Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Angkot Tabrak Truk Ayam di Lenteng Agung, 13 Luka

Kompas.com - 18/10/2013, 05:35 WIB
Robertus Belarminus

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com — Sebuah angkutan kota (angkot) M04 jurusan Depok-Pasar Minggu menabrak truk pengangkut ayam, Kamis (17/10/2013), menjelang tengah malam. Akibat kecelakaan itu, 13 orang terluka. Sopir pun dihajar massa.

Kecelakaan terjadi di Jalan Lenteng Agung, Jagakarsa, Jakarta Selatan. Angkot bernomor B 2079 UL yang dikendarai Edy Santoso tersebut menabrak truk bernomor polisi B 9468 DB yang sedang parkir di pinggir jalan di depan tempat pemotongan ayam.

Penanggung jawab usaha pemotongan ayam itu, Yoga (30), mengatakan bahwa kejadian bermula saat angkot Edy melaju kencang dari arah Lenteng Agung. Diduga, angkot ini melaju sebegitu kencang karena dikejar beberapa sepeda motor, setelah sebelumnya angkot tersebut menabrak pengendara sepeda motor di dekat Stasiun Tanjung Barat.

"Kayaknya dia nabrak motor di sekitar Gang Seratus, 300 meter dari sini. Terus banyak motor yang lihat dia nabrak, dikejar. Kasarnya, (sopir angkot sedang) melarikan diri," kata Yoga saat ditemui Kompas.com, Jumat dini hari. Saat itulah, sopir angkot diduga kehilangan kendali dan membanting kemudi ke kiri.

Angkot menyerempet tiang listrik di tepi jalan, berlanjut menghantam bumper truk pengangkut ayam tersebut. "Terus nabrak pagar tembok rumah, baru mental ke jalan raya," ujar Yoga. Saat terpental, mobil terguling melintang di tengah jalan lalu menabrak pengendara motor yang berada di depannya hingga pengendara motor terjatuh.

Baik penumpang angkot yang jumlahnya belasan maupun pengendara motor pun terluka akibat kejadian tersebut. "Kalau kata korban yang di dalam (angkot), saya sempat tanya, lebih kurang 12 orang, terus sama yang motor juga," ujar Yoga.

Warga yang kesal dengan ulah sopir angkot pun sempat menghajar Edy sampai babak belur. "Sopirnya sempat diamanin masuk kantor sini. Massa banyak yang keluar," ujarnya. Petugas kepolisian dari Polsek Jagakarsa datang tak lama berselang, mengamankan Edy.

Sementara itu, para korban luka dibantu sejumlah pengendara lain untuk mendapat perawatan di rumah sakit. Akibat kecelakaan ini, kemacetan parah sempat terjadi di ruas jalan itu.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

[POPULER JABODETABEK] Korban Pesawat Jatuh di BSD Sempat Minta Tolong Sebelum Tewas | Kondisi Jasad Korban Pesawat Jatuh di BSD Tidak Utuh

[POPULER JABODETABEK] Korban Pesawat Jatuh di BSD Sempat Minta Tolong Sebelum Tewas | Kondisi Jasad Korban Pesawat Jatuh di BSD Tidak Utuh

Megapolitan
Rute Bus Tingkat Wisata Transjakarta BW2

Rute Bus Tingkat Wisata Transjakarta BW2

Megapolitan
Cara ke Mall Kelapa Gading Naik Kereta dan Transjakarta

Cara ke Mall Kelapa Gading Naik Kereta dan Transjakarta

Megapolitan
Ayah di Jaktim Setubuhi Anak Kandung sejak 2019, Korban Masih di Bawah Umur

Ayah di Jaktim Setubuhi Anak Kandung sejak 2019, Korban Masih di Bawah Umur

Megapolitan
Sempat Tersendat akibat Tumpahan Oli, Lalu Lintas Jalan Raya Bogor Kembali Lancar

Sempat Tersendat akibat Tumpahan Oli, Lalu Lintas Jalan Raya Bogor Kembali Lancar

Megapolitan
Ibu di Jaktim Rekam Putrinya Saat Disetubuhi Pacar, lalu Suruh Aborsi Ketika Hamil

Ibu di Jaktim Rekam Putrinya Saat Disetubuhi Pacar, lalu Suruh Aborsi Ketika Hamil

Megapolitan
Komnas PA Bakal Beri Pendampingan Siswa SMP di Jaksel yang Lompat dari Lantai 3 Gedung Sekolah

Komnas PA Bakal Beri Pendampingan Siswa SMP di Jaksel yang Lompat dari Lantai 3 Gedung Sekolah

Megapolitan
Penanganan Kasus Pemerkosaan Remaja di Tangsel Lambat, Pelaku Dikhawatirkan Ulangi Perbuatan

Penanganan Kasus Pemerkosaan Remaja di Tangsel Lambat, Pelaku Dikhawatirkan Ulangi Perbuatan

Megapolitan
Pendaftaran PPDB Jakarta Dibuka 10 Juni, Ini Jumlah Daya Tampung Siswa Baru SD hingga SMA

Pendaftaran PPDB Jakarta Dibuka 10 Juni, Ini Jumlah Daya Tampung Siswa Baru SD hingga SMA

Megapolitan
Kasus Perundungan Siswi SMP di Bogor, Polisi Upayakan Diversi

Kasus Perundungan Siswi SMP di Bogor, Polisi Upayakan Diversi

Megapolitan
Disdik DKI Akui Kuota Sekolah Negeri di Jakarta Masih Terbatas, Janji Bangun Sekolah Baru

Disdik DKI Akui Kuota Sekolah Negeri di Jakarta Masih Terbatas, Janji Bangun Sekolah Baru

Megapolitan
Polisi Gadungan yang Palak Warga di Jaktim dan Jaksel Positif Sabu

Polisi Gadungan yang Palak Warga di Jaktim dan Jaksel Positif Sabu

Megapolitan
Kondisi Siswa SMP di Jaksel yang Lompat dari Lantai 3 Gedung Sekolah Sudah Bisa Berkomunikasi

Kondisi Siswa SMP di Jaksel yang Lompat dari Lantai 3 Gedung Sekolah Sudah Bisa Berkomunikasi

Megapolitan
Polisi Gadungan di Jaktim Palak Pedagang dan Warga Selama 4 Tahun, Raup Rp 3 Juta per Bulan

Polisi Gadungan di Jaktim Palak Pedagang dan Warga Selama 4 Tahun, Raup Rp 3 Juta per Bulan

Megapolitan
Pelajar dari Keluarga Tak Mampu Bisa Masuk Sekolah Swasta Gratis Lewat PPDB Bersama

Pelajar dari Keluarga Tak Mampu Bisa Masuk Sekolah Swasta Gratis Lewat PPDB Bersama

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com