Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Empat Bandara Siap Sambut Kedatangan Peserta KAA

Kompas.com - 18/04/2015, 16:02 WIB
Sakina Rakhma Diah Setiawan

Penulis


JAKARTA, KOMPAS.com - Empat bandara yang dikelola PT Angkasa Pura II dinyatakan siap menyambut Konferensi Tingkat Tinggi Asia-Afrika ke-60 yang berlangsung di Indonesia pada tahun ini.

Bandara Internasional Soekarno-Hatta atau Bandara Halim Perdanakusuma di Jakarta akan menyambut kedatangan para delegasi asing dari 109 negara pada Minggu (19/4/2015). Sementara itu, Bandara Internasional Husein Sastranagara di Bandung akan menyambut delegasi asing pada 23 April 2015. Adapun Bandara Sultan Mahmud Badaruddin II di Palembang disiapkan sebagai lokasi parkir pesawat kenegaraan dari para delegasi apabila diperlukan.

"Secara rutin kami berkoordinasi dengan berbagai pihak dalam rangka penyambutan para tamu negara. Ini merupakan kesempatan yang luar biasa bagi kami untuk dapat berkontribusi terhadap bangsa dan negara, selain tentunya melalui jasa pelayanan kebandarudaraan," ujar Direktur Utama PT Angkasa Pura II Budi Karya Sumadi dalam keterangan resmi di Jakarta, Sabtu (18/5/2015).

Sebagai bagian dari penyambutan, di Terminal 2 Kedatangan Bandara Internasional Soekarno-Hatta, mulai Minggu besok akan ada pameran seni pop art dan foto-foto koleksi Museum Konferensi Asia-Afrika. Ada pula happening art yang menampilkan seniman lokal dengan kostum dan rias wajah menyerupai tokoh-tokoh pendiri KTT Asia-Afrika.

Adapun di Bandara Husein Sastranegara, para seniman lokal Bandung akan menampilkan pertunjukan Kecaping Suling untuk memperkenalkan musik tradisional kepada para delegasi asing.

Hingga saat ini, sejumlah tokoh negara asing sudah mengonfirmasi jadwal kedatangannya dengan total jumlah penerbangan ke Bandara Internasional Soekarno-Hatta sebanyak 5 penerbangan dan ke Bandara Halim Perdanakusuma sebanyak 18 penerbangan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Sebelum Tewas, Giri Masih Sempat Ucapkan Syahadat Saat Dievakuasi dari Bawah Tembok Roboh

Sebelum Tewas, Giri Masih Sempat Ucapkan Syahadat Saat Dievakuasi dari Bawah Tembok Roboh

Megapolitan
Tewas Tertimpa Tembok Roboh di Kramatjati, Giri Dikenal sebagai Orang Baik dan Jujur

Tewas Tertimpa Tembok Roboh di Kramatjati, Giri Dikenal sebagai Orang Baik dan Jujur

Megapolitan
Sedang Renovasi, Tembok Rumah Warga di Kramatjati Roboh dan Timpa Dua Pekerja

Sedang Renovasi, Tembok Rumah Warga di Kramatjati Roboh dan Timpa Dua Pekerja

Megapolitan
Bule AS Kagum dengan Budaya Memberikan Kursi untuk Wanita di KRL: Ini Luar Biasa!

Bule AS Kagum dengan Budaya Memberikan Kursi untuk Wanita di KRL: Ini Luar Biasa!

Megapolitan
Tak Lagi di Dukuh Atas, Remaja 'Citayam Fashion Week' Pindah ke Kota Tua

Tak Lagi di Dukuh Atas, Remaja "Citayam Fashion Week" Pindah ke Kota Tua

Megapolitan
Aktor Rio Reifan Ditangkap Lagi, Polisi Amankan Sabu, Ekstasi, dan Obat Keras

Aktor Rio Reifan Ditangkap Lagi, Polisi Amankan Sabu, Ekstasi, dan Obat Keras

Megapolitan
Marak Penjambretan di Sekitar JIS, Polisi Imbau Warga Tak Pakai Perhiasan Saat Bepergian

Marak Penjambretan di Sekitar JIS, Polisi Imbau Warga Tak Pakai Perhiasan Saat Bepergian

Megapolitan
Sudah 5 Kali Ditangkap Polisi, Rio Reifan Belum Lepas dari Jerat Narkoba

Sudah 5 Kali Ditangkap Polisi, Rio Reifan Belum Lepas dari Jerat Narkoba

Megapolitan
Marak Kasus Pemalakan Sopir Truk, Polisi Rutin Patroli

Marak Kasus Pemalakan Sopir Truk, Polisi Rutin Patroli

Megapolitan
Sopir Truk Dipalak Rp 200.000 di Kapuk Muara, Pelaku Masih Diburu Polisi

Sopir Truk Dipalak Rp 200.000 di Kapuk Muara, Pelaku Masih Diburu Polisi

Megapolitan
Pesinetron 'Tukang Bubur Naik Haji' Rio Reifan Positif Sabu

Pesinetron "Tukang Bubur Naik Haji" Rio Reifan Positif Sabu

Megapolitan
Aktor Rio Reifan Ditangkap Kelima Kalinya, Lagi-lagi Kasus Narkoba

Aktor Rio Reifan Ditangkap Kelima Kalinya, Lagi-lagi Kasus Narkoba

Megapolitan
Brigadir RAT Bunuh Diri, Sudah Tak di Manado Sejak 10 Maret karena Izin Kunjungi Kerabat

Brigadir RAT Bunuh Diri, Sudah Tak di Manado Sejak 10 Maret karena Izin Kunjungi Kerabat

Megapolitan
Rumah TKP Brigadir RAT Bunuh Diri Pernah Dimiliki Fahmi Idris, Lalu Kini Dihuni Bos Tambang

Rumah TKP Brigadir RAT Bunuh Diri Pernah Dimiliki Fahmi Idris, Lalu Kini Dihuni Bos Tambang

Megapolitan
Cara Daftar Online Urus KTP dan KK di Tangsel

Cara Daftar Online Urus KTP dan KK di Tangsel

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com