Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Warga Desa Wonosari Tewas Tertabrak Kereta di Percetakan Negara

Kompas.com - 01/10/2013, 19:32 WIB
Zico Nurrashid Priharseno

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com — Jatminah bin Karjo, wanita berumur 50 tahun, tewas tertabrak kereta api di perlintasan Percetakan Negara, Paseban, Jakarta Pusat, saat menyeberang.

Peristiwa terjadi pada Selasa (1/10/2013) pukul 15.45 ketika lokomotif kereta melintas dengan cepat dari arah Senen menuju Jatinegara.

Seorang saksi mata di lokasi kejadian, Nur (40), mengatakan, Jatminah tertabrak saat menyeberangi rel menuju arah Jalan Percetakan Negara. Saat menyeberang, korban tidak melihat ada kereta yang melintas.

"Dia (korban) berjalan tepat di pinggir rel. Tiba-tiba ada dua kereta yang lewat bersamaan, tapi dia langsung nyeberang. Padahal sudah kita teriaki, tapi tidak dengar dan langsung tertabrak," ujarnya, Selasa petang.

Sementara itu, Kepala Polsek Metro Senen Komisaris Kartono menjelaskan, korban tewas dengan luka cukup parah pada bagian kepala. Sementara itu, tangan kanan patah karena hantaman lokomotif.

"Korban langsung meninggal di tempat kejadian dan kita langsung bawa ke RSCM untuk divisum," ujarnya.

Kartono menambahkan, saat kecelakaan, korban hanya membawa surat jalan dari tempat tinggalnya di Desa Wonosari RT 01 RW 02 Kecamatan Bonang, Kabupaten Demak, Jawa Tengah.

Saat ini, polisi masih menyelidiki penyebab tertabraknya Jatminah, apakah karena disengaja atau murni kecelakaan. "Kita langsung lakukan olah TKP dan identifikasi kejadian. Saat ini kita sedang mengupayakan pencarian data mengenai keluarga korban," pungkasnya.  

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Nahas, Balita di Matraman Tewas Terperosok ke Selokan Saat Main Hujan-hujanan

Nahas, Balita di Matraman Tewas Terperosok ke Selokan Saat Main Hujan-hujanan

Megapolitan
Proyek Pengembangan Stasiun Tanah Abang Ditargetkan Rampung Akhir 2024

Proyek Pengembangan Stasiun Tanah Abang Ditargetkan Rampung Akhir 2024

Megapolitan
Polisi Bakal Pertemukan Perwakilan Warga Klender dan Cipinang Muara demi Atasi Tawuran di Pasar Deprok

Polisi Bakal Pertemukan Perwakilan Warga Klender dan Cipinang Muara demi Atasi Tawuran di Pasar Deprok

Megapolitan
Ketika Si Kribo Apes Usai 'Diviralkan' Pemilik Warteg karena Bayar Makan Sesukanya...

Ketika Si Kribo Apes Usai "Diviralkan" Pemilik Warteg karena Bayar Makan Sesukanya...

Megapolitan
3 Orang Tewas akibat Kebakaran Kapal di Muara Baru

3 Orang Tewas akibat Kebakaran Kapal di Muara Baru

Megapolitan
PPKUKM Akui Tumpukan Sampah 3 Ton Jadi Faktor Utama Sepinya Lokbin Pasar Minggu

PPKUKM Akui Tumpukan Sampah 3 Ton Jadi Faktor Utama Sepinya Lokbin Pasar Minggu

Megapolitan
3 Kapal Nelayan di Muara Baru Terbakar akibat Mesin Pendingin Ikan Meledak

3 Kapal Nelayan di Muara Baru Terbakar akibat Mesin Pendingin Ikan Meledak

Megapolitan
Jelang Pilkada 2024, Demokrat Ungkap Kriteria yang Cocok Jadi Cagub Jakarta

Jelang Pilkada 2024, Demokrat Ungkap Kriteria yang Cocok Jadi Cagub Jakarta

Megapolitan
Upaya Mencari Titik Terang Kasus Junior Tewas di Tangan Senior STIP

Upaya Mencari Titik Terang Kasus Junior Tewas di Tangan Senior STIP

Megapolitan
Pelaku Pembunuhan Kakak Tiri di Medan Serahkan Diri ke Polresta Bogor

Pelaku Pembunuhan Kakak Tiri di Medan Serahkan Diri ke Polresta Bogor

Megapolitan
Cerita Warga Trauma Naik JakLingko, Tegur Sopir Ugal-ugalan Malah Diteriaki 'Gue Orang Miskin'...

Cerita Warga Trauma Naik JakLingko, Tegur Sopir Ugal-ugalan Malah Diteriaki "Gue Orang Miskin"...

Megapolitan
Pendisiplinan Tanpa Kekerasan di STIP Jakarta Utara, Mungkinkah?

Pendisiplinan Tanpa Kekerasan di STIP Jakarta Utara, Mungkinkah?

Megapolitan
STIP Didorong Ikut Bongkar Kasus Junior Tewas di Tangan Senior

STIP Didorong Ikut Bongkar Kasus Junior Tewas di Tangan Senior

Megapolitan
Janji Dishub DKI Tertibkan Juru Parkir di Minimarket dan Simalakama Jukir yang Beroperasi

Janji Dishub DKI Tertibkan Juru Parkir di Minimarket dan Simalakama Jukir yang Beroperasi

Megapolitan
Taruna STIP Tewas Dianiaya Senior, Kuasa Hukum Berharap Ada Tersangka Baru Usai Pra-rekonstruksi

Taruna STIP Tewas Dianiaya Senior, Kuasa Hukum Berharap Ada Tersangka Baru Usai Pra-rekonstruksi

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com