Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kejutan Ahok untuk Warganya Setiap Akhir Pekan

Kompas.com - 21/12/2015, 08:53 WIB
Jessi Carina

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Setiap harinya, seluruh kegiatan Gubernur DKI JAKARTA Basuki Tjahaja Purnama akan dipublikasikan oleh humas Pemerintah Provinsi DKI.

Jadwal kegiatan pria yang akrab disapa Ahok ini pada Senin hingga Minggu juga bisa dilihat masyarakat umum di beritajakarta.com.

Meski demikian, ada beberapa agenda yang bukan acara keluarga, namun tidak dipublikasikan dalam jadwal kegiatan.

Agenda tersebut adalah jadwal "kondangan". Nyaris setiap akhir pekan, Ahok menghadiri acara pernikahan warganya.

Foto-foto saat dia menghadiri pernikahan tersebut juga sering dia sebar melalui akun instagramnya @basukibtp.

"Sabtu, 3 Oktober 2015. Rutinitas tiap Sabtu dan Minggu sejak dulu, menghadiri resepsi pernikahan warga. Kali ini warga Tugu Selatan Koja. Selamat menempuh hidup baru Nia dan Ikhsan. Warga Jakarta yang ingin menikah tetapi belum terlaksana semoga didekatkan dengan jodohnya," tulis Ahok dalam akun instagramnya.

Selain Nia dan Ikhsan, beberapa pasangan lain juga beruntung karena pernikahannya dihadiri orang nomor 1 di Jakarta. Meskipun, mereka hanya rakyat biasa. Bukan kerabat Ahok ataupun teman baik.

Berbagai kelucuan juga tampak dalam foto-foto yang disebar Ahok. Ada salah satu foto di mana dia duduk lesehan di halaman rumah sambil dikerumuni ibu-ibu.

Di sana, dia tampak sibuk meladeni keinginan para ibu untuk foto bersama. Namun, senyumnya tampak mengembang.

Dalam caption foto tersebut, tertulis bahwa dia baru saja menghadiri resepsi pernikahan warga Cijantung, Jakarta Timur.

Ada pula foto Ahok bersama dengan salah satu pengantin wanita. Ahok dan mempelai wanita itu berfoto berdua sementara sang suami hanya bisa garuk-garuk kepala melihat istrinya "tertarik" dengan laki-laki lain.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pintu Rumah Tak Dikunci, Motor Warga di Sunter Dicuri Maling

Pintu Rumah Tak Dikunci, Motor Warga di Sunter Dicuri Maling

Megapolitan
Viral Video Geng Motor Bawa Sajam Masuk Kompleks TNI di Halim, Berakhir Diciduk Polisi

Viral Video Geng Motor Bawa Sajam Masuk Kompleks TNI di Halim, Berakhir Diciduk Polisi

Megapolitan
Ibu Pengemis Viral yang Paksa Orang Sedekah Bakal Dipindahkan ke Panti ODGJ di Bandung

Ibu Pengemis Viral yang Paksa Orang Sedekah Bakal Dipindahkan ke Panti ODGJ di Bandung

Megapolitan
Pembunuh Wanita Dalam Koper Sempat Curi Uang Korban

Pembunuh Wanita Dalam Koper Sempat Curi Uang Korban

Megapolitan
Ketua RW Nonaktif di Kalideres Bantah Gelapkan Dana Kebersihan Warga, Klaim Dibela DPRD

Ketua RW Nonaktif di Kalideres Bantah Gelapkan Dana Kebersihan Warga, Klaim Dibela DPRD

Megapolitan
Menjelang Pendaftaran Cagub Independen, Tim Dharma Pongrekun Konsultasi ke KPU DKI

Menjelang Pendaftaran Cagub Independen, Tim Dharma Pongrekun Konsultasi ke KPU DKI

Megapolitan
DBD Masih Menjadi Ancaman di Jakarta, Jumlah Pasien di RSUD Tamansari Meningkat Setiap Bulan

DBD Masih Menjadi Ancaman di Jakarta, Jumlah Pasien di RSUD Tamansari Meningkat Setiap Bulan

Megapolitan
Tak Hanya Membunuh, Pria yang Buang Mayat Wanita di Dalam Koper Sempat Setubuhi Korban

Tak Hanya Membunuh, Pria yang Buang Mayat Wanita di Dalam Koper Sempat Setubuhi Korban

Megapolitan
Polisi Duga Ada Motif Persoalan Ekonomi dalam Kasus Pembunuhan Wanita di Dalam Koper

Polisi Duga Ada Motif Persoalan Ekonomi dalam Kasus Pembunuhan Wanita di Dalam Koper

Megapolitan
Pria di Pondok Aren yang Gigit Jari Rekannya hingga Putus Jadi Tersangka Penganiayaan

Pria di Pondok Aren yang Gigit Jari Rekannya hingga Putus Jadi Tersangka Penganiayaan

Megapolitan
Dituduh Gelapkan Uang Kebersihan, Ketua RW di Kalideres Dipecat

Dituduh Gelapkan Uang Kebersihan, Ketua RW di Kalideres Dipecat

Megapolitan
Pasien DBD di RSUD Tamansari Terus Meningkat sejak Awal 2024, April Capai 57 Orang

Pasien DBD di RSUD Tamansari Terus Meningkat sejak Awal 2024, April Capai 57 Orang

Megapolitan
Video Viral Keributan di Stasiun Manggarai, Diduga Suporter Sepak Bola

Video Viral Keributan di Stasiun Manggarai, Diduga Suporter Sepak Bola

Megapolitan
Terbakarnya Mobil di Tol Japek Imbas Pecah Ban lalu Ditabrak Pikap

Terbakarnya Mobil di Tol Japek Imbas Pecah Ban lalu Ditabrak Pikap

Megapolitan
Berebut Lahan Parkir, Pria di Pondok Aren Gigit Jari Rekannya hingga Putus

Berebut Lahan Parkir, Pria di Pondok Aren Gigit Jari Rekannya hingga Putus

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com