Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Wanita dan Uang Jadi Taruhan Balap Liar di Kembangan

Kompas.com - 27/09/2013, 21:47 WIB
Alsadad Rudi

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com — Setiap malam akhir pekan, kawasan Jalan Baru Taman Aries dan Jalan Puri Kencana, Kembangan, Jakarta Barat, sering dijadikan arena balap liar sepeda motor oleh para remaja berusia belasan tahun. Tak hanya dengan uang, para pelajar bahkan menjadikan pacar mereka sebagai taruhan.

"Sebenarnya hampir setiap malam, tapi puncaknya pada malam Sabtu dan malam Minggu," kata Kepala Polsek Metro Kembangan Komisaris Herru Agus saat dihubungi Kompas.com, Jumat (27/9/2013).

Menurut Agus, nilai uang taruhan biasanya berkisar mulai dari ratusan ribu hingga jutaan rupiah. Pernah dalam sebuah penertiban, uang taruhan bahkan mencapai Rp 10 Juta.

Mengenai taruhan wanita, kata Agus, sesama pembalap mempertaruhkan pacar mereka masing-masing. Siapa pembalap yang menang, maka dia berhak berhubungan intim dengan pacar rival balapnya yang kalah.

"Tak hanya balap liar dengan uang dan wanita, anak-anak di bawah umur itu juga melakukan pesta miras," ujarnya.

Ia mengatakan, polisi rutin melakukan razia di kawasan tersebut. Ini dilakukan demi penegakan hukum di jalan, serta sosialisasi ke orangtua, sekolah, dan lingkungan sekitar. Agus sangat mendukung rencana pemberlakuan jam wajib belajar dari Pemerintah Provinsi DKI Jakarta karena makin membantu tugas polisi.

Dengan jam wajib belajar, nantinya para pelajar wajib mengulang pelajaran di rumah masing-masing pada malam hari. Dengan begitu, para pelajar tidak akan bebas keluyuran.

"Peraturannya sangat baik, sangat kami dukung. Tapi walaupun peraturannya belum ada, kami selalu rutin melakukan penertiban," ujarnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Masjid Sunda Kelapa Bagikan 4.000 Kantong Daging Kurban, Ada dari Ma'ruf Amin hingga Megawati

Masjid Sunda Kelapa Bagikan 4.000 Kantong Daging Kurban, Ada dari Ma'ruf Amin hingga Megawati

Megapolitan
Anies Baswedan: Lebih Penting 'Ngomongin' Kampung Bayam...

Anies Baswedan: Lebih Penting "Ngomongin" Kampung Bayam...

Megapolitan
Anies Sembelih Sapi Kurban Sendiri: Saya Membayangkan Bagaimana Menjadi Ibrahim

Anies Sembelih Sapi Kurban Sendiri: Saya Membayangkan Bagaimana Menjadi Ibrahim

Megapolitan
Penjual Hewan Kurban di Bekasi Bikin Promo: Beli Sapi Gratis Domba dan Golok

Penjual Hewan Kurban di Bekasi Bikin Promo: Beli Sapi Gratis Domba dan Golok

Megapolitan
Anies Enggan Tanggapi Calon Kompetitor: Lebih Penting Memikirkan Nasib Warga

Anies Enggan Tanggapi Calon Kompetitor: Lebih Penting Memikirkan Nasib Warga

Megapolitan
Heru Budi: Selamat Idul Adha, Selamat Libur Panjang...

Heru Budi: Selamat Idul Adha, Selamat Libur Panjang...

Megapolitan
Gibran Sumbang Sapi 1 Ton untuk Pertama Kalinya ke Masjid Istiqlal

Gibran Sumbang Sapi 1 Ton untuk Pertama Kalinya ke Masjid Istiqlal

Megapolitan
Anies Sekeluarga Jalan Kaki ke Masjid Babul Khoirot untuk Shalat Idul Adha

Anies Sekeluarga Jalan Kaki ke Masjid Babul Khoirot untuk Shalat Idul Adha

Megapolitan
Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Senin 17 Juni 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Senin 17 Juni 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Megapolitan
Rumah 2 Lantai di Bogor Terbakar, Kerugian Ditaksir Capai Rp 15 Juta

Rumah 2 Lantai di Bogor Terbakar, Kerugian Ditaksir Capai Rp 15 Juta

Megapolitan
Soal Kans Duet dengan Anies di Pilkada Jakarta, Sandiaga: Enggak Ada Ajakan

Soal Kans Duet dengan Anies di Pilkada Jakarta, Sandiaga: Enggak Ada Ajakan

Megapolitan
Rumah Kosong 2 Lantai di Bogor Terbakar, Penyebab Belum Diketahui

Rumah Kosong 2 Lantai di Bogor Terbakar, Penyebab Belum Diketahui

Megapolitan
Dinas KPKP DKI Jakarta Periksa 79.786 Hewan Kurban, Seluruhnya Dinyatakan Sehat

Dinas KPKP DKI Jakarta Periksa 79.786 Hewan Kurban, Seluruhnya Dinyatakan Sehat

Megapolitan
Bisa Cemari Lingkungan, Pengusaha Konfeksi di Tambora Diminta Tak Buang Limbah Sembarangan

Bisa Cemari Lingkungan, Pengusaha Konfeksi di Tambora Diminta Tak Buang Limbah Sembarangan

Megapolitan
Jusuf Kalla Persilakan Anies Maju Pilkada Jakarta 2024

Jusuf Kalla Persilakan Anies Maju Pilkada Jakarta 2024

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com