Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Imlek di Tengah Pandemi, Warga Pilih Ibadah di Rumah, Tak Ada Kumpul Keluarga Besar

Kompas.com - 11/02/2021, 17:51 WIB
Muhammad Naufal,
Nursita Sari

Tim Redaksi

TANGERANG, KOMPAS.com - Beberapa masyarakat Kota Tangerang, Banten, memilih merayakan Tahun Baru Imlek 2572 dari rumah dan dilakukan tanpa perayaan meriah.

Seperti yang dilakukan oleh Mpe Jiang, warga Sewan, Kecamatan Neglasari, Kota Tangerang.

Pria itu berujar, dia dan warga sekitar yang merayakan Tahun Baru Imlek tidak membuat perayaan khusus karena adanya pandemi Covid-19.

Ia mengaku, warga setempat hanya beraktivitas seperti biasa pada hari ini atau pun besok, tepat pada hari Tahun Baru Imlek.

"Warga di sini, hari ini sama besok, kebanyakan berdoa di rumah masing-masing aja," ungkap Mpe Jiang ketika dikonfirmasi, Kamis (11/2/2021) sore.

"(Namun) sebagian warga ada yang ke Kelenteng Tjong Tek Bio," imbuh dia.

Baca juga: Cek Pasar Kaget Rawabelong Jelang Imlek, Kasudin KPKP: Ikan Bandeng Bebas Formalin

Menurut dia, umat yang beribadah di Kelenteng Tjong Tek Bio, rumah ibadah di lingkungan tersebut, hanya sesepuh di lingkungan itu dan agamawan kelenteng.

Mpe Jiang turut mengaku, warga sekitar juga tidak mengadakan tarian naga (Barongsai), yang biasanya dilakukan setiap tahun di lingkungan tersebut.

"Kami di sini mengikuti imbauan pemerintah. Sudah keluar juga imbauan dari Kecamatan Neglasari agar tidak membuat perayaan yang dapat mengumpulkan kerumunan," tutur dia.

Warga lain di lingkungan tersebut, Ban Cuan, juga menyatakan bahwa keluarga intinya hendak merayakan Tahun Baru Imlek di rumah saja.

Sehingga, dia tidak mengundang keluarga besarnya untuk berkumpul di rumahnya.

"Biasa kan kami kalau Imlek itu selalu suka berkumpul, tapi tahun ini enggak dulu, takut sama Covid-19," ujar Ban Cuan melalui sambungan telepon, Kamis sore.

Baca juga: Perayaan Imlek di Kelenteng Tertua Tangerang, Imbauan Ibadah di Rumah hingga Tanpa Barongsai

Acara berkumpul bersama keluarga besar, kata Ban Cuan, dapat dilakukan usai pandemi Covid-19 berakhir.

Secara terpisah, Sekretaris Badan Pengurus Kelenteng Boen Tek Bio, Ruby Santamoko, juga mengimbau kepada umat agar melakukan ibadah di rumah masing-masing.

"Kami telah memberikan sosialisasi ke umat agar beribadah dari rumah sejak 18 Januari (2021). Kami mengimbau melalui media sosial. Ada surat edarannya juga," kata Ruby ketika dikonfirmasi, Selasa (9/2/2021).

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Mayat Laki-laki Mengapung di Perairan Kepulauan Seribu, Kaki dalam Kondisi Hancur

Mayat Laki-laki Mengapung di Perairan Kepulauan Seribu, Kaki dalam Kondisi Hancur

Megapolitan
Mayat Laki-laki Mengapung di Perairan Laut Pulau Kotok Kepulauan Seribu

Mayat Laki-laki Mengapung di Perairan Laut Pulau Kotok Kepulauan Seribu

Megapolitan
Tak Lagi Marah-marah, Rosmini Tampak Tenang Saat Ditemui Adiknya di RSJ

Tak Lagi Marah-marah, Rosmini Tampak Tenang Saat Ditemui Adiknya di RSJ

Megapolitan
Motor Tabrak Pejalan Kaki di Kelapa Gading, Penabrak dan Korban Sama-sama Luka

Motor Tabrak Pejalan Kaki di Kelapa Gading, Penabrak dan Korban Sama-sama Luka

Megapolitan
Expander 'Nyemplung' ke Selokan di Kelapa Gading, Pengemudinya Salah Injak Gas

Expander "Nyemplung" ke Selokan di Kelapa Gading, Pengemudinya Salah Injak Gas

Megapolitan
Buntut Bayar Makan Sesukanya di Warteg Tanah Abang, Seorang Pria Ditangkap Polisi

Buntut Bayar Makan Sesukanya di Warteg Tanah Abang, Seorang Pria Ditangkap Polisi

Megapolitan
Cegah Praktik Prostitusi di RTH Tubagus Angke, Kini Petugas Patroli Setiap Malam

Cegah Praktik Prostitusi di RTH Tubagus Angke, Kini Petugas Patroli Setiap Malam

Megapolitan
Satu Rumah Warga di Bondongan Bogor Ambruk akibat Longsor

Satu Rumah Warga di Bondongan Bogor Ambruk akibat Longsor

Megapolitan
Taruna STIP Tewas di Tangan Senior Pernah Terjadi pada 2014 dan 2017, Bukti Tradisi Kekerasan Sulit Dihilangkan

Taruna STIP Tewas di Tangan Senior Pernah Terjadi pada 2014 dan 2017, Bukti Tradisi Kekerasan Sulit Dihilangkan

Megapolitan
Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini, 6 Mei 2024 dan Besok: Pagi Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini, 6 Mei 2024 dan Besok: Pagi Cerah Berawan

Megapolitan
[POPULER JABODETABEK] Kronologi Penganiayaan Taruna STIP hingga Tewas | Senior yang Aniaya Taruna STIP Panik saat Korban Tumbang

[POPULER JABODETABEK] Kronologi Penganiayaan Taruna STIP hingga Tewas | Senior yang Aniaya Taruna STIP Panik saat Korban Tumbang

Megapolitan
Suasana Berbeda di RTH Tubagus Angke yang Dulunya Tempat Prostitusi, Terang Setelah Pohon Dipangkas

Suasana Berbeda di RTH Tubagus Angke yang Dulunya Tempat Prostitusi, Terang Setelah Pohon Dipangkas

Megapolitan
Dedie Rachim Daftar Penjaringan Cawalkot ke Partai Lain, Bentuk Bujuk Rayu PAN Cari Koalisi di Pilkada

Dedie Rachim Daftar Penjaringan Cawalkot ke Partai Lain, Bentuk Bujuk Rayu PAN Cari Koalisi di Pilkada

Megapolitan
Kemenhub Tambah CCTV di STIP usai Kasus Pemukulan Siswa Taruna hingga Tewas

Kemenhub Tambah CCTV di STIP usai Kasus Pemukulan Siswa Taruna hingga Tewas

Megapolitan
Kasus Kecelakaan HR-V Tabrak Bus Kuning UI Diselesaikan Secara Kekeluargaan

Kasus Kecelakaan HR-V Tabrak Bus Kuning UI Diselesaikan Secara Kekeluargaan

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com