Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Saluran Air Dibangun di 32 Titik Rawan Banjir di Jakarta Selatan

Kompas.com - 26/09/2018, 22:05 WIB
Nibras Nada Nailufar,
Robertus Belarminus

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Suku Dinas Tata Air Jakarta Selatan mulai membangun saluran untuk mengantisipasi banjir dan genangan di musim penghujan yang akan tiba.

Ada 32 lokasi rawan banjir dan genangan di wilayah Jakarta Selatan yang sedang dibuatkan saluran air.

“Fungsinya sebagai saluran dan jalan keluar air hujan ke sungai atau saluran besar lainnya,” ujar Kepala Sudin Tata Air Jakarta Selatan Holi Susanto, Rabu (26/9/2018).

Kawasan Kemang misalnya, saluran dibuat di pinggir jalan dengan membongkar trotoar dan badan jalan.

Baca juga: Langganan Banjir, Warga Rawa Buaya Harap Lumpur 30 Tahun di Kali Pacetong Dikeruk

 

Hal itu tetap dilakukan karena pada saat hujan deras, Kemang termasuk wilayah yang rawan tergenang ketika hujan.

Selain di Jalan Kemang Utara, saluran air juga dibangun di Jalan Perintis Bintaro, Jalan Swadarma, Jalan Kahfi, Jalan Nurul Iman, Pengadegan Timur, Poltangan, dan beberapa titik lainnya.

Selain genangan di ruas-ruas jalan, Jakarta Selatan juga masih rentan terendam banjir. Di antaranya daerah Pengadegan, Pancoran, karena lokasinya yang berada di bantaran Kali Ciliwung.

Selain itu, lokasi permukiman warga juga berada di lembah dataran rendah yang membuat air mengarah ke permukiman. Biasanya, warga Pengadegan siap mengevakuasi diri dan barang berharganya ketika hujan deras turun.

Selain di Pengadegan, wilayah lain yang kerap direndam banjir adalah Jatipadang, Pasar Minggu.

Sejak tahun lalu, beberapa kali tanggul di Jatipadang jebol sehingga air dari kali membanjiri rumah-rumah warga.

Tanggul yang jebol sudah diperbaiki tetapi tidak menutup kemungkinan kembali jebol jika curah hujan tinggi.

Selain membangun saluran air, Holi mengatakan, pihaknya juga mengeruk tempat-tempat penampungan air seperti waduk dan embung.

Baca juga: Antisipasi Banjir, Kali hingga Saluran Penghubung di DKI Dikeruk

 

Waduk yang saat ini mengering karena musim kemarau, dikeruk lumpurnya supaya kapasitas penyimpanan airnya bertambah saat musim penghujan.

Sejumlah waduk yang dikeruk itu di antaranya Waduk Poncol di Ragunan, Pasar Minggu dan Waduk Rawa Lindung, Pesanggrahan.

“Selain itu, kami juga mengeruk saluran penghubung di Setiabudi, dan seluruh area di Jakarta Selatan oleh Satuan Tugas Tata Air Kecamatan Jakarta Selatan,” kata Holi.

Jumlah satgas yang ditugaskan membangun saluran air dan menormalisasi waduk sebanyak 700 orang yang tersebar di 10 kecamatan se-Jakarta Selatan.

Pekerjaan tersebut dikebut dan diharapkan selesai pada Desember 2018. Puncak musim hujan diprediksi jatuh pada Februari 2019.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Tawuran Kerap Pecah di Pasar Deprok, Polisi Sebut Ulah Provokator

Tawuran Kerap Pecah di Pasar Deprok, Polisi Sebut Ulah Provokator

Megapolitan
Tawuran di Pasar Deprok Pakai Petasan, Warga: Itu Habis Jutaan Rupiah

Tawuran di Pasar Deprok Pakai Petasan, Warga: Itu Habis Jutaan Rupiah

Megapolitan
Sebelum Terperosok dan Tewas di Selokan Matraman, Balita A Hujan-hujanan dengan Kakaknya

Sebelum Terperosok dan Tewas di Selokan Matraman, Balita A Hujan-hujanan dengan Kakaknya

Megapolitan
Kemiskinan dan Beban Generasi 'Sandwich' di Balik Aksi Pria Bayar Makan Seenaknya di Warteg Tanah Abang

Kemiskinan dan Beban Generasi "Sandwich" di Balik Aksi Pria Bayar Makan Seenaknya di Warteg Tanah Abang

Megapolitan
Cerita Warga Sempat Trauma Naik JakLingko karena Sopir Ugal-ugalan Sambil Ditelepon 'Debt Collector'

Cerita Warga Sempat Trauma Naik JakLingko karena Sopir Ugal-ugalan Sambil Ditelepon "Debt Collector"

Megapolitan
[POPULER JABODETABEK] Seorang Pria Ditangkap Buntut Bayar Makan Warteg Sesukanya | Taruna STIP Tewas di Tangan Senior Pernah Terjadi pada 2014 dan 2017

[POPULER JABODETABEK] Seorang Pria Ditangkap Buntut Bayar Makan Warteg Sesukanya | Taruna STIP Tewas di Tangan Senior Pernah Terjadi pada 2014 dan 2017

Megapolitan
Libur Nasional, Ganjil Genap Jakarta Tanggal 9-10 Mei 2024 Ditiadakan

Libur Nasional, Ganjil Genap Jakarta Tanggal 9-10 Mei 2024 Ditiadakan

Megapolitan
Curhat ke Polisi, Warga Klender: Kalau Diserang Petasan, Apakah Kami Diam Saja?

Curhat ke Polisi, Warga Klender: Kalau Diserang Petasan, Apakah Kami Diam Saja?

Megapolitan
Polisi Dalami Peran Belasan Saksi Dalam Kasus Tewasnya Taruna STIP yang Dianiaya Senior

Polisi Dalami Peran Belasan Saksi Dalam Kasus Tewasnya Taruna STIP yang Dianiaya Senior

Megapolitan
Kepada Kapolres Jaktim, Warga Klender Keluhkan Aksi Lempar Petasan dan Tawuran

Kepada Kapolres Jaktim, Warga Klender Keluhkan Aksi Lempar Petasan dan Tawuran

Megapolitan
Belasan Taruna Jadi Saksi dalam Prarekonstruksi Kasus Tewasnya Junior STIP

Belasan Taruna Jadi Saksi dalam Prarekonstruksi Kasus Tewasnya Junior STIP

Megapolitan
Polisi Tangkap Lebih dari 1 Orang Terkait Pengeroyokan Mahasiswa di Tangsel

Polisi Tangkap Lebih dari 1 Orang Terkait Pengeroyokan Mahasiswa di Tangsel

Megapolitan
RTH Tubagus Angke Dirapikan, Pedagang Minuman Harap Bisa Tetap Mangkal

RTH Tubagus Angke Dirapikan, Pedagang Minuman Harap Bisa Tetap Mangkal

Megapolitan
Prarekonstruksi Kasus Penganiayaan Taruna STIP Digelar hingga 4 Jam

Prarekonstruksi Kasus Penganiayaan Taruna STIP Digelar hingga 4 Jam

Megapolitan
Masih Bonyok, Maling Motor di Tebet Belum Bisa Diperiksa Polisi

Masih Bonyok, Maling Motor di Tebet Belum Bisa Diperiksa Polisi

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com