Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Maling Bobol ATM di Minimarket Sawangan Depok, Kuras Uang Rp 85 Juta

Kompas.com - 13/03/2024, 11:33 WIB
Dinda Aulia Ramadhanty,
Irfan Maullana

Tim Redaksi

DEPOK, KOMPAS.com - Maling membobol mesin anjungan tunai mandiri (ATM) di salah satu minimarket daerah Sawangan, Kota Depok dan membawa kabur uang sebesar Rp 85 juta.

"Iya betul, kejadiannya hari Minggu (10/3/2024) malam," kata Kapolsek Bojongsari Kompol Yefta Ruben saat dihubungi Kompas.com, Rabu (13/3/2024).

Selain mengambil uang tunai dari mesin ATM sebesar Rp 85 juta, pelaku juga mencuri rokok, kosmetik, hingga cokelat di dalam minimarket tersebut.

Yefta menyebut pembobolan ATM diduga terjadi setelah salah satu karyawan minimarket menutup toko, pintu gudang, dan menggembok rolling door, Minggu (10/3/2024).

Baca juga: Aksi Pelaku Ganjal ATM Tepergok di Bekasi, Langsung Dikunci Warga dari Luar

Sebab, karyawan minimarket terkejut setelah melihat kondisi barang di dalam minimarket sudah berserakan, sedangkan mesin ATM sudah dalam keadaan rusak ketika dia membuka toko tempatnya bekerja pada Senin (11/3/2024) pukul 06.15 WIB.

"Saat saksi masuk ke toko, barang-barang di toko sudah berantakan, mesin ATM juga sudah dalam keadaan rusak dan terbongkar," jelas Yefta.

Karyawan tersebut segera melaporkan kejadian ini kepada pemilik toko supaya mengabari bank pemilik ATM.

"Para saksi langsung mengecek seluruh ruangan dan mendapati tembok dinding samping mesin ATM sudah jebol," imbuh Yefta.

Baca juga: Sempat Memohon Agar Tak Dilaporkan ke Polisi, ART yang Bobol ATM Majikan Malah Kabur

Menurut Yefta, aksi pencurian terekam kamera CCTV yang menempel di mesin ATM.

"Aksinya terekam di CCTV ATM, pelaku menggunakan masker," ungkap Yefta.

Pada dokumentasi foto rekaman kamera CCTV yang dilampirkan, pelaku tampak mengenakan jaket hoodie hitam dan celana sedengkul.

Pelaku tampak masih berada di dalam minimarket saat jam menunjukkan pukul 02.16 WIB

Polisi masih menyelidiki kemungkinan komplotan dan mencari keberadaan pelaku.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Juru Parkir Liar di JIS Bikin Resah Masyarakat, Polisi Siap Menindak

Juru Parkir Liar di JIS Bikin Resah Masyarakat, Polisi Siap Menindak

Megapolitan
Pegi Perong Bakal Ajukan Praperadilan Atas Penetapannya sebagai Tersangka di Kasus Vina Cirebon

Pegi Perong Bakal Ajukan Praperadilan Atas Penetapannya sebagai Tersangka di Kasus Vina Cirebon

Megapolitan
Viral Tukang Ayam Goreng di Jakbar Diperas dengan Modus Tukar Uang Receh, Polisi Cek TKP

Viral Tukang Ayam Goreng di Jakbar Diperas dengan Modus Tukar Uang Receh, Polisi Cek TKP

Megapolitan
Peremajaan IPA Buaran Berlangsung, Pelanggan Diimbau Tampung Air untuk Antisipasi

Peremajaan IPA Buaran Berlangsung, Pelanggan Diimbau Tampung Air untuk Antisipasi

Megapolitan
Jaksel Peringkat Ke-2 Kota dengan SDM Paling Maju, Wali Kota: Ini Keberhasilan Warga

Jaksel Peringkat Ke-2 Kota dengan SDM Paling Maju, Wali Kota: Ini Keberhasilan Warga

Megapolitan
Gara-gara Mayat Dalam Toren, Sutrisno Tak Bisa Tidur 2 Hari dan Kini Mengungsi di Rumah Mertua

Gara-gara Mayat Dalam Toren, Sutrisno Tak Bisa Tidur 2 Hari dan Kini Mengungsi di Rumah Mertua

Megapolitan
Imbas Penemuan Mayat Dalam Toren, Keluarga Sutrisno Langsung Ganti Pipa dan Bak Mandi

Imbas Penemuan Mayat Dalam Toren, Keluarga Sutrisno Langsung Ganti Pipa dan Bak Mandi

Megapolitan
3 Pemuda di Jakut Curi Spion Mobil Fortuner dan Land Cruiser, Nekat Masuk Halaman Rumah Warga

3 Pemuda di Jakut Curi Spion Mobil Fortuner dan Land Cruiser, Nekat Masuk Halaman Rumah Warga

Megapolitan
Seorang Wanita Kecopetan di Bus Transjakarta Arah Palmerah, Ponsel Senilai Rp 19 Juta Raib

Seorang Wanita Kecopetan di Bus Transjakarta Arah Palmerah, Ponsel Senilai Rp 19 Juta Raib

Megapolitan
3 Pemuda Maling Spion Mobil di 9 Titik Jakut, Hasilnya untuk Kebutuhan Harian dan Narkoba

3 Pemuda Maling Spion Mobil di 9 Titik Jakut, Hasilnya untuk Kebutuhan Harian dan Narkoba

Megapolitan
Melawan Saat Ditangkap, Tiga Pencuri Spion Mobil di Jakarta Utara Ditembak Polisi

Melawan Saat Ditangkap, Tiga Pencuri Spion Mobil di Jakarta Utara Ditembak Polisi

Megapolitan
Terungkapnya Bisnis Video Porno Anak di Telegram: Pelaku Jual Ribuan Konten dan Untung Ratusan Juta Rupiah

Terungkapnya Bisnis Video Porno Anak di Telegram: Pelaku Jual Ribuan Konten dan Untung Ratusan Juta Rupiah

Megapolitan
Rugi Hampir Rp 3 Miliar karena Dugaan Penipuan, Pria di Jaktim Kehilangan Rumah dan Kendaraan

Rugi Hampir Rp 3 Miliar karena Dugaan Penipuan, Pria di Jaktim Kehilangan Rumah dan Kendaraan

Megapolitan
Geramnya Ketua RW di Cilincing, Usir Paksa 'Debt Collector' yang Berkali-kali 'Mangkal' di Wilayahnya

Geramnya Ketua RW di Cilincing, Usir Paksa "Debt Collector" yang Berkali-kali "Mangkal" di Wilayahnya

Megapolitan
Mulai 1 Juni 2024, Ada Ketentuan Baru Pembatalan Tiket Kereta Api

Mulai 1 Juni 2024, Ada Ketentuan Baru Pembatalan Tiket Kereta Api

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com