Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

KPU Tetapkan 702 Bacaleg DPRD Tangsel Masuk Daftar Calon Sementara

Kompas.com - 21/08/2023, 19:58 WIB
M Chaerul Halim,
Ambaranie Nadia Kemala Movanita

Tim Redaksi

TANGERANG SELATAN, KOMPAS.com - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Tangerang Selatan menetapkan 702 peserta masuk dalam daftar calon sementara (DCS) anggota DPRD untuk pemilihan legislatif (pileg) 2024.

Kepala Divisi Teknis Penyelenggaraan pada KPU Kota Tangerang Selatan, Ajat Sudrajat mengatakan, 702 orang ini merupakan hasil verifikasi dari total 794 bacaleg yang didaftarkan pada Mei 2023 lalu.

"Sekarang, totalnya menjadi 702 caleg yang memenuhi syarat dan masuk ke dalam DCS," ucap Ajat saat dihubungi, Senin (21/8/2023).

Baca juga: KPU Tetapkan 771 Orang Masuk DCS Anggota DPRD Depok

Dari masa perbaikan dokumen hingga masa pencermatan rancangan DCS, jumlah bacaleg berkurang 92 orang.

Namun, kebanyakan bacaleg yang tidak masuk DCS karena tidak memperbaiki dokumen persyaratan di KPU.

Ajat menambahkan, 92 bacaleg yang tidak lolos itu berasal dari berbagai partai politik (parpol).

"Iya, kalau yang TMS (tidak memenuhi syarat) itu sebaranya banyak ya. Jadi bacaleg yang tidak memperbaiki dokumen itu menyebabkan bacalegnya jadi TMS dan tidak dimasukkan ke dalam DCS," ucap Ajat.

Usai pengumuman DCS, KPU tengah menunggu tanggapan dan masukan masyarakat terhadap hasil penetapan tersebut. Prosesnya berlangsung pada 19-28 Agustus 2023.

Baca juga: “Perang Bintang” Bacaleg DKI Jakarta II: Ida Fauziyah, Pengacara Bharada E, dan Ade Armando

Ajat melanjutkan, masyarakat bisa menanggapi penetapan DCS bacaleg dengan bersurat ke KPU. Namun, masyarakat harus menyertakan identitas diri dan alat bukti otentik.

Ada pula mengajukan tanggapan melalui formulir yang tertera di situs info pemilu.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Kuasa Hukum dan Keluarga Pegi Kecewa Tak Diundang Polisi ke Pra-rekonstruksi

Kuasa Hukum dan Keluarga Pegi Kecewa Tak Diundang Polisi ke Pra-rekonstruksi

Megapolitan
Kuasa Hukum Bantah Pegi Pakai Nama Samaran “Robi’ dan “Perong”

Kuasa Hukum Bantah Pegi Pakai Nama Samaran “Robi’ dan “Perong”

Megapolitan
Kaesang Pangarep dan Istrinya ke Tangerang, Nonton 'Baku Hantam Championship'

Kaesang Pangarep dan Istrinya ke Tangerang, Nonton "Baku Hantam Championship"

Megapolitan
Diisukan Bakal Dipindah ke Nusakambangan, Pegi Perong Tiap Malam Menangis

Diisukan Bakal Dipindah ke Nusakambangan, Pegi Perong Tiap Malam Menangis

Megapolitan
Juru Parkir Liar di JIS Bikin Resah Masyarakat, Polisi Siap Menindak

Juru Parkir Liar di JIS Bikin Resah Masyarakat, Polisi Siap Menindak

Megapolitan
Pegi Perong Bakal Ajukan Praperadilan Atas Penetapannya sebagai Tersangka di Kasus Vina Cirebon

Pegi Perong Bakal Ajukan Praperadilan Atas Penetapannya sebagai Tersangka di Kasus Vina Cirebon

Megapolitan
Viral Tukang Ayam Goreng di Jakbar Diperas dengan Modus Tukar Uang Receh, Polisi Cek TKP

Viral Tukang Ayam Goreng di Jakbar Diperas dengan Modus Tukar Uang Receh, Polisi Cek TKP

Megapolitan
Peremajaan IPA Buaran Berlangsung, Pelanggan Diimbau Tampung Air untuk Antisipasi

Peremajaan IPA Buaran Berlangsung, Pelanggan Diimbau Tampung Air untuk Antisipasi

Megapolitan
Jaksel Peringkat Ke-2 Kota dengan SDM Paling Maju, Wali Kota: Ini Keberhasilan Warga

Jaksel Peringkat Ke-2 Kota dengan SDM Paling Maju, Wali Kota: Ini Keberhasilan Warga

Megapolitan
Gara-gara Mayat Dalam Toren, Sutrisno Tak Bisa Tidur 2 Hari dan Kini Mengungsi di Rumah Mertua

Gara-gara Mayat Dalam Toren, Sutrisno Tak Bisa Tidur 2 Hari dan Kini Mengungsi di Rumah Mertua

Megapolitan
Imbas Penemuan Mayat Dalam Toren, Keluarga Sutrisno Langsung Ganti Pipa dan Bak Mandi

Imbas Penemuan Mayat Dalam Toren, Keluarga Sutrisno Langsung Ganti Pipa dan Bak Mandi

Megapolitan
3 Pemuda di Jakut Curi Spion Mobil Fortuner dan Land Cruiser, Nekat Masuk Halaman Rumah Warga

3 Pemuda di Jakut Curi Spion Mobil Fortuner dan Land Cruiser, Nekat Masuk Halaman Rumah Warga

Megapolitan
Seorang Wanita Kecopetan di Bus Transjakarta Arah Palmerah, Ponsel Senilai Rp 19 Juta Raib

Seorang Wanita Kecopetan di Bus Transjakarta Arah Palmerah, Ponsel Senilai Rp 19 Juta Raib

Megapolitan
3 Pemuda Maling Spion Mobil di 9 Titik Jakut, Hasilnya untuk Kebutuhan Harian dan Narkoba

3 Pemuda Maling Spion Mobil di 9 Titik Jakut, Hasilnya untuk Kebutuhan Harian dan Narkoba

Megapolitan
Melawan Saat Ditangkap, Tiga Pencuri Spion Mobil di Jakarta Utara Ditembak Polisi

Melawan Saat Ditangkap, Tiga Pencuri Spion Mobil di Jakarta Utara Ditembak Polisi

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com