Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 21/04/2023, 08:30 WIB
Joy Andre,
Irfan Maullana

Tim Redaksi

BEKASI, KOMPAS.com - Jemaah Muhammadiyah yang menunaikan shalat Idul Fitri di halaman parkir mal Bekasi Cyber Park (BCP), Bekasi Selatan, Jumat (21/4/2023), telah membubarkan diri.

Pantauan Kompas.com di lokasi, pelaksanaan shalat Id selesai pukul 07.30 WIB, tepat ketika khatib Soekandar Ghazali selesai berceramah.

Jemaah langsung membubarkan diri begitu rangkaian ibadah shalat Id selesai. Namun, ada juga yang berswafoto bersama keluarga.

Arus lalu lintas di Jalan Ahmad Yani sempat sedikit tersendat beberapa menit ketika jemaah membubarkan diri dari area mal.

Baca juga: Jemaah Muhammadiyah Gelar Shalat Idul Fitri di Halaman Depan Mal Bekasi Cyber Park

Koran-koran yang sebelumnya digunakan sebagai alas langsung dibersihkan oleh petugas kebersihan mal yang berjaga.

Ketua Pimpinan Daerah Muhammadiyah Kota Bekasi sekaligus khatib Soekandar Ghazali menyebut pelaksanaan shalat Idul Fitri di lokasi tersebut berlangsung lancar dan khidmat.

"Pelaksanaan shalat alhamdulillah lancar sesuai dengan harapan kami, walaupun cuaca hampir hujan, tetapi dengan izin Allah, shalat tetap lancar dan tidak ada halangan apapun," ucap Soekandar usai pelaksanaan shalat.

Soekandar mengatakan, terdapat 1.000 lebih jemaah yang hadir dalam pelaksaan shalat Hari Raya Idul Fitri di area parkir Mal BCP.

Baca juga: Meski Sempat Turun Hujan, Jemaah Shalat Id Muhammadiyah Padati Pacuan Kuda Pulomas

Mayoritas jemaah yang datang diketahui berasal dari sejumlah wilayah di Kota Bekasi.

"Semua datang, ada yang Bekasi Utara, Rawalumbu, Pekayon, tapi memang umumnya dari wilayah Bekasi Selatan," ucap Soekandar lagi.

Adapun dari 19 lokasi yang tersedia di Kota Bekasi pada hari ini, pelaksanaan shalat Idul Fitri di halaman parkir Mal BCP adalah yang memiliki jemaah paling banyak.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Video rekomendasi
Video lainnya


Rekomendasi untuk anda

Terkini Lainnya

Dirawat di RS Polri, Kondisi Ayah Terduga Pembunuh 4 Anak di Jagakarsa Belum Stabil

Dirawat di RS Polri, Kondisi Ayah Terduga Pembunuh 4 Anak di Jagakarsa Belum Stabil

Megapolitan
Pemprov DKI: Ibu Korban KDRT di Jagakarsa Sudah Tahu 4 Anaknya Tewas Dibunuh Suami

Pemprov DKI: Ibu Korban KDRT di Jagakarsa Sudah Tahu 4 Anaknya Tewas Dibunuh Suami

Megapolitan
Kasus Covid-19 di Jakarta Melonjak, Semua Pasien Positif Isolasi di Rumah

Kasus Covid-19 di Jakarta Melonjak, Semua Pasien Positif Isolasi di Rumah

Megapolitan
Harapan Pedagang Pasar Tomang Barat di Tengah 'Pedasnya' Harga Cabai...

Harapan Pedagang Pasar Tomang Barat di Tengah "Pedasnya" Harga Cabai...

Megapolitan
Ayah Bunuh 4 Anaknya di Jagakarsa, Polisi Curigai Bekas Lebam di Mulut dan Hidung Jenazah

Ayah Bunuh 4 Anaknya di Jagakarsa, Polisi Curigai Bekas Lebam di Mulut dan Hidung Jenazah

Megapolitan
Ibu dari 4 Bocah Tewas di Jagakarsa Disebut Belum Tahu Anaknya Meninggal

Ibu dari 4 Bocah Tewas di Jagakarsa Disebut Belum Tahu Anaknya Meninggal

Megapolitan
Pemprov DKI Beri Pendampingan Ibu yang 4 Anaknya Tewas Dibunuh Ayah di Jagakarsa

Pemprov DKI Beri Pendampingan Ibu yang 4 Anaknya Tewas Dibunuh Ayah di Jagakarsa

Megapolitan
Vandalisme Penempelan Stiker Caleg Dalam Bus, Transjakarta: Kami Tindaklanjuti

Vandalisme Penempelan Stiker Caleg Dalam Bus, Transjakarta: Kami Tindaklanjuti

Megapolitan
Stiker Caleg Ditempel di Kursi, Transjakarta Sebut Baru Terdeteksi di Satu Bus

Stiker Caleg Ditempel di Kursi, Transjakarta Sebut Baru Terdeteksi di Satu Bus

Megapolitan
Soal Wacana Gubernur Jakarta Akan Ditunjuk Presiden, F-PSI DKI: Kami Belum Tentukan Sikap

Soal Wacana Gubernur Jakarta Akan Ditunjuk Presiden, F-PSI DKI: Kami Belum Tentukan Sikap

Megapolitan
Wakil Ketua DPRD DKI Berharap Gubernur Jakarta Tetap Dipilih Rakyat

Wakil Ketua DPRD DKI Berharap Gubernur Jakarta Tetap Dipilih Rakyat

Megapolitan
Terkait Kasus KDRT Ibu dari 4 Anak Tewas di Jagakarsa, Polisi Baru Periksa Kakak Korban

Terkait Kasus KDRT Ibu dari 4 Anak Tewas di Jagakarsa, Polisi Baru Periksa Kakak Korban

Megapolitan
Dishub DKI Targetkan 70 ETLE Tambahan Selesai Dipasang 31 Desember

Dishub DKI Targetkan 70 ETLE Tambahan Selesai Dipasang 31 Desember

Megapolitan
Pembunuhan 4 Bocah di Jagakarsa dan Ancaman Serius 'Suicide Epidemic'

Pembunuhan 4 Bocah di Jagakarsa dan Ancaman Serius "Suicide Epidemic"

Megapolitan
Emak-emak Pakai Toga bak Wisudawan di Cempaka Putih, Rayakan Kelulusan 'Sekolah Lansia'

Emak-emak Pakai Toga bak Wisudawan di Cempaka Putih, Rayakan Kelulusan "Sekolah Lansia"

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com