Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sebelum ke Hongkong, DPRD DKI Tunggu Penjelasan PT MRT soal Tambahan Dana Rp 2,56 Triliun

Kompas.com - 02/08/2017, 12:17 WIB
Nursita Sari

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta M Taufik mengatakan, PT Mass Rapid Transit (MRT) Jakarta hingga saat ini belum menjelaskan rincian mengenai peruntukan tambahan pendanaan pada fase I (Lebak Bulus-Bundaran HI) sebesar Rp 2,56 triliun. DPRD DKI masih menunggu penjelasan tersebut.

"Menurut saya dia belum kasih jawaban tuh ke kami atas pertanyaan yang tambahan Rp 2,5 triliun untuk apa aja," ujar Taufik di Gedung DPRD DKI Jakarta, Jalan Kebon Sirih, Jakarta Pusat, Rabu (2/8/2017).

DPRD DKI juga mulanya memiliki rencana untuk meninjau operasionalisasi MRT Hongkong. Namun, Taufik menyebut mereka tidak akan pergi sebelum PT MRT Jakarta menjelaskan rincian tambahan dana tersebut, termasuk anggaran perubahan desain kereta.

"Ya untuk apa (pergi ke Hongkong), kan kami mau studi, kalau itunya (alasan tambahan dana) belum dijawab, masa bikin perubahan desain sampai Rp 0,5 triliun," ucap Taufik.

Baca: Pemprov DKI Diundang untuk Tinjau Operasional MRT di Hongkong

Selain itu, Taufik juga mempertanyakan tambahan dana Rp 2,56 triliun yang hanya dibebankan kepada DKI Jakarta. Menurut Taufik, seharusnya tambahan dana tersebut juga turut dibebankan kepada pemerintah pusat.

"Kan Rp 2,5 triliun tambahan biaya. Kenapa enggak bagi dua, pemerintah pusat 49 (persen), kami 51 (persen). Kok semuanya dibebankan kepada DKI," kata dia.

PT MRT Jakarta sebelumnya meminta persetujuan DPRD DKI Jakarta untuk penambahan dana Rp 2,56 triliun untuk tambahan fase I Lebak Bulus-Bundaran HI dan Rp 22,5 triliun untuk fase II Bundaran HI-Kampung Bandan.

Ketua DPRD DKI Jakarta Prasetio Edi Marsudi berjanji akan mengeluarkan rekomendasi untuk tambahan dana MRT tersebut.

Baca: Pembiayaan MRT Fase II Masih Tunggu Persetujuan DPRD DKI

Edi mengatakan pihaknya belum mengeluarkan rekomendasi lantaran belum mengetahui detail pembangunan proyek MRT.

"Kami belum kasih karena kami belum tahu untuk apa uang ini. Setelah datang kita tahu ini kan untuk kebaikan masyarakat juga. Saya rasa kami bisa berikan rekomendasi (tambahan dana)," ujar Prasetio di depo MRT di Lebak Bulus, Senin (10/7/2017).

Kompas TV Sumarsono, mengaku telah mengajak Menteri BUMN dan beberapa anggota DPRD DKI Jakarta untuk meninjau langsung perkembangan MRT.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Gagal Tes dan Terluka karena Begal, Casis Bintara Ini Tes Ulang Tahun Depan

Gagal Tes dan Terluka karena Begal, Casis Bintara Ini Tes Ulang Tahun Depan

Megapolitan
Indra Mau Tak Mau Jadi Jukir Liar, Tak Tamat SMP dan Pernah Tertipu Lowongan Kerja

Indra Mau Tak Mau Jadi Jukir Liar, Tak Tamat SMP dan Pernah Tertipu Lowongan Kerja

Megapolitan
Casis Bintara Dibegal Saat Berangkat Psikotes, Sempat Duel hingga Dibacok di Tangan dan Kaki

Casis Bintara Dibegal Saat Berangkat Psikotes, Sempat Duel hingga Dibacok di Tangan dan Kaki

Megapolitan
Potensi Konflik Horizontal di Pilkada Bogor, Bawaslu: Kerawanan Lebih Tinggi dari Pemilu

Potensi Konflik Horizontal di Pilkada Bogor, Bawaslu: Kerawanan Lebih Tinggi dari Pemilu

Megapolitan
Polisi Masih Selidiki Penyebab Kematian Pria di Kali Sodong Pulogadung

Polisi Masih Selidiki Penyebab Kematian Pria di Kali Sodong Pulogadung

Megapolitan
Ladang Uang di Persimpangan Cakung-Cilincing, Dinikmati 'Pak Ogah' hingga Oknum Polisi

Ladang Uang di Persimpangan Cakung-Cilincing, Dinikmati "Pak Ogah" hingga Oknum Polisi

Megapolitan
Jelang Pilkada, Bawaslu Kota Bogor Imbau ASN Jaga Netralitas

Jelang Pilkada, Bawaslu Kota Bogor Imbau ASN Jaga Netralitas

Megapolitan
Ada Donasi Palsu Korban Kecelakaan Siswa SMK Lingga Kencana, Keluarga: Kayaknya Orang 'Random'

Ada Donasi Palsu Korban Kecelakaan Siswa SMK Lingga Kencana, Keluarga: Kayaknya Orang "Random"

Megapolitan
Serba-serbi Penertiban Jukir Minimarket, Ada yang Mengaku Ojol hingga Pakai Seragam Dishub

Serba-serbi Penertiban Jukir Minimarket, Ada yang Mengaku Ojol hingga Pakai Seragam Dishub

Megapolitan
Dharma Pongrekun Melaju, Sudirman Said hingga Poempida Batal Ikut Pilkada DKI Jalur Independen

Dharma Pongrekun Melaju, Sudirman Said hingga Poempida Batal Ikut Pilkada DKI Jalur Independen

Megapolitan
Orangtua Calon Taruna Minta Seleksi Masuk STIP Tak Ditutup demi Perjuangkan Cita-cita Anak

Orangtua Calon Taruna Minta Seleksi Masuk STIP Tak Ditutup demi Perjuangkan Cita-cita Anak

Megapolitan
Donasi Palsu untuk Korban Kecelakaan Siswa SMK Lingga Kencana Disebut Tembus Rp 11 Juta

Donasi Palsu untuk Korban Kecelakaan Siswa SMK Lingga Kencana Disebut Tembus Rp 11 Juta

Megapolitan
Para Jukir Lansia Minimarket Itu Diputus Rezekinya...

Para Jukir Lansia Minimarket Itu Diputus Rezekinya...

Megapolitan
Penerimaan Mahasiswa STIP Dimoratorium, Orangtua Calon Taruna Minta Seleksi Dilanjutkan

Penerimaan Mahasiswa STIP Dimoratorium, Orangtua Calon Taruna Minta Seleksi Dilanjutkan

Megapolitan
Muncul Donasi Palsu untuk Korban Kecelakaan Pelajar SMK Lingga Kencana

Muncul Donasi Palsu untuk Korban Kecelakaan Pelajar SMK Lingga Kencana

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com