Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pengerukan Waduk Pluit Terhenti, Warga Khawatir Banjir

Kompas.com - 18/11/2013, 18:41 WIB
Dian Fath Risalah El Anshari

Penulis


JAKARTA, KOMPAS.com — Anton (38), salah seorang warga yang tinggal di sisi selatan Taman Burung, Penjaringan, heran tidak melihat pengerjaan pengerukan di Waduk Pluit. Ia mengatakan, sejak Sabtu (16/11/2013), dia tidak melihat lagi kegiatan pengerukan di waduk yang terdapat di belakang permukimannya itu.

"Kalau sore saya biasa ke sini, cuma Sabtu kemarin tumben aja kok sepi. Biasanya banyak backhoe yang ngeruk dan truk pengangkut lumpur juga banyak yang hilir mudik," ujarnya saat ditemui di Waduk Pluit, Senin (18/11/2013).

Anton pun merasa heran, mengapa pengerjaan waduk belum menyeluruh, alat-alat berat tersebut sudah tidak ada lagi. "Padahal ini lumpurnya masih banyak. Saya khawatirnya kalau tidak dikerjain semua, ngerinya kayak tahun kemarin, banjir besar," ujarnya.

Walaupun pengerjaan baru mencapai 25 persen dari luas keseluruhan waduk 80 hektar, Kepala Sudin PU Tata Air Jakarta Utara Wagiman Silalahi mengatakan, tidak akan terjadi banjir yang disebabkan luapan waduk selama pompa air yang ada bekerja optimal.

"Memang informasi dari dinas, sejak Sabtu (9/11/2013) lalu, kontraknya sudah berakhir. Tapi kalau pompa yang ada di sekeliling waduk berfungsi, tidak akan terjadi banjir," ujarnya.

Mengenai pompa di sekitar Waduk Pluit, Wagiman menjelaskan bahwa saat ini ada dua lokasi yang sudah berfungsi dan satu lagi di sisi timur dengan empat pompa yang sedang dalam pembangunan.

"Kalau di sisi barat, tiga pompa sudah berfungsi optimal. Sementara itu, di sisi tengah ada empat pompa yang sedang dalam perbaikan dan penggantian," ungkapnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Lokasi dan Jadwal Pencetakan KTP dan KK di Tangerang Selatan

Lokasi dan Jadwal Pencetakan KTP dan KK di Tangerang Selatan

Megapolitan
Kecelakaan di UI, Saksi Sebut Mobil HRV Berkecepatan Tinggi Tabrak Bus Kuning

Kecelakaan di UI, Saksi Sebut Mobil HRV Berkecepatan Tinggi Tabrak Bus Kuning

Megapolitan
Polisi Periksa 10 Saksi Kasus Tewasnya Siswa STIP yang Diduga Dianiaya Senior

Polisi Periksa 10 Saksi Kasus Tewasnya Siswa STIP yang Diduga Dianiaya Senior

Megapolitan
Diduga Ngebut, Mobil Tabrak Bikun UI di Hutan Kota

Diduga Ngebut, Mobil Tabrak Bikun UI di Hutan Kota

Megapolitan
Pembunuh Wanita Dalam Koper Sempat Tinggalkan Mayat Korban di Kamar Hotel

Pembunuh Wanita Dalam Koper Sempat Tinggalkan Mayat Korban di Kamar Hotel

Megapolitan
Siswa STIP Dianiaya Senior di Sekolah, Diduga Sudah Tewas Saat Dibawa ke Klinik

Siswa STIP Dianiaya Senior di Sekolah, Diduga Sudah Tewas Saat Dibawa ke Klinik

Megapolitan
Terdapat Luka Lebam di Sekitar Ulu Hati Mahasiswa STIP yang Tewas Diduga Dianiaya Senior

Terdapat Luka Lebam di Sekitar Ulu Hati Mahasiswa STIP yang Tewas Diduga Dianiaya Senior

Megapolitan
Dokter Belum Visum Jenazah Mahasiswa STIP yang Tewas akibat Diduga Dianiaya Senior

Dokter Belum Visum Jenazah Mahasiswa STIP yang Tewas akibat Diduga Dianiaya Senior

Megapolitan
Polisi Pastikan RTH Tubagus Angke Sudah Bersih dari Prostitusi

Polisi Pastikan RTH Tubagus Angke Sudah Bersih dari Prostitusi

Megapolitan
Mahasiswa STIP Tewas Diduga akibat Dianiaya Senior

Mahasiswa STIP Tewas Diduga akibat Dianiaya Senior

Megapolitan
Berbeda Nasib dengan Chandrika Chika, Rio Reifan Tak Akan Dapat Rehabilitasi Narkoba

Berbeda Nasib dengan Chandrika Chika, Rio Reifan Tak Akan Dapat Rehabilitasi Narkoba

Megapolitan
Lansia Korban Hipnotis di Bogor, Emas 1,5 Gram dan Uang Tunai Jutaan Rupiah Raib

Lansia Korban Hipnotis di Bogor, Emas 1,5 Gram dan Uang Tunai Jutaan Rupiah Raib

Megapolitan
Polisi Sebut Keributan Suporter di Stasiun Manggarai Libatkan Jakmania dan Viking

Polisi Sebut Keributan Suporter di Stasiun Manggarai Libatkan Jakmania dan Viking

Megapolitan
Aditya Tak Tahu Koper yang Dibawa Kakaknya Berisi Mayat RM

Aditya Tak Tahu Koper yang Dibawa Kakaknya Berisi Mayat RM

Megapolitan
Kadishub DKI Jakarta Tegaskan Parkir di Minimarket Gratis

Kadishub DKI Jakarta Tegaskan Parkir di Minimarket Gratis

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com