Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sore-sore "Blusukan" di Balaikota, Basuki Kecewa...

Kompas.com - 17/06/2014, 20:57 WIB
Kurnia Sari Aziza

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com — Pelaksana Tugas (Plt) Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama melakukan blusukan di sekitar kompleks Balaikota Jakarta, Selasa (17/6/2014) sore hari. Seusai melakukan sesi wawancara dengan salah satu stasiun televisi swasta di halaman gedung Balaikota, Basuki tak langsung menuju ruang kerjanya di lantai 2, tetapi ke lantai 3 Gedung Blok G, Balaikota Jakarta.

Ternyata Basuki mengecek kondisi taman yang berada di balkon. Menuju ke taman tersebut, Basuki harus melewati lorong gedung yang tampak seperti gudang. Selain gelap, terlihat banyak tumpukan-tumpukan barang di sisi kiri dan kanan lorong tersebut.

Kondisi atap di lantai 3 tersebut juga jebol, bolong-bolong, dan tampak tidak terurus. Kondisi ini sungguh memprihatinkan, terlebih gedung itu adalah gedung pemerintahan ibu kota. Setibanya di taman, Basuki langsung berkeliling mengecek ke setiap sudut taman tersebut. Kondisi taman tersebut juga tampak tidak terawat. Tanaman-tanaman yang ada di sana, seperti pohon pisang dan kamboja tampak layu dan kering.

"Sayang banget tamannya enggak keurus begini. Padahal kalau tamannya bagus, bisa buat pegawai makan siang, kan lumayan rooftop dan bisa lihat pemandangan," kata Basuki di sela blusukannya.

Ia mengaku kecewa melihat taman yang tidak dikelola baik itu. Ia pun menilai, taman tersebut tidak perlu dibenahi lagi. Basuki pun mengakhiri blusukan sepuluh menitnya tersebut dengan menginstruksikan Biro Umum untuk membenahi barang-barang dan tanaman yang ada di taman tersebut.

"Pot-pot tanaman yang ada di bawah jendela ini sudah rusak, ganggu pemandangan banget," kata Basuki.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Sesuai Namanya sebagai Seni Jalanan, Grafiti Selalu Ada di Tembok Publik

Sesuai Namanya sebagai Seni Jalanan, Grafiti Selalu Ada di Tembok Publik

Megapolitan
Panik Saat Kebakaran di Revo Town Bekasi, Satu Orang Lompat dari Lantai Dua

Panik Saat Kebakaran di Revo Town Bekasi, Satu Orang Lompat dari Lantai Dua

Megapolitan
4 Lantai Revo Town Bekasi Hangus Terbakar

4 Lantai Revo Town Bekasi Hangus Terbakar

Megapolitan
Revo Town Bekasi Kebakaran, Api Berasal dari Kompor Portabel Rumah Makan

Revo Town Bekasi Kebakaran, Api Berasal dari Kompor Portabel Rumah Makan

Megapolitan
Jalan Jenderal Sudirman Depan GBK Steril Jelang Jakarta Marathon

Jalan Jenderal Sudirman Depan GBK Steril Jelang Jakarta Marathon

Megapolitan
Rusunawa Marunda Dijarah, Ahok: Ini Mengulangi Kejadian Dulu

Rusunawa Marunda Dijarah, Ahok: Ini Mengulangi Kejadian Dulu

Megapolitan
Ahok Sudah Berubah, Masih Membara, tapi Sulit Maju di Pilkada Jakarta

Ahok Sudah Berubah, Masih Membara, tapi Sulit Maju di Pilkada Jakarta

Megapolitan
Ditanya Soal Kaesang Bakal Maju Pilkada Jakarta, Ahok: Enggak Ada Etika Saya Nilai Seseorang

Ditanya Soal Kaesang Bakal Maju Pilkada Jakarta, Ahok: Enggak Ada Etika Saya Nilai Seseorang

Megapolitan
Bukan Lagi Ibu Kota, Jakarta Diharapkan Bisa Terus Lestarikan Destinasi Pariwisata

Bukan Lagi Ibu Kota, Jakarta Diharapkan Bisa Terus Lestarikan Destinasi Pariwisata

Megapolitan
Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini, 23 Juni 2024 dan Besok: Tengah Malam Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini, 23 Juni 2024 dan Besok: Tengah Malam Cerah Berawan

Megapolitan
Ada Jakarta Marathon, Sepanjang Ruas Jalan Jenderal Sudirman Ditutup hingga Pukul 12.00 WIB

Ada Jakarta Marathon, Sepanjang Ruas Jalan Jenderal Sudirman Ditutup hingga Pukul 12.00 WIB

Megapolitan
Ahok Sentil Kualitas ASN: Kalau Bapaknya Enggak Beres, Anaknya 'Ngikut'

Ahok Sentil Kualitas ASN: Kalau Bapaknya Enggak Beres, Anaknya "Ngikut"

Megapolitan
Perayaan HUT Jakarta di Monas Bak Magnet Bagi Ribuan Warga

Perayaan HUT Jakarta di Monas Bak Magnet Bagi Ribuan Warga

Megapolitan
Ada Kebakaran di Revo Town, Stasiun LRT Bekasi Barat Tetap Layani Penumpang

Ada Kebakaran di Revo Town, Stasiun LRT Bekasi Barat Tetap Layani Penumpang

Megapolitan
HUT Jakarta, Warga Asyik Goyang Diiringi Orkes Dangdut di Monas

HUT Jakarta, Warga Asyik Goyang Diiringi Orkes Dangdut di Monas

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com