Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 02/09/2020, 21:45 WIB
Cynthia Lova,
Irfan Maullana

Tim Redaksi


BEKASI, KOMPAS.com - PT Bridgestone Tire Indonesia tidak menghentikan kegiatan operasional atau menutup sementara pabriknya usai 22 karyawan mereka terpapar Covid-19.

Hal tersebut pun sudah diketahui oleh Wali Kota Bekasi Rahmat Effendi.

“Tidak dong, kalau iya (tutup) seluruh ekonomi Indonesia tutup. Ngomong jujur Pak Walosudah bilang. Lihat lagi Pak Wali justru transparan (bilang tidak tutup),” ujar President Director PT Bridgestone Tire Indonesia Mukiat Sutikno saat dihubungi, Rabu (2/9/2020).

Meski tak mengehentikan kegiatan operasionalnya, Bridgestone Tire Indonesia telah mengurangi jumlah karyawan masuk kerja hingga 50 persen.

Baca juga: 22 Karyawan Pabrik Ban Bridgestone Bekasi Terpapar Covid-19

Mukiat juga memastikan bahwa pabrik ban ini sudah menerapkan protokol kesehatan sejak awal pandemi.

“Sudah, pembatasan kerja sudah kita lakukan dan juga untuk Covid-19 kami sudah ketat sekali di pabrik. Walaupun kami sadari ada karyawan yang bandel lah. Tetapi kalau dari kami pemakaian masker, jarak antar-karyawan sudah kami perhatikan, kami sudah secara terus menerus mengingatkan ke teman-teman pabrik,” kata dia.

Mukiat menduga pegawainya terpapar Covid-19 di luar area kerja. Karena itu pula pihak perusahaan menyediakan dokter untuk memeriksa rutin karyawannya.

“Iya, kalau memang gejalanya agak mencurigakan (kita periksa) bahkan kita mempunyai dokter klinik kita di pabrik. Jadi mereka konsultasi by phone juga atau datang langsung (ke klinik perusahaan),” ucap dia.

Sebelumnya, Wali Kota Bekasi Rahmat Effendi menyatakan, 22 karyawan PT Bridgestone Tire Indonesia terpapar Covid-19.

Baca juga: Ridwan Kamil: Ada Klaster Baru Covid-19 di Kawasan Industri Cikarang, Termasuk Pabrik LG dan Suzuki

“Bridgestone kan sudah selesai, ada 22 orang (yang terpapar Covid-19),” ujar Rahmat.

Dari 22 karyawan yang terpapar Covid-19, sembilan di antaranya sudah dinyatakan sembuh. Mereka yang terpapar Covid-19 dalam klaster ini berstatus sebagai orang tanpa gejala (OTG).

President Director PT Bridgestone Tire Indonesia Mukiat Sutikno mengonfirmasi hal tersebut.

“Kami dari Bridgestone sudah terapkan protokol kesehatan dari pertengahan 2020 sejak (Indonesia) kemasukkan Covid-19 pertama kali. Sekarang ini yang aktif (kasus Covid-19) di Kota Bekasi ada 13 orang, 9 sudah sembuh,” ucap Mukiat.

Ia mengatakan, 13 karyawan masih terpapar Covid-19 tersebut hingga kini masih menjalani isolasi, baik di rumah sakit sesuai domisili karyawannya bersangkutan maupun isolasi mandiri.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Polisi Tangkap Pria Paruh Baya Pemerkosa Anak Disabilitas di Kemayoran

Polisi Tangkap Pria Paruh Baya Pemerkosa Anak Disabilitas di Kemayoran

Megapolitan
Pengamat: Jika Ahok Diperintahkan PDI-P Maju Pilkada Sumut, Suka Tak Suka Harus Nurut

Pengamat: Jika Ahok Diperintahkan PDI-P Maju Pilkada Sumut, Suka Tak Suka Harus Nurut

Megapolitan
Pria Tanpa Identitas Ditemukan Tewas Dalam Toren Air di Pondok Aren

Pria Tanpa Identitas Ditemukan Tewas Dalam Toren Air di Pondok Aren

Megapolitan
Polisi Dalami Keterlibatan Caleg PKS yang Bisnis Sabu di Aceh dengan Fredy Pratama

Polisi Dalami Keterlibatan Caleg PKS yang Bisnis Sabu di Aceh dengan Fredy Pratama

Megapolitan
Temui Komnas HAM, Kuasa Hukum Sebut Keluarga Vina Trauma Berat

Temui Komnas HAM, Kuasa Hukum Sebut Keluarga Vina Trauma Berat

Megapolitan
NIK KTP Bakal Jadi Nomor SIM Mulai 2025

NIK KTP Bakal Jadi Nomor SIM Mulai 2025

Megapolitan
Polisi Buru Penyuplai Sabu untuk Caleg PKS di Aceh

Polisi Buru Penyuplai Sabu untuk Caleg PKS di Aceh

Megapolitan
Tiang Keropos di Cilodong Depok Sudah Bertahun-tahun, Warga Belum Melapor

Tiang Keropos di Cilodong Depok Sudah Bertahun-tahun, Warga Belum Melapor

Megapolitan
Polri Berencana Luncurkan SIM C2 Tahun Depan

Polri Berencana Luncurkan SIM C2 Tahun Depan

Megapolitan
Caleg PKS Terjerat Kasus Narkoba di Aceh, Kabur dan Tinggalkan Istri yang Hamil

Caleg PKS Terjerat Kasus Narkoba di Aceh, Kabur dan Tinggalkan Istri yang Hamil

Megapolitan
'Call Center' Posko PPDB Tak Bisa Dihubungi, Disdik DKI: Mohon Maaf, Jelek Menurut Saya

"Call Center" Posko PPDB Tak Bisa Dihubungi, Disdik DKI: Mohon Maaf, Jelek Menurut Saya

Megapolitan
Polisi: Ada Oknum Pengacara yang Pakai Pelat Palsu DPR

Polisi: Ada Oknum Pengacara yang Pakai Pelat Palsu DPR

Megapolitan
Pemprov DKI Razia 2.070 Pengemis dan Gelandangan Sejak Awal 2024

Pemprov DKI Razia 2.070 Pengemis dan Gelandangan Sejak Awal 2024

Megapolitan
Caleg PKS Asal Aceh Dapat Sabu dari Malaysia, Dikemas Bungkus Teh China

Caleg PKS Asal Aceh Dapat Sabu dari Malaysia, Dikemas Bungkus Teh China

Megapolitan
KAI Commuter Line: Tak Ada Korban Dalam Kecelakaan KRL dan Sepeda Motor di Ratu Jaya Depok

KAI Commuter Line: Tak Ada Korban Dalam Kecelakaan KRL dan Sepeda Motor di Ratu Jaya Depok

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com