Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Awal Mula Para Korban Terjebak Penipuan Bermodus Lowongan Kerja...

Kompas.com - 30/09/2016, 20:14 WIB
David Oliver Purba

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Para korban penipuan berkedok lowongan kerja di Jakarta Timur mengaku kaget setelah mengetahui bahwa mereka terkena penipuan.

Salah seorang korban, Syarif (20), tak menyangka bahwa niatnya untuk mendapatkan pekerjaan diamanfaatkan oleh sekelompok orang yang tidak bertanggung jawab.

Syarif menceritakan, mulanya ia tertarik dengan lowongan tersebut saat melihat pengumumannya beredar di dunia maya.

(Baca juga: Kelompok Penipu Berkedok Pemberi Lowongan Kerja Ditangkap di Jakarta Timur)

Pengumuman di internet itu memperlihatkan salah satu perusahaan otomotif ternama tengah membuka lowongan kerja.

Tergiur dengan iming-iming nama perusahaan serta gaji yang besar, Syarif langsung menghubungi nomor ponsel yang tercantum pada pengumuman tersebut.

"Kan perusahaannya besar, kebetulan seminggu lalu saya enggak diperpanjang kontraknya. Jadi lagi butuh kerja banget Mas," ujar Syarif saat ditemui di Mapolres Jakarta Utara, Jumat (30/9/2016).

Tak lama kemudian, Syarif langsung dipanggil untuk mengikuti psikotes sebagai bagian dari proses seleksi.

Untuk mengikuti tes itu, Syarif diwajibkan membayar biaya administrasi sebesar Rp 15.000 serta biaya psikotes sebesar Rp 300.000.

Syarif mengaku masih belum curiga terkait pembayaran tersebut. Keesokan harinya, Syarif dipanggil untuk mengikuti tes kesehatan.

Pihak perusahaan juga meminta biaya sebesar Rp 800.000 kepada Syarif. Lelaki itu pun memberikan uang sesuai yang diminta pihak perusahaan tersebut.

Kecurigaan Syarif muncul ketika mengikuti tes kesehatan. Saat itu, Syarif hanya diminta untuk membuka baju agar dapat diperiksa apakah ada tato atau sejumlah tindik di tubuhnya.

Anehnya lagi, kata Syarif, si karyawan mengatakan bahwa perusahaan akan mengirimkan pesan singkat jika Syarif gagal dalam tes.

"Anehnya itu, kata mereka kalau saya gagal saya bakal di SMS, tetapi kalau saya lulus, mereka enggak akan SMS saya," ujar Syarif.

Kemudian pada Jumat pagi atau hari ini, Syarif kembali mendatangi perusahaan tersebut.

Saat mendatangi kantor perusahaan tersebut, Syarif melihat sejumlah petugas kepolisian di sana.

"Pagi tadi mau ke kantor yang di Jaktim (Jakarta Timur), saya mau negosiasi, mau bertemu sama PT-nya. Eh tahu-tahunya ada polisi, saya langsung dibawa ke mari," ujar Syarif.

Hal serupa dialami Arif (22). Bedanya, Arif masih dalam tahap tes psikotes.

Arif yang berasal dari daerah Karawang, Bekasi, ini mengaku sebelumnya sangat antusias mengikuti tahapan lamaran tersebut.

"Saya nginap di rumah teman, uang tabungan yang enggak seberapa juga sudah dipakai," ujar Arif.

Ia pun berharap uang yang telah dikeluarkannya itu bisa dikembalikan.

(Baca juga: Tersangka Penipuan Calon Anggota Jemaah Haji Dijerat Pasal Berlapis)

Terkait penipuan ini, jajaran Polres Jakarta Utara mengamankan Fandi (24), Sheylla (28), Lindsay (36), dan Ledi (40), sebagai terduga pelaku penipuan berkedok lowongan kerja.

Mereka diamankan jajaran Polres Jakarta Utara saat menjalankan aksinya di Jalan Dewi Sartika, Jakarta Timur, Jumat (30/9/2016).

