Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hari Ini, Jokowi di Seputar Jakarta, Tangsel, dan Tangerang Saja

Kompas.com - 30/06/2014, 07:37 WIB
Fabian Januarius Kuwado

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Calon presiden Joko Widodo akan menghabiskan waktu sepanjang Senin (30/6/2014) di seputaran kawasan DKI Jakarta dan Banten. Berikut ini rangkaian kegiatan Jokowi, dari kunjungan ke pasar hingga shalat tarawih.

Aktivitas Jokowi akan dimulai pada pukul 09.00 WIB, dengan menyambangi pasar Pondok Labu di ujung kawasan Jakarta Selatan. Menurut jadwal yang diterima Kompas.com, dia akan blusukan di pasar ini hingga pukul 11.00 WIB.

Acara di pasar masih akan berlanjut di Pasar Kebayoran Lama, Jakarta Selatan, yang dijadwalkan berlangsung pada pukul 12.00 WIB. Dari pasar ini, Jokowi kembali menyusuri jalan mengarah ke selatan, menuju pasar Ciputat yang sudah masuk wilayah administratif Tangerang Selatan, Banten.

Pada pukul 14.00 WIB, Jokowi dijadwalkan melanjutkan acara ke Mardi Grass Bundaran 3 Citra Grand Cikupa, Tangerang, Banten. Di sini dia akan berdialog dengan para guru dan buruh hingga selepas waktu ashar.

Sesudah pertemuan di Cikupa, Jokowi meluncur kembali ke Jakarta Pusat, menuju Kantor DPP Partai Nasional Demokrat di Jalan Cik Ditiro, Menteng. Di sana, Jokowi akan berbuka puasa bersama.

Selepas berbuka, Jokowi langsung bergeser lagi menuju Pondok Gede, Jakarta Timur. Dia akan mengikuti shalat tarawih bersama KH Yusuf Mansyur, sekaligus menjadi agenda terakhir yang terjadwal untuk Senin.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Anak-anak Rawan Jadi Korban Kekerasan Seksual, Komnas PA : Edukasi Anak Sejak Dini Cara Minta Tolong

Anak-anak Rawan Jadi Korban Kekerasan Seksual, Komnas PA : Edukasi Anak Sejak Dini Cara Minta Tolong

Megapolitan
Ditipu Oknum Polisi, Petani di Subang Bayar Rp 598 Juta agar Anaknya Jadi Polwan

Ditipu Oknum Polisi, Petani di Subang Bayar Rp 598 Juta agar Anaknya Jadi Polwan

Megapolitan
Polisi Periksa Selebgram Zoe Levana Terkait Terobos Jalur Transjakarta

Polisi Periksa Selebgram Zoe Levana Terkait Terobos Jalur Transjakarta

Megapolitan
Polisi Temukan Markas Gangster yang Bacok Remaja di Depok

Polisi Temukan Markas Gangster yang Bacok Remaja di Depok

Megapolitan
Polisi Periksa General Affair Indonesia Flying Club Terkait Pesawat Jatuh di Tangsel

Polisi Periksa General Affair Indonesia Flying Club Terkait Pesawat Jatuh di Tangsel

Megapolitan
Progres Revitalisasi Pasar Jambu Dua Mencapai 90 Persen, Bisa Difungsikan 2 Bulan Lagi

Progres Revitalisasi Pasar Jambu Dua Mencapai 90 Persen, Bisa Difungsikan 2 Bulan Lagi

Megapolitan
Pemerkosa Remaja di Tangsel Mundur dari Staf Kelurahan, Camat: Dia Kena Sanksi Sosial

Pemerkosa Remaja di Tangsel Mundur dari Staf Kelurahan, Camat: Dia Kena Sanksi Sosial

Megapolitan
Tersangka Pembacokan di Cimanggis Depok Pernah Ditahan atas Kepemilikan Sajam

Tersangka Pembacokan di Cimanggis Depok Pernah Ditahan atas Kepemilikan Sajam

Megapolitan
Kasus DBD 2024 di Tangsel Mencapai 461, Dinkes Pastikan Tak Ada Kematian

Kasus DBD 2024 di Tangsel Mencapai 461, Dinkes Pastikan Tak Ada Kematian

Megapolitan
Selebgram Zoe Levana Terobos dan Terjebak di 'Busway', Polisi Masih Selidiki

Selebgram Zoe Levana Terobos dan Terjebak di "Busway", Polisi Masih Selidiki

Megapolitan
Terobos Busway lalu Terjebak, Selebgram Zoe Levana Bakal Diperiksa

Terobos Busway lalu Terjebak, Selebgram Zoe Levana Bakal Diperiksa

Megapolitan
Sulitnya Ungkap Identitas Penusuk Noven di Bogor, Polisi: Pelaku di Bawah Umur, Belum Rekam E-KTP

Sulitnya Ungkap Identitas Penusuk Noven di Bogor, Polisi: Pelaku di Bawah Umur, Belum Rekam E-KTP

Megapolitan
Sendi Sespri Iriana Diminta Jokowi Tingkatkan Popularitas dan Elektabilitas untuk Maju Pilkada Bogor

Sendi Sespri Iriana Diminta Jokowi Tingkatkan Popularitas dan Elektabilitas untuk Maju Pilkada Bogor

Megapolitan
Terlibat Jaringan Gembong Narkoba Johan Gregor Hass, 6 WNI Ditangkap

Terlibat Jaringan Gembong Narkoba Johan Gregor Hass, 6 WNI Ditangkap

Megapolitan
Bikin Surat Perjanjian dengan Jakpro, Warga Sepakat Tinggalkan Rusun Kampung Susun Bayam

Bikin Surat Perjanjian dengan Jakpro, Warga Sepakat Tinggalkan Rusun Kampung Susun Bayam

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com