JAKARTA, KOMPAS.com - Dinas Lingkungan Hidup (DLH) DKI Jakarta mengerahkan 3.000 petugas untuk menjaga kebersihan di Ibu Kota pada malam takbiran hingga hari Idul Fitri 1444 Hijriah.
Kepala Dinas Lingkungan Hidup DKI Jakarta Asep Kuswanto mengatakan, para petugas itu nantinya akan ditempatkan di beberapa titik keramaian di Jakarta, termasuk masjid-masjid di Jakarta.
"Lebih dari 3.000 personel di seluruh Jakarta yang bertugas saat malam takbiran hingga hari H Idul Fitri," kata Asep dalam keterangannya, Jumat (14/4/2023).
Baca juga: Peminat Program Mudik Gratis Pemprov DKI Membeludak, Dishub: Masih Kekurangan 17 Bus
Asep berujar, setidaknya ada 70 petugas kebersihan disiagakan di setiap kecamatan di Jakarta.
Dinas Lingkungan Hidup juga menyiagakan ratusan truk sampah dan 85 unit kendaraan penyapu jalan otomatis atau road sweeper.
"Termasuk TPST Bantargebang yang tetap melakukan pelayanan selama libur Lebaran,” ujar Asep.
Dinas Lingkungan Hidup juga menyiapkan personel dan sarana untuk penanganan sampah di stasiun dan terminal di Ibu Kota guna meminimalisasi sampah pada periode mudik Lebaran 2023.
Baca juga: Enggan Mudik Naik Pesawat, Warga: Naik Bus Bisa Langsung sampai Rumah
Asep pun meminta Satuan Pelaksana (Satpel) Lingkungan Hidup di kecamatan dan para sopir truk sampah untuk mengosongkan tempat penampungan sampah sementara (TPS) di seluruh wilayah Jakarta.
Dengan demikian, TPS dapat menampung sampah dengan kapasitas maksimal, terutama pada hari H dan H+1 Lebaran.
"Itu agar kondisi lingkungan sekitar TPS tetap nyaman, tidak berbau menyengat, serta menghindari berkembangnya lalat dan vektor penyakit lainnya," ucap Asep.
"Sampah jika lebih dari tiga hari berdiam di TPS sudah mulai membusuk dan membuat tidak nyaman lingkungan. Kami menghindari itu," imbuh dia.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.