Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pencuri Motor di Bekasi Kena Batunya, Pelaku Tewas Terjatuh Usai Dikejar dan Dipepet Korban

Kompas.com - 19/09/2023, 09:52 WIB
Abdul Haris Maulana

Editor

BEKASI, KOMPAS.com - Seorang pencuri kendaraan bermotor berinisial IN (51) kena batunya usai menjalankan aksinya di Kampung Lemah Abang RT 003/06 Desa Karang Mukti, Kecamatan Karang Bahagia, Cikarang, Kabupaten Bekasi, Sabtu (16/9/2023) sekitar pukul 05.00 WIB.

Usai mencuri motor korban berinisial JN (45), IN dikejar lalu dipepet korban hingga membuat ia terjatuh dan akhirnya tewas.

Kepala Seksi Humas Polres Metro Bekasi AKP Hotma Sitompul mengatakan, korban yang merupakan seorang petani kehilangan motornya saat memarkirkannya di pinggir jalan.

Baca juga: Kiosnya di Cilandak Terbakar, Tukang Mie Ayam: Baru Mau Jualan, Semua Sudah Matang...

"Saat itu korban membawa motor Honda Beat Hitam dan diparkir di pinggir jalan di atas sawah. Korban turun mengecek kondisi sawah," ujar Hotma saat dikonfirmasi, Senin (18/9/2023).

Beberapa saat kemudian, korban kembali dari sawah untuk mengecek motornya. Namun, korban terkejut karena motor yang dibawanya hilang.

Setelah itu, korban bertanya kepada temannya yang juga seorang petani. Namun, teman korban tidak mengetahui keberadaan motor itu.

"Korban lalu meminjam motor temannya dan melakukan pengejaran, yang akhirnya pada sekitar pukul 05.30 WIB didapati motornya," jelas Hotma.

Korban melihat motornya yang diduga dibawa pelaku di Jalan Raya Kampung Rawakuda RT 008/04 Desa Karang Harum, Kedung Waringin, Bekasi.

Baca juga: Transportasi Jakarta Tetap Dikembangkan meski Bukan Ibu Kota, Sekda: Mobilitas Warga Tak Berkurang

Selanjutnya, korban memepet pelaku sampai terjatuh agar bisa mendapatkan motornya kembali.

"Terduga pelaku bersama motor jatuh ke aspal dan membentur cor saluran air karena hilang kendali," kata Hotma.

Usai membuat pelaku terjatuh, korban kemudian meminta tolong kepada warga sekitar.

Tidak lama berselang, polisi datang ke tempat kejadian perkara (TKP) dan sempat memberi pertolongan kepada pelaku.

Baca juga: Gugurnya Pasal Pembunuhan Berencana, Ecky Pemutilasi Angela Lolos dari Hukuman Mati...

"Kami berusaha menyelamatkan nyawa pelaku, namun luka akibat jatuh dari motor mengakibatkan pelaku meninggal dunia di rumah sakit," ujar Hotma.

(Penulis: Firda Janati | Editor: Nursita Sari)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Lawan Petugas Saat Ditangkap, Tiga Pencuri Spion Mobil di Jakarta Utara Ditembak Polisi

Lawan Petugas Saat Ditangkap, Tiga Pencuri Spion Mobil di Jakarta Utara Ditembak Polisi

Megapolitan
Terungkapnya Bisnis Video Porno Anak di Telegram: Pelaku Jual Ribuan Konten dan Untung Ratusan Juta Rupiah

Terungkapnya Bisnis Video Porno Anak di Telegram: Pelaku Jual Ribuan Konten dan Untung Ratusan Juta Rupiah

Megapolitan
Rugi Hampir Rp 3 Miliar karena Dugaan Penipuan, Pria di Jaktim Kehilangan Rumah dan Kendaraan

Rugi Hampir Rp 3 Miliar karena Dugaan Penipuan, Pria di Jaktim Kehilangan Rumah dan Kendaraan

Megapolitan
Geramnya Ketua RW di Cilincing, Usir Paksa 'Debt Collector' yang Berkali-kali 'Mangkal' di Wilayahnya

Geramnya Ketua RW di Cilincing, Usir Paksa "Debt Collector" yang Berkali-kali "Mangkal" di Wilayahnya

Megapolitan
Mulai 1 Juni 2024, Ada Ketentuan Baru Pembatalan Tiket Kereta Api

Mulai 1 Juni 2024, Ada Ketentuan Baru Pembatalan Tiket Kereta Api

Megapolitan
Pilkada Jakarta 2024: Menguji Eksistensi Masyarakat Jaringan

Pilkada Jakarta 2024: Menguji Eksistensi Masyarakat Jaringan

Megapolitan
Jalur, Kuota, dan Syarat PPDB SMA, SMK, dan SLB Kota Bogor 2024

Jalur, Kuota, dan Syarat PPDB SMA, SMK, dan SLB Kota Bogor 2024

Megapolitan
Daftar Lokasi SIM Keliling di Jakarta 1 Juni 2024

Daftar Lokasi SIM Keliling di Jakarta 1 Juni 2024

Megapolitan
Nama Kaesang dan Anies di Bursa Pilkada Jakarta, Prediksi Pertarungan Sengit bak Pilpres 2024

Nama Kaesang dan Anies di Bursa Pilkada Jakarta, Prediksi Pertarungan Sengit bak Pilpres 2024

Megapolitan
6 Orang Ditangkap Terkait Kasus Pelat Palsu DPR, Polisi Ungkap Peran Masing-masing

6 Orang Ditangkap Terkait Kasus Pelat Palsu DPR, Polisi Ungkap Peran Masing-masing

Megapolitan
Unjuk Rasa Solidaritas Palestina di Kedubes AS, Massa Serukan Pembebasan Perempuan

Unjuk Rasa Solidaritas Palestina di Kedubes AS, Massa Serukan Pembebasan Perempuan

Megapolitan
8 Mobil Mewah Disita Polisi Terkait Kasus Pelat Palsu DPR, Ada Tesla, Lexus, dan Mercy

8 Mobil Mewah Disita Polisi Terkait Kasus Pelat Palsu DPR, Ada Tesla, Lexus, dan Mercy

Megapolitan
[POPULER JABODETABEK] Ketua RW di Cilincing Usir Paksa 'Debt Collector' yang Mangkal di Wilayahnya | Cerita Penumpang MRT Saat Detik-detik Besi Ribar Jatuh ke Lintasan Kereta

[POPULER JABODETABEK] Ketua RW di Cilincing Usir Paksa "Debt Collector" yang Mangkal di Wilayahnya | Cerita Penumpang MRT Saat Detik-detik Besi Ribar Jatuh ke Lintasan Kereta

Megapolitan
Polisi Tangkap 6 Orang Terkait Penggunaan Pelat Palsu DPR, Salah Satunya Pengacara

Polisi Tangkap 6 Orang Terkait Penggunaan Pelat Palsu DPR, Salah Satunya Pengacara

Megapolitan
Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Sabtu 1 Juni 2024, dan Besok : Tengah Malam Ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Sabtu 1 Juni 2024, dan Besok : Tengah Malam Ini Cerah Berawan

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com