Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Antusiasme Sahabat Anak Manggarai Wujudkan Karya di Festival Seni...

Kompas.com - 22/09/2018, 17:02 WIB
Ryana Aryadita Umasugi,
Kurnia Sari Aziza

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Lower Ground (LG) Green Pramuka Square, Jakarta Timur, Sabtu (22/0/2018), terdengar riuh suara anak-anak.

Riuh suara ini rupanya berasal dari panggung utama Festival Seni Sahabat Anak Manggarai dengan tema "Bebas Berkarya".

Anak-anak dari Sahabat Anak Manggarai ini tampak antusias bernyanyi saat "Glowing Star" menyanyikan lagu tema Asian Games 2018, "Meraih Bintang".

Baca juga: 47 Tahun Kak Seto Mengabdi Sebagai Sahabat Anak

Anak-anak tersebut semakin bersemangat ketika grup "Musik Box" membawakan lagu-lagu daerah Indonesia seperti "Ampar-ampar Pisang" dan "Yamko Rambe Yamko".

Mereka adalah peserta Festival Seni Sahabat Anak Manggarai.

Tak hanya menonton pertunjukan seni, anak-anak berusia 6 hingga 16 tahun itu juga sedang menunggu waktu menunjukkan kebolehan dalam menari dan berpuisi.

Baca juga: Candi Borobudur Sahabat Anak

Hasil karya Sahabat Anak ManggaraiKOMPAS.com/ RYANA ARYADITA UMASUGI Hasil karya Sahabat Anak Manggarai
Beberapa anak terlihat mengenakan kostum hitam lengkap dengan kain tradisional Batak. Ternyata, mereka bersiap menarikan tari Tor-tor asal Sumatera Utara.

"Aku memang hobi menari, di sini untuk nunjukin kebolehan bersama teman-teman," ujar salah satu sahabat Anak Manggarai Najwa Alifia yang menarikan tari Tor-tor.

Anak lainnya hadir memamerkan hasil karya mereka seperti lukisan, fotografi, film, dongeng, dan puisi.

Hasil karya mereka dipajang tidak jauh dari lokasi panggung utama.

Baca juga: Tiket.com Berbagi Pintar, Berikan Bantuan Fasilitas Lab Komputer kepada Yayasan Sahabat Anak

Lukisan hasil karya para peserta digantung di pajangan besi dilengkapi nama si pelukis.

Di sisi kiri, lukisan yang dipajang bergambar perempuan memakai mahkota khas Indonesia.

Melihat ke sisi kanan, terlihat lukisan bergambar ondel-ondel khas Betawi. Lukisan lainnya khas anak-anak seperti pemandangan, rumah, dan hewan.

Baca juga: Sahabat Anak Krakatau

Ada juga beberapa foto hasil karya anak-anak Sahabat Anak Manggarai. 

Hasil karya Sahabat Anak ManggaraiKOMPAS.com/ RYANA ARYADITA UMASUGI Hasil karya Sahabat Anak Manggarai
Bukan hanya fotografi dan lukisan, film dokumenter karya Sahabat Anak Manggarai berjudul, "Sebelum Punahnya Tari Tradisional" dan "Belajar, Mengajar, dan Mimpi Yang Memijar" juga akan diputar.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Cerita Suratno, Buruh yang Khawatir Uang Pensiunnya Berkurang karena UU Cipta Kerja

Cerita Suratno, Buruh yang Khawatir Uang Pensiunnya Berkurang karena UU Cipta Kerja

Megapolitan
Pembunuh Perempuan Dalam Koper Tak Melawan Saat Ditangkap Polisi di Palembang

Pembunuh Perempuan Dalam Koper Tak Melawan Saat Ditangkap Polisi di Palembang

Megapolitan
Said Iqbal Minta Prabowo Hapus UU Cipta Kerja Klaster Ketenagakerjaan

Said Iqbal Minta Prabowo Hapus UU Cipta Kerja Klaster Ketenagakerjaan

Megapolitan
Pembunuh Wanita Dalam Koper Sempat Ajak Korban Masuk ke Kamar Hotel di Bandung

Pembunuh Wanita Dalam Koper Sempat Ajak Korban Masuk ke Kamar Hotel di Bandung

Megapolitan
Said Iqbal: Upah Buruh di Jakarta yang Ideal Rp 7 Juta Per Bulan

Said Iqbal: Upah Buruh di Jakarta yang Ideal Rp 7 Juta Per Bulan

Megapolitan
Ikut Demo May Day 2024, Buruh Wanita Rela Panas-panasan demi Memperjuangkan Upah yang Layak

Ikut Demo May Day 2024, Buruh Wanita Rela Panas-panasan demi Memperjuangkan Upah yang Layak

Megapolitan
Dua Orang Terluka Imbas Kecelakaan di Tol Jakarta-Cikampek

Dua Orang Terluka Imbas Kecelakaan di Tol Jakarta-Cikampek

Megapolitan
Korban Kedua yang Tenggelam di Sungai Ciliwung Ditemukan Tewas 1,2 Kilometer dari Lokasi Kejadian

Korban Kedua yang Tenggelam di Sungai Ciliwung Ditemukan Tewas 1,2 Kilometer dari Lokasi Kejadian

Megapolitan
Rayakan 'May Day Fiesta', Massa Buruh Mulai Padati Stadion Madya GBK

Rayakan "May Day Fiesta", Massa Buruh Mulai Padati Stadion Madya GBK

Megapolitan
Fahira Idris: Gerakan Buruh Terdepan dalam Perjuangkan Isu Lintas Sektoral

Fahira Idris: Gerakan Buruh Terdepan dalam Perjuangkan Isu Lintas Sektoral

Megapolitan
Polisi Tangkap Pembunuh Wanita Dalam Koper di Bekasi

Polisi Tangkap Pembunuh Wanita Dalam Koper di Bekasi

Megapolitan
Hadiri 'May Day Fiesta', Massa Buruh Mulai Bergerak Menuju GBK

Hadiri "May Day Fiesta", Massa Buruh Mulai Bergerak Menuju GBK

Megapolitan
Pakai Caping Saat Aksi 'May Day', Pedemo: Buruh seperti Petani, Semua Pasti Butuh Kami...

Pakai Caping Saat Aksi "May Day", Pedemo: Buruh seperti Petani, Semua Pasti Butuh Kami...

Megapolitan
Penyebab Mobil Terbakar di Tol Japek: Pecah Ban lalu Ditabrak Pikap

Penyebab Mobil Terbakar di Tol Japek: Pecah Ban lalu Ditabrak Pikap

Megapolitan
Massa Buruh Nyalakan 'Flare' dan Kibarkan Bendera di Monas

Massa Buruh Nyalakan "Flare" dan Kibarkan Bendera di Monas

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com