Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Inilah Kaos Para Relawan Bis Kota Pendukung Jokowi-JK

Kompas.com - 30/05/2014, 09:47 WIB
Yohanes Debrito Neonnub

Penulis


JAKARTA, KOMPAS.com - Jangan heran atau kaget bila dalam beberapa hari ke depan Anda akan bertemu beberapa orang berorasi mengenai Jokowi di atas bus, angkot atau metro mini.

Mereka adalah "Relawan Bis Kota", yang mengenakan kaos oblong dengan gambar Jokowi untuk menyampaikan dan mengenalkan sosok capres Joko Widodo dan cawapres Jusuf Kalla kepada masyarakat.

"Hari ini kami deklarasikan 1000 relawan bis kota. Mereka akan secara sukarela menyampaikan kepada masyarakat tentang sosok Jokowi yang jujur, sederhana dan merakyat," kata Koordinator Nasional Posko Perjuangan Rakyat (Pospera) Mustar Bonaventua Manurung di Terminal Kampung Melayu, Jakarta, Kamis (29/5/2014).

Menurut dia, para relawan nantinya akan mengenakan baju kaos khusus dan juga membawa surat tugas. Ada tiga pesan yang akan disampaikan para relawan yakni meminta dukungan kepada Jokowi-JK, hindari golput dan kenalkan Jokowi sebagai sosok yang jujur, sederhana dan merakyat.

"Relawan kami akan bergerak dari satu bus ke bus lain untuk memenangkan Jokowi. Kami juga minta relawan bisa memenangkan Jokowi di setiap TPS mereka nantinya," sambungnya.

Adapun kaos yang dibagikan kepada relawan ada enam variasi warna yakni warna merah, hitam, abu-abu, hijau muda, biru muda, dan kuning.

Di bagian belakang kaos tertulis "Pemimpin sederhana rakyat sejahtera...!, Pemimpin pesta pora rakyat sengsara...! Jokowi Presiden Kita."  Sedangkan di bagian depan terpampang tulisan "Relawan Bis Kota. Jokowi untuk Indonesia."

Para relawan ini akan tersebar di seluruh Jakarta dan akan naik turun setiap bus, angkot, metro mini untuk bercerita mengenai sosok Jokowi kepad masyarakat. "Target kami adalah masyarakat kelas bawah ke atas. Mereka harus kenal pemimpin masa depan mereka, Jokowi," ujarnya lagi.

Terkait dana, Mustar mengatakan, tidak ada alokasi untuk dana operasional ataupun mobilisasi massa karena semua ini dilakukan secara sukarela.

Seperti diberitakan sebelumnya, Pospera menggelar deklarasi 1000 Relawan Bis Kota mendukung Jokowi-JK di Terminal Kampung Melayu, Jakarta. Banyak masyarakat tampak antusias ingin menjadi relawan. Kebanyakan mereka adalah sopir angkot, tukang ojek dan para pedagang. Setiap mereka dibekali kaos oblong dan surat tugas.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Masjid Sunda Kelapa Bagikan 4.000 Kantong Daging Kurban, Ada dari Ma'ruf Amin hingga Megawati

Masjid Sunda Kelapa Bagikan 4.000 Kantong Daging Kurban, Ada dari Ma'ruf Amin hingga Megawati

Megapolitan
Anies Baswedan: Lebih Penting 'Ngomongin' Kampung Bayam...

Anies Baswedan: Lebih Penting "Ngomongin" Kampung Bayam...

Megapolitan
Anies Sembelih Sapi Kurban Sendiri: Saya Membayangkan Bagaimana Menjadi Ibrahim

Anies Sembelih Sapi Kurban Sendiri: Saya Membayangkan Bagaimana Menjadi Ibrahim

Megapolitan
Penjual Hewan Kurban di Bekasi Bikin Promo: Beli Sapi Gratis Domba dan Golok

Penjual Hewan Kurban di Bekasi Bikin Promo: Beli Sapi Gratis Domba dan Golok

Megapolitan
Anies Enggan Tanggapi Calon Kompetitor: Lebih Penting Memikirkan Nasib Warga

Anies Enggan Tanggapi Calon Kompetitor: Lebih Penting Memikirkan Nasib Warga

Megapolitan
Heru Budi: Selamat Idul Adha, Selamat Libur Panjang...

Heru Budi: Selamat Idul Adha, Selamat Libur Panjang...

Megapolitan
Gibran Sumbang Sapi 1 Ton untuk Pertama Kalinya ke Masjid Istiqlal

Gibran Sumbang Sapi 1 Ton untuk Pertama Kalinya ke Masjid Istiqlal

Megapolitan
Anies Sekeluarga Jalan Kaki ke Masjid Babul Khoirot untuk Shalat Idul Adha

Anies Sekeluarga Jalan Kaki ke Masjid Babul Khoirot untuk Shalat Idul Adha

Megapolitan
Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Senin 17 Juni 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Senin 17 Juni 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Megapolitan
Rumah 2 Lantai di Bogor Terbakar, Kerugian Ditaksir Capai Rp 15 Juta

Rumah 2 Lantai di Bogor Terbakar, Kerugian Ditaksir Capai Rp 15 Juta

Megapolitan
Soal Kans Duet dengan Anies di Pilkada Jakarta, Sandiaga: Enggak Ada Ajakan

Soal Kans Duet dengan Anies di Pilkada Jakarta, Sandiaga: Enggak Ada Ajakan

Megapolitan
Rumah Kosong 2 Lantai di Bogor Terbakar, Penyebab Belum Diketahui

Rumah Kosong 2 Lantai di Bogor Terbakar, Penyebab Belum Diketahui

Megapolitan
Dinas KPKP DKI Jakarta Periksa 79.786 Hewan Kurban, Seluruhnya Dinyatakan Sehat

Dinas KPKP DKI Jakarta Periksa 79.786 Hewan Kurban, Seluruhnya Dinyatakan Sehat

Megapolitan
Bisa Cemari Lingkungan, Pengusaha Konfeksi di Tambora Diminta Tak Buang Limbah Sembarangan

Bisa Cemari Lingkungan, Pengusaha Konfeksi di Tambora Diminta Tak Buang Limbah Sembarangan

Megapolitan
Jusuf Kalla Persilakan Anies Maju Pilkada Jakarta 2024

Jusuf Kalla Persilakan Anies Maju Pilkada Jakarta 2024

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com