Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Air Mancur Menari Jadi Primadona Pengunjung Monas di Malam Tahun Baru

Kompas.com - 31/12/2022, 23:38 WIB
Annisa Ramadani Siregar,
Khairina

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Pertunjukan air mancur menari menjadi objek primadona yang dipilih pengunjung Monas untuk menikmati perayaan malam tahun baru 2023.

Pantauan Kompas.com pada Sabtu (31/12/2022) malam, terlihat ratusan pengunjung Monas memadati sisi barat ikon wisata Ibu Kota tersebut.

Tepat pukul 22.30 WIB, sesi ketiga pertunjukan air mancur menari dipertontonkan. Sejumlah pengunjung yang sudah berada di sekeliling kolam persegi itu tampak antusias untuk menyaksikan.

Baca juga: Sejumlah Delman Diusir Satpol PP karena Ngetem di Sekitar Monas Jelang Perayaan Malam Tahun Baru

Tepuk tangan meriah pengunjung mengiringi saat pembawa acara menghitung mundur dimulainya pertunjukan air mancur menari.

Saat air mancur berlenggok ke kanan dan ke kiri, pengunjuk bersorak gembira. Bahkan anak-anak yang turut menyaksikan pun mengungkapkan rasa kagumnya saat melihat ritme gerakan dari air berwarna-warni itu.

"Wah... Bagus banget, wooooo," teriak para penonton disusul tepuk tangan yang meriah.

Baca juga: Malam Tahun Baru, Pemprov DKI Bakal Tampilkan Air Mancur Menari di Monas

Pertunjukan air mancur menari itu diiringi oleh lagu-lagu wajib hingga lagu daerah Nusantara. Di antaranya yaitu menggunakan pengiring suara lagu "Rasa Sayang-Sayange" dan "Tanah Airku".

Setidaknya, pertunjukan air mancur menari itu berlangsung sekitar 15 menit, dengan sedikitnya terdapat lima lagu pengiring.

Di akhir pertunjukan, penonton semakin bersorak dan tepuk tangan yang meriah semakin menggema di sisi barat Monas tersebut.

"Terima kasih sudah menyaksikan pertunjukan air mancur menari. Berikutnya sesi 4 akan berlangsung pukul 22.30 WIB," ucap pembawa acara menggunakan pengeras suara.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Pesinetron 'Tukang Bubur Naik Haji' Rio Reifan Positif Sabu

Pesinetron "Tukang Bubur Naik Haji" Rio Reifan Positif Sabu

Megapolitan
Aktor Rio Reifan Ditangkap Kelima Kalinya, Lagi-lagi Kasus Narkoba

Aktor Rio Reifan Ditangkap Kelima Kalinya, Lagi-lagi Kasus Narkoba

Megapolitan
Brigadir RAT Bunuh Diri, Sudah Tak di Manado Sejak 10 Maret karena Izin Kunjungi Kerabat

Brigadir RAT Bunuh Diri, Sudah Tak di Manado Sejak 10 Maret karena Izin Kunjungi Kerabat

Megapolitan
Rumah TKP Brigadir RAT Bunuh Diri Pernah Dimiliki Fahmi Idris, Lalu Kini Dihuni Bos Tambang

Rumah TKP Brigadir RAT Bunuh Diri Pernah Dimiliki Fahmi Idris, Lalu Kini Dihuni Bos Tambang

Megapolitan
Cara Daftar Online Urus KTP dan KK di Tangsel

Cara Daftar Online Urus KTP dan KK di Tangsel

Megapolitan
Preman Perusak Gerobak Bubur di Jatinegara adalah Warga Setempat

Preman Perusak Gerobak Bubur di Jatinegara adalah Warga Setempat

Megapolitan
Polisi Kantongi Identitas Preman Perusak Gerobak Bubur Pakai Celurit di Jatinegara

Polisi Kantongi Identitas Preman Perusak Gerobak Bubur Pakai Celurit di Jatinegara

Megapolitan
Preman Penghancur Gerobak Bubur di Jatinegara Masih Buron

Preman Penghancur Gerobak Bubur di Jatinegara Masih Buron

Megapolitan
Jambret Beraksi di Depan JIS, Salah Satu Pelaku Diduga Wanita

Jambret Beraksi di Depan JIS, Salah Satu Pelaku Diduga Wanita

Megapolitan
Kondisi Terkini TKP Brigadir RAT Bunuh Diri: Sepi dan Dijaga Polisi

Kondisi Terkini TKP Brigadir RAT Bunuh Diri: Sepi dan Dijaga Polisi

Megapolitan
Wanita Jatuh ke Celah Peron dan Gerbong KRL di Stasiun Manggarai

Wanita Jatuh ke Celah Peron dan Gerbong KRL di Stasiun Manggarai

Megapolitan
Tepergok Curi Motor di Kelapa Gading, Pelaku Tembaki Sekuriti dengan Airsoft Gun

Tepergok Curi Motor di Kelapa Gading, Pelaku Tembaki Sekuriti dengan Airsoft Gun

Megapolitan
Kompolnas Tetap Dorong Brigadir RAT Diotopsi: Untuk Memperjelas Penyebab Kematian

Kompolnas Tetap Dorong Brigadir RAT Diotopsi: Untuk Memperjelas Penyebab Kematian

Megapolitan
Bule AS Terkesan dengan KRL Jakarta: Lebih Bagus dan Bersih dari Subway New York dan Chicago

Bule AS Terkesan dengan KRL Jakarta: Lebih Bagus dan Bersih dari Subway New York dan Chicago

Megapolitan
Kompolnas Dorong Penyelidikan dan Penyidikan Kasus Bunuh Diri Brigadir RAT Secara Profesional

Kompolnas Dorong Penyelidikan dan Penyidikan Kasus Bunuh Diri Brigadir RAT Secara Profesional

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com