Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Viral Ratusan Pelamar Kerja Pabrik di Tangerang Antre Mulai Pukul 03.00 WIB

Kompas.com - 17/07/2022, 16:29 WIB
Annisa Ramadani Siregar,
Diamanty Meiliana

Tim Redaksi

TANGERANG, KOMPAS.com - Beredar video di media sosial (medsos) yang memperlihatkan ratusan para pelamar kerja sudah mengantre di depan sebuah pabrik sejak dini hari.

Kapolres Metro Tangerang Kota Kombes Zain Dwi Nugroho mengatakan, peristiwa itu terjadi di sebuah pabrik yang berada di Jatiuwung, Kota Tangerang, Banten pada Minggu (17/7/2022).

Menurut dia, pelamar datang lebih awal karena pabrik tersebut membatasi jumlah yang datang hanya sebanyak 400 orang.

"PT itu memang buka lamaran kerja melalui online atau media sosial dibatasi 400 orang. Tetapi yang datang 500 lebih sehingga terjadi kerumunan sejak tadi pagi," ujar Zain saat dihubungi, Minggu.

Baca juga: Lion Air Group Buka Suara soal Pelamar Kerja yang Membludak hingga Buat Kemacetan

Ia menuturkan, para pelamar kerja sudah datang sejak pukul 03.00 WIB ke lokasi.

Pihak kepolisian yang menerima informasi itu langsung terjun ke lokasi sekitar pukul 05.00 WIB.

"Kita mendengar adanya seperti itu, anggota datang dibantu dengan Koramil untuk mengecek apakah betul, sekitar pukul 05.00 WIB kami cek ternyata betul," jelas dia.

Untuk menghindari kerumunan, karyawan pabrik tersebut kemudian diimbau untuk mengambil langsung surat lamaran para pelamar.

"Setelah itu, mereka menyerahkan kelengkapan pendaftaran kepada HRD. Untuk dilakukan pemanggilan nanti mereka dihubungi lagi oleh perusahaan (pabrik)," kata Zain.

Baca juga: Pelamar Kerja Harus Tahu, Ini 6 Hal yang Jadi Perhatian HRD

Usai menyerahkan berkas lamaran, para pelamar kemudian diimbau segera membubarkan diri.

Sehingga pada pukul 07.00 WIB, lokasi pabrik tersebut sudah steril dari ratusan pelamar kerja yang berbondong-bondong.

Sebelumnya beredar di media sosial bahwa pencari kerja di Jatiuwung Kota Tangerang sudah berdatangan sejak pukul 03.00 WIB dini hari.

"Suasana hari kedua pembukaan lowongan kerja PT RPL di Komplek Industri Kalisabik, Jalan Gatot Subroto, Jatiuwung, Kecamatan Cibodas, Kota Tangerang, Minggu (17/7/2022). Para pencari kerja PT RPL sudah mulai berdatangan jam 3 pagi," tulis akun @abouttngid.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pelajar SMK Lingga yang Selamat dari Kecelakaan Tiba di Depok, Disambut Tangis Orangtua

Pelajar SMK Lingga yang Selamat dari Kecelakaan Tiba di Depok, Disambut Tangis Orangtua

Megapolitan
Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Minggu 12 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Minggu 12 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah Berawan

Megapolitan
Teka-teki Kematian Pria dengan Tubuh Penuh Luka dan Terbungkus Sarung di Tangsel

Teka-teki Kematian Pria dengan Tubuh Penuh Luka dan Terbungkus Sarung di Tangsel

Megapolitan
Rute Transjakarta 10B Cipinang Besar Selatan-Kalimalang

Rute Transjakarta 10B Cipinang Besar Selatan-Kalimalang

Megapolitan
Adik Kelas Korban Kecelakaan Bus di Subang Datangi SMK Lingga Kencana: Mereka Teman Main Kami Juga

Adik Kelas Korban Kecelakaan Bus di Subang Datangi SMK Lingga Kencana: Mereka Teman Main Kami Juga

Megapolitan
Orangtua Korban Kecelakaan Bus di Ciater Subang Mendatangi SMK Lingga Kencana

Orangtua Korban Kecelakaan Bus di Ciater Subang Mendatangi SMK Lingga Kencana

Megapolitan
Datangi Sekolah, Keluarga Korban Kecelakaan Maut di Ciater: Saya Masih Lemas...

Datangi Sekolah, Keluarga Korban Kecelakaan Maut di Ciater: Saya Masih Lemas...

Megapolitan
Soal Peluang Usung Anies di Pilkada, PDI-P: Calon dari PKS Sebenarnya Lebih Menjual

Soal Peluang Usung Anies di Pilkada, PDI-P: Calon dari PKS Sebenarnya Lebih Menjual

Megapolitan
Polisi Depok Jemput Warganya yang Jadi Korban Kecelakaan Bus di Ciater

Polisi Depok Jemput Warganya yang Jadi Korban Kecelakaan Bus di Ciater

Megapolitan
Warga Sebut Suara Mobil di Sekitar Lokasi Penemuan Mayat Dalam Sarung Terdengar Pukul 05.00 WIB

Warga Sebut Suara Mobil di Sekitar Lokasi Penemuan Mayat Dalam Sarung Terdengar Pukul 05.00 WIB

Megapolitan
Pria Dalam Sarung di Pamulang Diduga Belum Lama Tewas Saat Ditemukan

Pria Dalam Sarung di Pamulang Diduga Belum Lama Tewas Saat Ditemukan

Megapolitan
Penampakan Lokasi Penemuan Mayat Pria dalam Sarung di Pamulang Tangsel

Penampakan Lokasi Penemuan Mayat Pria dalam Sarung di Pamulang Tangsel

Megapolitan
Warga Sebut Ada Benda Serupa Jimat pada Mayat Dalam Sarung di Pamulang

Warga Sebut Ada Benda Serupa Jimat pada Mayat Dalam Sarung di Pamulang

Megapolitan
Soal Duet Anies-Ahok di Pilkada DKI, PDI-P: Karakter Keduanya Kuat, Siapa yang Mau Jadi Wakil Gubernur?

Soal Duet Anies-Ahok di Pilkada DKI, PDI-P: Karakter Keduanya Kuat, Siapa yang Mau Jadi Wakil Gubernur?

Megapolitan
Warga Dengar Suara Mobil di Sekitar Lokasi Penemuan Mayat Pria Dalam Sarung di Pamulang

Warga Dengar Suara Mobil di Sekitar Lokasi Penemuan Mayat Pria Dalam Sarung di Pamulang

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com