Para pelaku membuka sebuah perusahaan penyalur tenaga kerja bernama PT Trinanda Bayo Perkasa.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Akrab dengan Sandiaga Saat Nobar, Anies Sebut Tak Bahas Pilkada Jakarta 2024

Akrab dengan Sandiaga Saat Nobar, Anies Sebut Tak Bahas Pilkada Jakarta 2024

Megapolitan
Momen Anies Salami Jusuf Kalla Sambil Membungkuk dan Hormat ke Sandiaga Sebelum Nobar Film 'Lafran'

Momen Anies Salami Jusuf Kalla Sambil Membungkuk dan Hormat ke Sandiaga Sebelum Nobar Film "Lafran"

Megapolitan
Pengelola Jakarta Fair 2024 Siapkan Area Parkir di JIExpo Kemayoran, Bisa Tampung Puluhan Ribu Kendaraan

Pengelola Jakarta Fair 2024 Siapkan Area Parkir di JIExpo Kemayoran, Bisa Tampung Puluhan Ribu Kendaraan

Megapolitan
Seekor Sapi Masuk ke Tol Jagorawi, Lalu Lintas Sempat Macet

Seekor Sapi Masuk ke Tol Jagorawi, Lalu Lintas Sempat Macet

Megapolitan
10 Nama Usulan DPD PDI-P untuk Pilkada Jakarta: Anies, Ahok, dan Andika Perkasa

10 Nama Usulan DPD PDI-P untuk Pilkada Jakarta: Anies, Ahok, dan Andika Perkasa

Megapolitan
Video Viral Bule Hina IKN Ternyata Direkam di Bogor

Video Viral Bule Hina IKN Ternyata Direkam di Bogor

Megapolitan
Lurah: Separuh Penduduk Kali Anyar Buruh Konfeksi dari Perantauan

Lurah: Separuh Penduduk Kali Anyar Buruh Konfeksi dari Perantauan

Megapolitan
Optimistis Seniman Jalanan Karyanya Dihargai meski Sering Lukisannya Terpaksa Dibakar...

Optimistis Seniman Jalanan Karyanya Dihargai meski Sering Lukisannya Terpaksa Dibakar...

Megapolitan
Kampung Konfeksi di Tambora Terbentuk sejak Zaman Kolonial, Dibuat untuk Seragam Pemerintahan

Kampung Konfeksi di Tambora Terbentuk sejak Zaman Kolonial, Dibuat untuk Seragam Pemerintahan

Megapolitan
Razia Dua Warung Kelontong di Bogor, Polisi Sita 28 Miras Campuran

Razia Dua Warung Kelontong di Bogor, Polisi Sita 28 Miras Campuran

Megapolitan
Tanda Tanya Kasus Kematian Akseyna yang Hingga Kini Belum Terungkap

Tanda Tanya Kasus Kematian Akseyna yang Hingga Kini Belum Terungkap

Megapolitan
Pedagang di Sekitar JIExpo Bilang Dapat Untung 50 Persen Lebih Besar Berkat Jakarta Fair

Pedagang di Sekitar JIExpo Bilang Dapat Untung 50 Persen Lebih Besar Berkat Jakarta Fair

Megapolitan
Beginilah Kondisi Terkini Jakarta Fair Kemayoran 2024...

Beginilah Kondisi Terkini Jakarta Fair Kemayoran 2024...

Megapolitan
[POPULER JABODETABEK] Akhir Pelarian Perampok 18 Jam Tangan Mewah di PIK 2 | Masjid Agung Al-Azhar Gelar Shalat Idul Adha Hari Minggu

[POPULER JABODETABEK] Akhir Pelarian Perampok 18 Jam Tangan Mewah di PIK 2 | Masjid Agung Al-Azhar Gelar Shalat Idul Adha Hari Minggu

Megapolitan
Diduga Joging Pakai 'Headset', Seorang Pria Tewas Tertabrak Kereta di Grogol

Diduga Joging Pakai "Headset", Seorang Pria Tewas Tertabrak Kereta di Grogol

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com