Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ahok Harap Masyarakat Kembali Pilih Jokowi pada Pilpres 2019

Kompas.com - 16/05/2016, 22:18 WIB
Kurnia Sari Aziza

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com — Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama berharap Joko Widodo kembali terpilih pada Pemilihan Presiden (Pilpres) 2019 mendatang. Dengan demikian, Jokowi dapat membawa partai yang diusungnya untuk menempati mayoritas kursi di DPR RI.

"Saya punya harapan Pemilu 2019, pilpres dan pemilihan legislatif bareng. Saya yakin rakyat Indonesia pilih Pak Jokowi lagi dan partai yang direferensikan beliau," kata Ahok di Balai Kota DKI Jakarta, Senin (16/5/2016).

Nantinya, DPR beserta eksekutif dapat melakukan perubahan total dengan revolusi mental. Adapun salah satu hal yang ingin diwujudkan Ahok di Indonesia adalah pembuktian harta terbalik.

Setiap orang yang mau menjadi pejabat publik harus mau membuktikan harta, laporan harta kekayaan penyelenggara negara (LHKPN), serta pajak yang dibayarkan. Saat ini, rencana itu belum bisa terealisasi.

"Inilah akar segala masalah di republik ini, korupsi dan kemunafikan. Saya enggak bisa berharap banyak sama DPR yang sekarang," kata Ahok.

Selain itu, dia juga menegaskan akan mengikuti Pilkada DKI Jakarta 2017 melalui jalur independen. Bila tidak lolos pada tahap verifikasi cagub independen, dia telah menyiapkan sejumlah terobosan.

Salah satunya adalah merombak total pegawai negeri sipil (PNS) DKI. Kemudian Ahok juga memungkinkan merekrut TNI/Polri serta pegawai swasta menjadi PNS DKI.

"Sekarang saya dibilang turun (elektabilitasnya) 10 persen, saya bilang enggak apa-apa nyaris kalah, tapi akhirnya menang. Pak Jokowi juga dulu nyaris kalah. Daripada nyaris menang, tapi akhirnya kalah," kata Ahok. (Baca: Ahok: Jokowi Sudah Punya Cawapres untuk Pilpres 2019)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Warga Sebut Suara Mobil di Sekitar Lokasi Penemuan Mayat Dalam Sarung Terdengar Pukul 05.00 WIB

Warga Sebut Suara Mobil di Sekitar Lokasi Penemuan Mayat Dalam Sarung Terdengar Pukul 05.00 WIB

Megapolitan
Pria Dalam Sarung di Pamulang Diduga Belum Lama Tewas Saat Ditemukan

Pria Dalam Sarung di Pamulang Diduga Belum Lama Tewas Saat Ditemukan

Megapolitan
Penampakan Lokasi Penemuan Mayat Pria dalam Sarung di Pamulang Tangsel

Penampakan Lokasi Penemuan Mayat Pria dalam Sarung di Pamulang Tangsel

Megapolitan
Warga Sebut Ada Benda Serupa Jimat pada Mayat Dalam Sarung di Pamulang

Warga Sebut Ada Benda Serupa Jimat pada Mayat Dalam Sarung di Pamulang

Megapolitan
Soal Duet Anies-Ahok di Pilkada DKI, PDI-P: Karakter Keduanya Kuat, Siapa yang Mau Jadi Wakil Gubernur?

Soal Duet Anies-Ahok di Pilkada DKI, PDI-P: Karakter Keduanya Kuat, Siapa yang Mau Jadi Wakil Gubernur?

Megapolitan
Warga Dengar Suara Mobil di Sekitar Lokasi Penemuan Mayat Pria Dalam Sarung di Pamulang

Warga Dengar Suara Mobil di Sekitar Lokasi Penemuan Mayat Pria Dalam Sarung di Pamulang

Megapolitan
Bungkamnya Epy Kusnandar Setelah Ditangkap Polisi karena Narkoba

Bungkamnya Epy Kusnandar Setelah Ditangkap Polisi karena Narkoba

Megapolitan
Polisi Cari Tahu Alasan Epy Kusnandar Konsumsi Narkoba

Polisi Cari Tahu Alasan Epy Kusnandar Konsumsi Narkoba

Megapolitan
Epy Kusnandar Terlihat Linglung Usai Tes Kesehatan, Polisi: Sudah dalam Kondisi Sehat

Epy Kusnandar Terlihat Linglung Usai Tes Kesehatan, Polisi: Sudah dalam Kondisi Sehat

Megapolitan
Usai Tes Kesehatan, Epy Kusnandar Bungkam Saat Dicecar Pertanyaan Awak Media

Usai Tes Kesehatan, Epy Kusnandar Bungkam Saat Dicecar Pertanyaan Awak Media

Megapolitan
Polisi Selidiki Penemuan Mayat Pria Terbungkus Kain di Tangsel

Polisi Selidiki Penemuan Mayat Pria Terbungkus Kain di Tangsel

Megapolitan
Polisi Tes Kesehatan Epy Kusnandar Usai Ditangkap Terkait Kasus Narkoba

Polisi Tes Kesehatan Epy Kusnandar Usai Ditangkap Terkait Kasus Narkoba

Megapolitan
Tersangkut Kasus Narkoba, Epy Kusnandar dan Yogi Gamblez Ditangkap Dalam Kondisi Sadar

Tersangkut Kasus Narkoba, Epy Kusnandar dan Yogi Gamblez Ditangkap Dalam Kondisi Sadar

Megapolitan
Mayat yang Ditemukan Dalam Sarung di Pamulang Berjenis Kelamin Pria dan Berusia Sekitar 40 Tahun

Mayat yang Ditemukan Dalam Sarung di Pamulang Berjenis Kelamin Pria dan Berusia Sekitar 40 Tahun

Megapolitan
Polisi Otopsi Mayat Pria Terbungkus Kain yang Ditemukan di Tangsel

Polisi Otopsi Mayat Pria Terbungkus Kain yang Ditemukan di Tangsel

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com