Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ada Boks Utilitas, Kabel-kabel Tetap Saja Ditempatkan di Saluran Air

Kompas.com - 15/12/2017, 14:49 WIB
David Oliver Purba

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com- Sejumlah perusahaan masih menggunakan gorong-gorong sebagai tempat untuk menyalurkan kabel maupun pipa utilitas yang mereka miliki. Di saluran air di Jalan Rasuna Said, Jakarta Selatan contohnya, berbagai macam ukuran serta jenis kabel dan pipa berserakan.

Ada yang tergeletak di dasar saluran, ada pula yang sengaja disangkutkan begitu saja di dinding gorong-gorong.

Dari penelurusan Kompas.com di kawasan itu, Jumat (15/12/2017), di sebuah saluran, terdapat pipa warna merah dengan ukuran cukup besar yang bertulis "VIVA-GAS HATI-HATI". Pipa tersebut diletakan begitu saja di trotoar yang berair bersamaan dengan kabel lainnya.

Ada juga kabel hitam bertulis "INDOSAT SCKP-2015-JEMBO CABLE-KABEL OPTIK-SM-LT-24FI4T". Diduga kabel utilitas tersebut milik perusahaan provider, PT Indosat.

Baca juga : Ini Penampakan Kabel-kabel di Rasuna Said yang Bikin Anies Heran

 Di sepanjang Jalan Rasuna Said terdapat boks utilitas yang telah disediakan Pemprov DKI Jakarta. Malahan sebuah boks utilitas berada tepat di samping kabel dan pipa tersebut. Namun, saluran air masih dipilih sebagai tempat kabel utilitas itu.

Di trotoar di kawasan Gatot Subroto tampak kabel warna kuning bertulis "KABEL TEMPORARI PT INDOSAT".  Kompas.com masih mencoba untuk mendapatkan keterangan tentang keberadaan kabel tersebut ke PT Indosat.

Sejumlah kabel utilitas tampak ditempatkan di saluran air di Jalan HR Rasuna Said, Jakarta Selatan. Keberadaan kabel di saluran ait membuat aliran air terganggu dan memciu terjadinya banjir pada saat hujan. Foto diambil Jumat (15/12/2017).Kompas.com/David Oliver Purba Sejumlah kabel utilitas tampak ditempatkan di saluran air di Jalan HR Rasuna Said, Jakarta Selatan. Keberadaan kabel di saluran ait membuat aliran air terganggu dan memciu terjadinya banjir pada saat hujan. Foto diambil Jumat (15/12/2017).
Sejak 2016, Dinas Bina Marga DKI Jakarta telah membangun 50 kilometer boks utilitas di Ibu Kota. Dinas Bina Marga telah meminta perusahaan pemilik utilitas untuk memindahkan kabel maupun pipa utilitas milik mereka ke boks tersebut.

"Kami sudah minta mereka pindahkan tapi masih saja ada yang bandel. Akhirnya kami cabut kabel atau pipa yang masih ada di saluran maupun trotoar," ujar Kepala Seksi Perencanaan Prasarana Jalan dan Utilitas Dinas Bina Marga DKI Jakarta Riri Asnita, Kamis kemarin.

Kompas TV Peristiwa ini terjadi Selasa (5/12) malam.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Sejumlah Warga Setujui Usulan Heru Budi Bangun 'Jogging Track' di RTH Tubagus Angke untuk Cegah Prostitusi

Sejumlah Warga Setujui Usulan Heru Budi Bangun "Jogging Track" di RTH Tubagus Angke untuk Cegah Prostitusi

Megapolitan
Taruna Tingkat 1 STIP Dipulangkan Usai Kasus Penganiayaan oleh Senior

Taruna Tingkat 1 STIP Dipulangkan Usai Kasus Penganiayaan oleh Senior

Megapolitan
Ketika Ahok Bicara Solusi Masalah Jakarta hingga Dianggap Sinyal Maju Cagub DKI...

Ketika Ahok Bicara Solusi Masalah Jakarta hingga Dianggap Sinyal Maju Cagub DKI...

Megapolitan
Kelakuan Pria di Tanah Abang, Kerap Makan di Warteg tapi Bayar Sesukanya Berujung Ditangkap Polisi

Kelakuan Pria di Tanah Abang, Kerap Makan di Warteg tapi Bayar Sesukanya Berujung Ditangkap Polisi

Megapolitan
Viral Video Maling Motor Babak Belur Dihajar Massa di Tebet, Polisi Masih Buru Satu Pelaku Lain

Viral Video Maling Motor Babak Belur Dihajar Massa di Tebet, Polisi Masih Buru Satu Pelaku Lain

Megapolitan
Personel Gabungan TNI-Polri-Satpol PP-PPSU Diterjunkan Awasi RTH Tubagus Angke dari Prostitusi

Personel Gabungan TNI-Polri-Satpol PP-PPSU Diterjunkan Awasi RTH Tubagus Angke dari Prostitusi

Megapolitan
Tumpahan Oli di Jalan Juanda Depok Rampung Ditangani, Lalu Lintas Kembali Lancar

Tumpahan Oli di Jalan Juanda Depok Rampung Ditangani, Lalu Lintas Kembali Lancar

Megapolitan
Warga Minta Pemerintah Bina Pelaku Prostitusi di RTH Tubagus Angke

Warga Minta Pemerintah Bina Pelaku Prostitusi di RTH Tubagus Angke

Megapolitan
Jakarta Disebut Jadi Kota Global, Fahira Idris Sebut   Investasi SDM Kunci Utama

Jakarta Disebut Jadi Kota Global, Fahira Idris Sebut Investasi SDM Kunci Utama

Megapolitan
Kilas Balik Benyamin-Pilar di Pilkada Tangsel, Pernah Lawan Keponakan Prabowo dan Anak Wapres, Kini Potensi Hadapi Kotak Kosong

Kilas Balik Benyamin-Pilar di Pilkada Tangsel, Pernah Lawan Keponakan Prabowo dan Anak Wapres, Kini Potensi Hadapi Kotak Kosong

Megapolitan
Jejak Kekerasan di STIP dalam Kurun Waktu 16 Tahun, Luka Lama yang Tak Kunjung Sembuh...

Jejak Kekerasan di STIP dalam Kurun Waktu 16 Tahun, Luka Lama yang Tak Kunjung Sembuh...

Megapolitan
Makan dan Bayar Sesukanya di Warteg Tanah Abang, Pria Ini Beraksi Lebih dari Sekali

Makan dan Bayar Sesukanya di Warteg Tanah Abang, Pria Ini Beraksi Lebih dari Sekali

Megapolitan
Cerita Pelayan Warteg di Tanah Abang Sering Dihampiri Pembeli yang Bayar Sesukanya

Cerita Pelayan Warteg di Tanah Abang Sering Dihampiri Pembeli yang Bayar Sesukanya

Megapolitan
Cegah Praktik Prostitusi, Satpol PP DKI Dirikan Tiga Posko di RTH Tubagus Angke

Cegah Praktik Prostitusi, Satpol PP DKI Dirikan Tiga Posko di RTH Tubagus Angke

Megapolitan
Oli Tumpah Bikin Jalan Juanda Depok Macet Pagi Ini

Oli Tumpah Bikin Jalan Juanda Depok Macet Pagi Ini

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com