Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dalam Hitungan Menit, Kaus Uniqlo KAWS Ludes Diborong Pembeli

Kompas.com - 06/06/2019, 15:32 WIB
Cynthia Lova,
David Oliver Purba

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Masyarakat berbondong-bondong ke toko Uniqlo di sejumlah pusat perbelanjaan untuk berburu UT KAWS Summer. Kaus tersebut merupakan kolaborasi Uniqlo dengan seniman asal New York Brian Donnely atau dikenal KAWS yang baru dirilis 3 Juni 2019.

Pantauan Kompas.com di salah pusat perbelanjaan di Jakarta Pusat, Grand Indonesia, tampak kaus UT KAWS yang sedang ramai diburu itu telah ludes diborong.

Hanya tampak beberapa kaus UT dengan desain karakter biasa, misalnya tokoh kartun Mickey Mouse.

Sejumlah pembeli khususnya kalangan anak-anak muda tampak mengincar kaus kolaborasi Uniqlo dan desain KAWS. Beberapa kali para pembeli menanyakan keberadaan kaus UT KAWS ini.

Sani, salah satu satpam di store Uniqlo mengatakan, kaus tersebut telah habis sejak kemarin.

"Sudah habis, Mbak, belum stok lagi," ucap Sani di Uniqlo GI, Jakarta Pusat, Kamis (6/6/2019).

Baca juga: Baru Dirilis, Kolaborasi Uniqlo x Kaws Ludes dalam Sekejap

Ia mengatakan, kaus itu habis diborong pembeli dalam hitungan menit.

"Kemarin itu toko belum buka sudah banyak yang ngantre panjang sampai keluar-keluar toko. Eh, dalam sekejap pas toko dibuka kausnya langsung habis," ucapnya.

kolaborasi Uniqlo x Kaws kolaborasi Uniqlo x Kaws

Kaus itu dijual dengan harga Rp 199.000. Satu pembeli dapat membeli dua sampai tiga kaus.

"Mungkin pembeli banyak yang buka jasa titip atau dijual lagi kausnya," ucapnya.

Baca juga: Uniqlo Tawarkan Kaus dengan 1000 Pilihan Desain

Sementara, Kharisma (21), salah satu pelanggan Uniqlo mengaku tengah mencari kaus UT KAWS. Sebab menurutnya, kaus itu merupakan edisi terbatas.

"Ini sih katanya kausnya limited, jadi kayak banyak yang nyari gitu untuk dijual lagi," ujarnya.

Yang membuat Kharisma mengincari kaus itu juga karena tengah dibicarakan di media sosial.

"Keren aja sih kausnya makanya saya suka, apalagi lagi hype banget ya sekarang," ucapnya.

Warga lainnya, Dito, pelanggan Uniqlo dari Yogya, sengaja datang ke store Uniqlo mengincar kaus UT KAWS untuk dijualnya kembali.

"Saya ke sini lagi pulang ke rumah. Teman-teman kuliah banyak yang titip kaus ini mbak makanya saya ke sini. Lumayan saya jual Rp 300.000 laku dari kemarin," ucapnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Polisi Selidiki Pelaku Tawuran yang Diduga Bawa Senjata Api di Kampung Bahari

Polisi Selidiki Pelaku Tawuran yang Diduga Bawa Senjata Api di Kampung Bahari

Megapolitan
'Update' Kasus DBD di Tamansari, 60 Persen Korbannya Anak Usia SD hingga SMP

"Update" Kasus DBD di Tamansari, 60 Persen Korbannya Anak Usia SD hingga SMP

Megapolitan
Bunuh dan Buang Mayat Dalam Koper, Ahmad Arif Tersinggung Ucapan Korban yang Minta Dinikahi

Bunuh dan Buang Mayat Dalam Koper, Ahmad Arif Tersinggung Ucapan Korban yang Minta Dinikahi

Megapolitan
Pria yang Meninggal di Gubuk Wilayah Lenteng Agung adalah Pemulung

Pria yang Meninggal di Gubuk Wilayah Lenteng Agung adalah Pemulung

Megapolitan
Mayat Pria Ditemukan di Gubuk Wilayah Lenteng Agung, Diduga Meninggal karena Sakit

Mayat Pria Ditemukan di Gubuk Wilayah Lenteng Agung, Diduga Meninggal karena Sakit

Megapolitan
Tawuran Warga Pecah di Kampung Bahari, Polisi Periksa Penggunaan Pistol dan Sajam

Tawuran Warga Pecah di Kampung Bahari, Polisi Periksa Penggunaan Pistol dan Sajam

Megapolitan
Solusi Heru Budi Hilangkan Prostitusi di RTH Tubagus Angke: Bikin 'Jogging Track'

Solusi Heru Budi Hilangkan Prostitusi di RTH Tubagus Angke: Bikin "Jogging Track"

Megapolitan
Buka Pendaftaran, KPU DKI Jakarta Butuh 801 Petugas PPS untuk Pilkada 2024

Buka Pendaftaran, KPU DKI Jakarta Butuh 801 Petugas PPS untuk Pilkada 2024

Megapolitan
KPU DKI Jakarta Buka Pendaftaran Anggota PPS untuk Pilkada 2024

KPU DKI Jakarta Buka Pendaftaran Anggota PPS untuk Pilkada 2024

Megapolitan
Bantu Buang Mayat Wanita Dalam Koper, Aditya Tak Bisa Tolak Permintaan Sang Kakak

Bantu Buang Mayat Wanita Dalam Koper, Aditya Tak Bisa Tolak Permintaan Sang Kakak

Megapolitan
Pemkot Depok Bakal Bangun Turap untuk Atasi Banjir Berbulan-bulan di Permukiman

Pemkot Depok Bakal Bangun Turap untuk Atasi Banjir Berbulan-bulan di Permukiman

Megapolitan
Duduk Perkara Pria Gigit Jari Satpam Gereja sampai Putus, Berawal Pelaku Kesal dengan Teman Korban

Duduk Perkara Pria Gigit Jari Satpam Gereja sampai Putus, Berawal Pelaku Kesal dengan Teman Korban

Megapolitan
15 Pasien DBD Dirawat di RSUD Tamansari, Mayoritas Anak-anak

15 Pasien DBD Dirawat di RSUD Tamansari, Mayoritas Anak-anak

Megapolitan
Bantu Buang Mayat, Adik Pembunuh Wanita Dalam Koper Juga Jadi Tersangka

Bantu Buang Mayat, Adik Pembunuh Wanita Dalam Koper Juga Jadi Tersangka

Megapolitan
Banjir Berbulan-bulan di Permukiman Depok, Pemkot Bakal Keruk Sampah yang Tersumbat

Banjir Berbulan-bulan di Permukiman Depok, Pemkot Bakal Keruk Sampah yang Tersumbat

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com