Remaja Tenggelam di Kali Ciliwung, Diduga Terseret Derasnya Arus

Seorang Remaja Tenggelam di Kali Ciliwung, Diduga Terseret Derasnya Arus

Megapolitan
Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Kamis 2 Mei 2024, dan Besok: Malam Ini Hujan Petir

Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Kamis 2 Mei 2024, dan Besok: Malam Ini Hujan Petir

Megapolitan
[POPULER JABODETABEK] Mobil Terbakar di Tol Japek Arah Cawang | Pembunuh Wanita Dalam Koper di Bekasi Ditangkap

[POPULER JABODETABEK] Mobil Terbakar di Tol Japek Arah Cawang | Pembunuh Wanita Dalam Koper di Bekasi Ditangkap

Megapolitan
Perjuangkan Peningkatan Upah Buruh, Lia dan Teman-temannya Rela ke Jakarta dari Cimahi

Perjuangkan Peningkatan Upah Buruh, Lia dan Teman-temannya Rela ke Jakarta dari Cimahi

Megapolitan
Cerita Suratno, Buruh yang Khawatir Uang Pensiunnya Berkurang karena UU Cipta Kerja

Cerita Suratno, Buruh yang Khawatir Uang Pensiunnya Berkurang karena UU Cipta Kerja

Megapolitan
Pembunuh Perempuan Dalam Koper Tak Melawan Saat Ditangkap Polisi di Palembang

Pembunuh Perempuan Dalam Koper Tak Melawan Saat Ditangkap Polisi di Palembang

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com