Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Djarot Minta Foto Warga yang Buang Sampah ke Kali Dipajang di Spanduk

Kompas.com - 12/09/2017, 15:31 WIB
Jessi Carina

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Gubernur DKI Jakarta Djarot Saiful Hidayat meminta Dinas Lingkungan Hidup DKI Jakarta untuk menyosialisasikan lagi operasi tangkap tangan terhadap warga yang buang sampah di kali. Kemudian, warga tersebut akan difoto untuk kemudian dipampang dalam sebuah spanduk.

"Saya tadi sampaikan ke Dinas Lingkungan Hidup, operasi tangkap tangan akan kita galakkan kembali. Kemudian foto orangnya, foto lalu dipampang, dipampang dalam bentuk spanduk. Ini lah contoh buruk," ujar Djarot di Balai Kota DKI Jakarta, Jalan Medan Merdeka Selatan, Selasa (12/9/2017).

Spanduk itu nantinya dipajang di kampung mereka. Dia harap hal tersebut bisa memberikan efek jera kepada masyarakat yang suka membuang sampah sembarangan ke kali. Mereka akan mendapat sanksi sosial dari masyarakat karena wajahnya dipampang di spanduk.

"Dengan cara seperti itu, kita semua benar- benar menjaga Jakarta. Kasihan orang-orang ini enggak punya hati. Bagaimana kerja kita para PPSU turun di sungai pagi-pagi, jaring sampah. Mbok ya ada tenggang rasa," kata Djarot.

Baca: Banyak Warga Buang Sampah Sembarangan, Pemkot Bekasi Intensifkan OTT

Hal ini disampaikan Djarot untuk mengomentari kali-kali yang terlihat kotor lagi. Djarot juga menceritakan keluhan Kepala Dinas Lingkungan Hidup terkait kali yang kotor. Kata dia, selama ini PHL Dinas LH selalu kejar-kejaran dengan masyarakat dan wartawan.

"Wartawan itu fotonya ketika lagi kotornya, setelah kita bersihkan tidak," ujar Djarot.

Dengan warga, PHL Dinas LH harus kejar-kejaran dalam mencegah mereka membuang sampah sembarangan.

"Kemudian kita kejar-kejaran dengan warga. Kadang-kadang mereka datang naik motor dan buang sembarangan," kata Djarot.

Baca: Buang Sampah di Sungai, Tiga Warga Diperiksa Polisi Wonosobo

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Mahasiswa di Tangsel Diduga Dikeroyok saat Beribadah, Korban Disebut Luka dan Trauma

Mahasiswa di Tangsel Diduga Dikeroyok saat Beribadah, Korban Disebut Luka dan Trauma

Megapolitan
Kasus Kekerasan di STIP Terulang, Pengamat: Ada Sistem Pengawasan yang Lemah

Kasus Kekerasan di STIP Terulang, Pengamat: Ada Sistem Pengawasan yang Lemah

Megapolitan
Kasus Penganiayaan Putu Satria oleh Senior, STIP Masih Bungkam

Kasus Penganiayaan Putu Satria oleh Senior, STIP Masih Bungkam

Megapolitan
Beredar Video Sekelompok Mahasiswa di Tangsel yang Sedang Beribadah Diduga Dianiaya Warga

Beredar Video Sekelompok Mahasiswa di Tangsel yang Sedang Beribadah Diduga Dianiaya Warga

Megapolitan
Tegar Tertunduk Dalam Saat Dibawa Kembali ke TKP Pembunuhan Juniornya di STIP...

Tegar Tertunduk Dalam Saat Dibawa Kembali ke TKP Pembunuhan Juniornya di STIP...

Megapolitan
Rumah Warga di Bogor Tiba-tiba Ambruk Saat Penghuninya Sedang Nonton TV

Rumah Warga di Bogor Tiba-tiba Ambruk Saat Penghuninya Sedang Nonton TV

Megapolitan
Jadwal Pendaftaran PPDB Kota Bogor 2024 untuk SD dan SMP

Jadwal Pendaftaran PPDB Kota Bogor 2024 untuk SD dan SMP

Megapolitan
Sejumlah Warga Setujui Usulan Heru Budi Bangun 'Jogging Track' di RTH Tubagus Angke untuk Cegah Prostitusi

Sejumlah Warga Setujui Usulan Heru Budi Bangun "Jogging Track" di RTH Tubagus Angke untuk Cegah Prostitusi

Megapolitan
Taruna Tingkat 1 STIP Dipulangkan Usai Kasus Penganiayaan oleh Senior

Taruna Tingkat 1 STIP Dipulangkan Usai Kasus Penganiayaan oleh Senior

Megapolitan
Ketika Ahok Bicara Solusi Masalah Jakarta hingga Dianggap Sinyal Maju Cagub DKI...

Ketika Ahok Bicara Solusi Masalah Jakarta hingga Dianggap Sinyal Maju Cagub DKI...

Megapolitan
Kelakuan Pria di Tanah Abang, Kerap Makan di Warteg tapi Bayar Sesukanya Berujung Ditangkap Polisi

Kelakuan Pria di Tanah Abang, Kerap Makan di Warteg tapi Bayar Sesukanya Berujung Ditangkap Polisi

Megapolitan
Viral Video Maling Motor Babak Belur Dihajar Massa di Tebet, Polisi Masih Buru Satu Pelaku Lain

Viral Video Maling Motor Babak Belur Dihajar Massa di Tebet, Polisi Masih Buru Satu Pelaku Lain

Megapolitan
Personel Gabungan TNI-Polri-Satpol PP-PPSU Diterjunkan Awasi RTH Tubagus Angke dari Prostitusi

Personel Gabungan TNI-Polri-Satpol PP-PPSU Diterjunkan Awasi RTH Tubagus Angke dari Prostitusi

Megapolitan
Tumpahan Oli di Jalan Juanda Depok Rampung Ditangani, Lalu Lintas Kembali Lancar

Tumpahan Oli di Jalan Juanda Depok Rampung Ditangani, Lalu Lintas Kembali Lancar

Megapolitan
Warga Minta Pemerintah Bina Pelaku Prostitusi di RTH Tubagus Angke

Warga Minta Pemerintah Bina Pelaku Prostitusi di RTH Tubagus Angke

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com