Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bobol Brankas, Joko Wiyono Curi Rp 80 Juta, Sertifikat Lahan, dan Perhiasan Majikannya

Kompas.com - 11/06/2019, 21:06 WIB
Cynthia Lova,
Icha Rastika

Tim Redaksi

DEPOK, KOMPAS.com - Joko Wiyono (49) ditangkap polisi lantaran mencuri di rumah majikannya, Siti (49), di Pangkalan Jati, Cinere, Depok, Jawa Barat saat majikannya itu berdagang.

Ia membobol brankas berisi uang Rp 80 juta, sertifikat lahan, dan perhiasan pada Senin (10/6/2019) pukul 21.00 WIB.

Kassubag Humas Polresta Depok AKP Firdaus mengatakan, Joko yang bekerja sebagai tukang ojek langganan Maimunah itu sebelumnya mengantarkan majikannya itu ke pasar untuk berdagang ayam.

“Karena melihat rumah majikannya sudah dalam keadaan kosong, Joko langsung membuka rumah korban dengan menggunakan kunci yang disimpan korban di dalam pot,” ujar Firdaus di Polresta Depok, Jalan Margonda, Selasa (11/6/2019).

Baca juga: Selain Curi Kotak Amal, Pria Ini Juga Gondol Senjata Api Milik Anggota Polisi yang Sedang Shalat

Firdaus mengatakan, pelaku sudah mengatahui keberadaan kunci korban lantaran sudah enam tahun bekerja mengantar jemput korban.

Setelah membuka pintu rumah korban, Joko mengambil brankas dan membawanya ke rumah kontrakannya.

“Brankas yang didapatnya dari rumah pelaku langsung dibongkar menggunakan linggis. Didapatkan ada sertifikat lahan, uang Rp 80 juta dan perhiasan,” ucap dia.

Baca juga: Demi Beli Bensin Mobil BMW Miliknya, Petani Ini Curi Ayam dan Bebek

Berdasarkan pengakuan pelaku, kata Firdaus, uang hasil curian itu digunakan Joko untuk membayar utang dan pulang ke kampung.

“Uangnya buat bayar utang, kemudian perhiasan dibawa ke kampungnya di Sragen, sedangkan surat-suratnya bersama brankas langsung dibuang, tidak dibawa pelaku,” ujar dia.

Karena perbuatannya, Joko dikenakan Pasal 363 KUHP tentang Tindak Pidana Pencurian dengan ancaman hukuman penjara di atas lima tahun.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Ketika Ahok Bicara Solusi Masalah Jakarta hingga Dianggap Sinyal Maju Cagab DKI

Ketika Ahok Bicara Solusi Masalah Jakarta hingga Dianggap Sinyal Maju Cagab DKI

Megapolitan
Kelakuan Pria di Tanah Abang, Kerap Makan di Warteg tapi Bayar Sesukanya Berujung Ditangkap Polisi

Kelakuan Pria di Tanah Abang, Kerap Makan di Warteg tapi Bayar Sesukanya Berujung Ditangkap Polisi

Megapolitan
Viral Video Maling Motor Babak Belur Dihajar Massa di Tebet, Polisi Masih Buru Satu Pelaku Lain

Viral Video Maling Motor Babak Belur Dihajar Massa di Tebet, Polisi Masih Buru Satu Pelaku Lain

Megapolitan
Personel Gabungan TNI-Polri-Satpol PP-PPSU Diterjunkan Awasi RTH Tubagus Angke dari Prostitusi

Personel Gabungan TNI-Polri-Satpol PP-PPSU Diterjunkan Awasi RTH Tubagus Angke dari Prostitusi

Megapolitan
Tumpahan Oli di Jalan Juanda Depok Rampung Ditangani, Lalu Lintas Kembali Lancar

Tumpahan Oli di Jalan Juanda Depok Rampung Ditangani, Lalu Lintas Kembali Lancar

Megapolitan
Warga Minta Pemerintah Bina Pelaku Prostitusi di RTH Tubagus Angke

Warga Minta Pemerintah Bina Pelaku Prostitusi di RTH Tubagus Angke

Megapolitan
Jakarta Disebut Jadi Kota Global, Fahira Idris Sebut   Investasi SDM Kunci Utama

Jakarta Disebut Jadi Kota Global, Fahira Idris Sebut Investasi SDM Kunci Utama

Megapolitan
Kilas Balik Benyamin-Pilar di Pilkada Tangsel, Pernah Lawan Keponakan Prabowo dan Anak Wapres, Kini Potensi Hadapi Kotak Kosong

Kilas Balik Benyamin-Pilar di Pilkada Tangsel, Pernah Lawan Keponakan Prabowo dan Anak Wapres, Kini Potensi Hadapi Kotak Kosong

Megapolitan
Jejak Kekerasan di STIP dalam Kurun Waktu 16 Tahun, Luka Lama yang Tak Kunjung Sembuh...

Jejak Kekerasan di STIP dalam Kurun Waktu 16 Tahun, Luka Lama yang Tak Kunjung Sembuh...

Megapolitan
Makan dan Bayar Sesukanya di Warteg Tanah Abang, Pria Ini Beraksi Lebih dari Sekali

Makan dan Bayar Sesukanya di Warteg Tanah Abang, Pria Ini Beraksi Lebih dari Sekali

Megapolitan
Cerita Pelayan Warteg di Tanah Abang Sering Dihampiri Pembeli yang Bayar Sesukanya

Cerita Pelayan Warteg di Tanah Abang Sering Dihampiri Pembeli yang Bayar Sesukanya

Megapolitan
Cegah Praktik Prostitusi, Satpol PP DKI Dirikan Tiga Posko di RTH Tubagus Angke

Cegah Praktik Prostitusi, Satpol PP DKI Dirikan Tiga Posko di RTH Tubagus Angke

Megapolitan
Oli Tumpah Bikin Jalan Juanda Depok Macet Pagi Ini

Oli Tumpah Bikin Jalan Juanda Depok Macet Pagi Ini

Megapolitan
RTH Tubagus Angke Jadi Tempat Prostitusi, Komisi D DPRD DKI: Petugas Tak Boleh Kalah oleh Preman

RTH Tubagus Angke Jadi Tempat Prostitusi, Komisi D DPRD DKI: Petugas Tak Boleh Kalah oleh Preman

Megapolitan
DPRD DKI Minta Warga Ikut Bantu Jaga RTH Tubagus Angke

DPRD DKI Minta Warga Ikut Bantu Jaga RTH Tubagus Angke

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com