Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jokowi Akan Bicara soal Hutan di Almamaternya

Kompas.com - 26/10/2013, 10:23 WIB
Kurnia Sari Aziza

Penulis


JAKARTA, KOMPAS.com — Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo akan menjadi pembicara dalam dialog tokoh Fakultas Kehutanan Universitas Gadjah Mada Yogyakarta. Untuk diketahui, Jokowi merupakan alumnus Fakultas Kehutanan UGM angkatan 1980. Dalam situs web resmi Pemprov DKI Jakarta, www.beritajakarta.com, mantan Wali Kota Surakarta tersebut akan menghadiri undangan almamater dengan menjadi narasumber dialog tokoh dengan tema "Hutan untuk Kemakmuran Rakyat".

Seperti dikutip dari situs web http://reuni.fkt.ugm.ac.id/, dialog tokoh tersebut juga merupakan salah satu rangkaian momentum peringatan Dies Natalis ke-50 Fakultas Kehutanan UGM. Dalam situs web itu disebutkan pula, pemilihan tema "Hutan Untuk Kemakmuran Rakyat" menjadi tema yang menarik. Pasalnya, sampai saat ini pengelolaan hutan dirasa masih belum cukup mengakomodasi kepentingan dan kemakmuran rakyat, khususnya masyarakat di sekitar hutan. 

Rencananya, dialog tokoh itu akan diselenggarakan di Gedung Rektorat, Balairung UGM (Ruang Senat lantai 2), Jalan Kaliurang, Yogyakarta. Gubernur penggemar musik metal itu akan berbicara mengenai dunia kehutanan, dunia yang telah mengantarkan dirinya menjadi seorang pengusaha sukses di bidang mebel.

Selain Jokowi, Menteri Kehutanan Zulkifli Hasan juga akan turut hadir menjadi pembicara dialog tokoh tersebut. Tak ketinggalan, Rektor UGM Pratikno yang akan mewakili tuan rumah sekaligus menyampaikan gagasannya tentang kehutanan dan kemakmuran rakyat yang berdasar atas filosofi UGM.

Setelah memberi wejangan kepada almamater, rencananya, Jokowi juga akan menghadiri acara kirab budaya Merapi di Desa Wonokerto, Turi, Sleman, Yogyakarta, pada pukul 14.30 WIB. Sebelum memberi kuliah umum kepada mahasiswa dan karyawan UGM, Jokowi juga akan menghadiri Dies Natalis ke-55 Universitas Muhammadiyah Surakarta, sekaligus menjadi pembicara mulai pukul 09.00 WIB pagi ini.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pria Paruh Baya Ditemukan Tewas di Aliran Sungai Cidepit Bogor

Pria Paruh Baya Ditemukan Tewas di Aliran Sungai Cidepit Bogor

Megapolitan
Hanyut di Selokan Saat Banjir, Jasad Bocah di Bekasi Ditemukan 1,5 Km dari Lokasi Kejadian

Hanyut di Selokan Saat Banjir, Jasad Bocah di Bekasi Ditemukan 1,5 Km dari Lokasi Kejadian

Megapolitan
Bocah yang Terseret Arus Selokan di Bekasi Ditemukan Tewas

Bocah yang Terseret Arus Selokan di Bekasi Ditemukan Tewas

Megapolitan
Bocah di Bekasi Hanyut Terbawa Arus Selokan Saat Bermain Banjir

Bocah di Bekasi Hanyut Terbawa Arus Selokan Saat Bermain Banjir

Megapolitan
Ini Rekayasa Lalu Lintas Saat LPS Monas Half Marathon 2024

Ini Rekayasa Lalu Lintas Saat LPS Monas Half Marathon 2024

Megapolitan
Dua Lansia di Bogor Ditangkap karena Cabuli Tiga Anak, Sempat Diinterogasi Ibu Korban

Dua Lansia di Bogor Ditangkap karena Cabuli Tiga Anak, Sempat Diinterogasi Ibu Korban

Megapolitan
Siasat Kakak Beradik Rekrut Puluhan Selebgram untuk Promosikan Situs Judi Online

Siasat Kakak Beradik Rekrut Puluhan Selebgram untuk Promosikan Situs Judi Online

Megapolitan
[POPULER JABODETABEK] Saat Staf Hasto Kristiyanto Minta Perlindungan LPSK | Akrabnya Gibran dan Heru Budi Blusukan Bareng di Jakbar-Jakut

[POPULER JABODETABEK] Saat Staf Hasto Kristiyanto Minta Perlindungan LPSK | Akrabnya Gibran dan Heru Budi Blusukan Bareng di Jakbar-Jakut

Megapolitan
Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Minggu 30 Juni 2024 dan Besok: Tengah Malam ini Berawan

Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Minggu 30 Juni 2024 dan Besok: Tengah Malam ini Berawan

Megapolitan
Sudirman Said Sebut Perencanaan Batavia 'Contekan' untuk Bangun Jakarta

Sudirman Said Sebut Perencanaan Batavia 'Contekan' untuk Bangun Jakarta

Megapolitan
Sejumlah Titik dan Gedung di Jakarta Padamkan Lampu Malam Ini, Cek Lokasinya

Sejumlah Titik dan Gedung di Jakarta Padamkan Lampu Malam Ini, Cek Lokasinya

Megapolitan
Mobil Tertimpa Pohon Saat Melintas, Sopir dan Penumpang Syok

Mobil Tertimpa Pohon Saat Melintas, Sopir dan Penumpang Syok

Megapolitan
Pohon 15 Meter di Kuningan Mendadak Tumbang, Timpa Mobil yang Melintas

Pohon 15 Meter di Kuningan Mendadak Tumbang, Timpa Mobil yang Melintas

Megapolitan
Ulah Rombongan Tiga Mobil di Depok, Tak Bayar Makan yang Dipesan gara-gara Miskomunikasi

Ulah Rombongan Tiga Mobil di Depok, Tak Bayar Makan yang Dipesan gara-gara Miskomunikasi

Megapolitan
Cerita Karyawan Warteg yang Kebakaran di Duren Tiga: Sempat Mati Listrik 2 Kali sebelum Api Membesar

Cerita Karyawan Warteg yang Kebakaran di Duren Tiga: Sempat Mati Listrik 2 Kali sebelum Api Membesar

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com