Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Warga Bidaracina Kini Bisa Minum Air Kali Ciliwung

Kompas.com - 14/09/2015, 13:00 WIB
Robertus Belarminus

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com — Warga Bidaracina di Jatinegara, Jakarta Timur, yang tinggal di bantaran Sungai Ciliwung kini bisa mengonsumsi air Kali Ciliwung. Kodam Jaya menghadiahkan alat penyulingan air sungai menjadi air yang bahkan dapat langsung diminum.

Pangdam Jaya Letjen Agus Sutomo berkesempatan meresmikan satu unit instalasi penyulingan air yang didirikan di bantaran Ciliwung yang sudah dinormalisasi, Senin (14/9/2015). Alat ini diserahkan langsung ke pengurus RW 02 warga setempat untuk dikelola dan digunakan secara gratis.

Agus mengatakan, ada proses penyulingan air dalam membersihkan air Kali Ciliwung sehingga air itu aman untuk dikonsumsi.

"Yang kita kembangkan barusan adalah bagaimana air Ciliwung yang sudah jorok, diproses alat, jadi siap minum. Kualitasnya sama air mineral," kata Agus saat meresmikan instalasi tersebut, Senin siang.

Menurut Agus, dengan instalasi itu, warga diharapkan bisa memanfaatkan air dari Kali Ciliwung menjadi sumber air minum meskipun kondisi air sungai itu tercemar.

Agus menyebutkan, dari wilayah Cijantung hingga kawasan Roxy, Grogol, ada 14 anak sungai di Ciliwung yang menyumbang banyak sampah. Paling parah anak sungai yang masuk ke Ciliwung di wilayah Pasar Rebo, Jakarta Timur.

"Sehari bisa 5 sampai 10 truk sampah, dan airnya hitam," ujar Agus.

Oleh karena banyaknya pencemaran, perusahaan air minum khusus di Ibu Kota diklaimnya sudah tak lagi menggunakan air Ciliwung untuk diolah.

"Air (Ciliwung)-nya sudah 'di-PHK' sama PDAM karena sudah tidak layak lagi. Makanya, PDAM pakai air Citarum lewat irigasi buatan di Kalimalang," ujar Agus.

Agus berharap, warga dapat terbantu dengan adanya air penyulingan ini. Sebab, kondisi air tanah di Jakarta saat ini sudah tak aman dikonsumsi.

Warga Bidaracina dapat memanfaatkan penyulingan yang dapat memasok 315 liter air per jam tersebut. Ia memastikan, penyulingan air bersih ini tak boleh diperjualbelikan.

Agus dan sejumlah pejabat pun langsung mencoba meminum langsung dengan gelas dari penyulingan air tersebut.

"Ini saya tunjukkan langsung sebelum diminum masyarakat. Kalau nanti sampai sore saya tidak mules-mules, silakan diminum masyarakat," ujar Agus.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Personel Gabungan TNI-Polri-Satpol PP-PPSU Diterjunkan Awasi RTH Tubagus Angke dari Prostitusi

Personel Gabungan TNI-Polri-Satpol PP-PPSU Diterjunkan Awasi RTH Tubagus Angke dari Prostitusi

Megapolitan
Tumpahan Oli di Jalan Juanda Depok Rampung Ditangani, Lalu Lintas Kembali Lancar

Tumpahan Oli di Jalan Juanda Depok Rampung Ditangani, Lalu Lintas Kembali Lancar

Megapolitan
Warga Minta Pemerintah Bina Pelaku Prostitusi di RTH Tubagus Angke

Warga Minta Pemerintah Bina Pelaku Prostitusi di RTH Tubagus Angke

Megapolitan
Jakarta Disebut Jadi Kota Global, Fahira Idris Sebut   Investasi SDM Kunci Utama

Jakarta Disebut Jadi Kota Global, Fahira Idris Sebut Investasi SDM Kunci Utama

Megapolitan
Kilas Balik Benyamin-Pilar di Pilkada Tangsel, Pernah Lawan Keponakan Prabowo dan Anak Wapres, Kini Potensi Hadapi Kotak Kosong

Kilas Balik Benyamin-Pilar di Pilkada Tangsel, Pernah Lawan Keponakan Prabowo dan Anak Wapres, Kini Potensi Hadapi Kotak Kosong

Megapolitan
Jejak Kekerasan di STIP dalam Kurun Waktu 16 Tahun, Luka Lama yang Tak Kunjung Sembuh...

Jejak Kekerasan di STIP dalam Kurun Waktu 16 Tahun, Luka Lama yang Tak Kunjung Sembuh...

Megapolitan
Makan dan Bayar Sesukanya di Warteg Tanah Abang, Pria Ini Beraksi Lebih dari Sekali

Makan dan Bayar Sesukanya di Warteg Tanah Abang, Pria Ini Beraksi Lebih dari Sekali

Megapolitan
Cerita Pelayan Warteg di Tanah Abang Sering Dihampiri Pembeli yang Bayar Sesukanya

Cerita Pelayan Warteg di Tanah Abang Sering Dihampiri Pembeli yang Bayar Sesukanya

Megapolitan
Cegah Praktik Prostitusi, Satpol PP DKI Dirikan Tiga Posko di RTH Tubagus Angke

Cegah Praktik Prostitusi, Satpol PP DKI Dirikan Tiga Posko di RTH Tubagus Angke

Megapolitan
Oli Tumpah Bikin Jalan Juanda Depok Macet Pagi Ini

Oli Tumpah Bikin Jalan Juanda Depok Macet Pagi Ini

Megapolitan
RTH Tubagus Angke Jadi Tempat Prostitusi, Komisi D DPRD DKI: Petugas Tak Boleh Kalah oleh Preman

RTH Tubagus Angke Jadi Tempat Prostitusi, Komisi D DPRD DKI: Petugas Tak Boleh Kalah oleh Preman

Megapolitan
DPRD DKI Minta Warga Ikut Bantu Jaga RTH Tubagus Angke

DPRD DKI Minta Warga Ikut Bantu Jaga RTH Tubagus Angke

Megapolitan
Mayat Laki-laki Mengapung di Perairan Kepulauan Seribu, Kaki dalam Kondisi Hancur

Mayat Laki-laki Mengapung di Perairan Kepulauan Seribu, Kaki dalam Kondisi Hancur

Megapolitan
Mayat Laki-laki Mengapung di Perairan Laut Pulau Kotok Kepulauan Seribu

Mayat Laki-laki Mengapung di Perairan Laut Pulau Kotok Kepulauan Seribu

Megapolitan
Tak Lagi Marah-marah, Rosmini Tampak Tenang Saat Ditemui Adiknya di RSJ

Tak Lagi Marah-marah, Rosmini Tampak Tenang Saat Ditemui Adiknya di RSJ

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com