Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Saat Pembukaan Asian Games, Jalan Asia Afrika dan Gerbang Pemuda Ditutup Mulai Pukul 14.00

Kompas.com - 14/08/2018, 12:39 WIB
Sherly Puspita,
Robertus Belarminus

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Direktur Lalu Lintas Polda Metro Jaya Kombes Yusuf mengatakan, pihaknya akan melakukan penutupan Jalan Asia Afrika dan sebagian Jalan Gerbang Pemuda kawasan Glora Bung Karno (GBK) pada 18 Agustus saat opening ceremony atau seremoni pembukaan Asian Games 2018 digelar.

Penutupan jalan itu akan dimulai pada pukul 14.00 hingga opening ceremony selesai diselenggarakan.

Baca juga: Pembukaan Asian Games, Jalan Asia Afrika dan Jalan Pemuda GBK Ditutup 

"Pada saat opening ceremony mulai jam 14.00 itu ditutup. Termasuk akses jalan di FX Sudirman pintu 1 itu ditutup semua. Dari 14.00 sampai dengan selesai acara pembukaan. Acara pembukaan diperkirakan malam hari (pukul) 19.05," kata Yusuf, di Mapolda Metro Jaya, Selasa (14/8/2018).

Yusuf melanjutkan, pihaknya telah menyampaikan pemberitahuan mengenai penutupan jalan ini kepada para pelaku usaha di sepanjang jalan-jalan yang terdampak penutupan. 

"Kemudian, kami sudah sampaikan kepada para pelaku usaha di sana, tadi ikut rapat juga, khusus untuk tanggal 18 itu kami laksanakan penutupan jalan. Kemudian, tanggal 19 itu baru bisa dibuka, hanya beberapa akses saja yang ditutup, terutama yang menyangkut perjalanan atlet yang di sekitar GBK," tutur dia. 

Laga Asian Games 2018 akan berlangsung mulai tanggal 18 Agustus hingga 2 September mendatang di Jakarta dan Palembang. 

Direktur Pembukaan dan Penutupan Asian Games 2018, Herty Purba mengungkapkan, putra-putri terbaik bangsa dipilih menjadi mitra, panitia dan pekerja, demi kesuksesan penyelenggaraan Asian Games kali ini.

Baca juga: Penutupan 7 Gerbang Tol pada Saat Asian Games Batal Dilakukan

Herty Purba menyatakan, ada sekitar 90 persen mitra khusus untuk opening ceremony berasal dari dalam negeri.

Wishnutama didaulat sebagai Creative Director Ceremony dan Eko Supriyanto didaulat sebagai koreografer Madonna. 

Selain kedua orang tersebut, talenta lain yang akan menyemarakkan seremoni pembukaan ada Denny Malik-merangkap koreografer, Addie MS dan Ronald Steven dari sisi musik, perancang busana Dynand Fariz, hingga maestro seni rupa Indonesia, Sunaryo.

Kompas TV Layanan gratis untuk warga berlaku setiap Sabtu dan Minggu serta hari libur nasional hingga Asian Games berakhir.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Lokasi dan Jadwal Pencetakan KTP dan KK di Tangerang Selatan

Lokasi dan Jadwal Pencetakan KTP dan KK di Tangerang Selatan

Megapolitan
Kecelakaan di UI, Saksi Sebut Mobil HRV Berkecepatan Tinggi Tabrak Bus Kuning

Kecelakaan di UI, Saksi Sebut Mobil HRV Berkecepatan Tinggi Tabrak Bus Kuning

Megapolitan
Polisi Periksa 10 Saksi Kasus Tewasnya Siswa STIP yang Diduga Dianiaya Senior

Polisi Periksa 10 Saksi Kasus Tewasnya Siswa STIP yang Diduga Dianiaya Senior

Megapolitan
Diduga Ngebut, Mobil Tabrak Bikun UI di Hutan Kota

Diduga Ngebut, Mobil Tabrak Bikun UI di Hutan Kota

Megapolitan
Pembunuh Wanita Dalam Koper Sempat Tinggalkan Mayat Korban di Kamar Hotel

Pembunuh Wanita Dalam Koper Sempat Tinggalkan Mayat Korban di Kamar Hotel

Megapolitan
Siswa STIP Dianiaya Senior di Sekolah, Diduga Sudah Tewas Saat Dibawa ke Klinik

Siswa STIP Dianiaya Senior di Sekolah, Diduga Sudah Tewas Saat Dibawa ke Klinik

Megapolitan
Terdapat Luka Lebam di Sekitar Ulu Hati Mahasiswa STIP yang Tewas Diduga Dianiaya Senior

Terdapat Luka Lebam di Sekitar Ulu Hati Mahasiswa STIP yang Tewas Diduga Dianiaya Senior

Megapolitan
Dokter Belum Visum Jenazah Mahasiswa STIP yang Tewas akibat Diduga Dianiaya Senior

Dokter Belum Visum Jenazah Mahasiswa STIP yang Tewas akibat Diduga Dianiaya Senior

Megapolitan
Polisi Pastikan RTH Tubagus Angke Sudah Bersih dari Prostitusi

Polisi Pastikan RTH Tubagus Angke Sudah Bersih dari Prostitusi

Megapolitan
Mahasiswa STIP Tewas Diduga akibat Dianiaya Senior

Mahasiswa STIP Tewas Diduga akibat Dianiaya Senior

Megapolitan
Berbeda Nasib dengan Chandrika Chika, Rio Reifan Tak Akan Dapat Rehabilitasi Narkoba

Berbeda Nasib dengan Chandrika Chika, Rio Reifan Tak Akan Dapat Rehabilitasi Narkoba

Megapolitan
Lansia Korban Hipnotis di Bogor, Emas 1,5 Gram dan Uang Tunai Jutaan Rupiah Raib

Lansia Korban Hipnotis di Bogor, Emas 1,5 Gram dan Uang Tunai Jutaan Rupiah Raib

Megapolitan
Polisi Sebut Keributan Suporter di Stasiun Manggarai Libatkan Jakmania dan Viking

Polisi Sebut Keributan Suporter di Stasiun Manggarai Libatkan Jakmania dan Viking

Megapolitan
Aditya Tak Tahu Koper yang Dibawa Kakaknya Berisi Mayat RM

Aditya Tak Tahu Koper yang Dibawa Kakaknya Berisi Mayat RM

Megapolitan
Kadishub DKI Jakarta Tegaskan Parkir di Minimarket Gratis

Kadishub DKI Jakarta Tegaskan Parkir di Minimarket Gratis

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com