Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sisa-sisa Gas Air Mata Masih Terasa di Kawasan Kampung Pulo

Kompas.com - 20/08/2015, 14:01 WIB
Aldo Fenalosa

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Jalan Jatinegara Barat yang sisi baratnya bersebelahan langsung dengan bantaran Kali Ciliwung tempat permukiman warga Kampung Pulo masih ditutup. Ada tiga unit mobil damkar dan tiga bus taktis milik regu Sabhara kepolisian diparkir memblokade mulut jalan tersebut.

Meski ditutup, warga sekitar yang rumahnya di sisi timur jalan masih bisa mengakses jalan tersebut dengan berjalan kaki menuju rumah mereka.

Namun gas air mata yang ditembakkan polisi saat bentrok pada Kamis (20/8/2015) pagi masih tercium warga yang melintas di jalan tersebut.

Hembusan angin tak kunjung menghapus sebaran gas air mata. Tak sedikit warga yang mengerinyitkan mata dan hidung saat lewat.

"Adek beli masker dulu, kalau enggak, di dalam rumah saja. Gas air matanya masih bersisa," kata seorang perempuan pada anaknya, letak rumah mereka hanya beberapa meter dari jalan raya Jatinegara Barat.

Sementara itu, penggusuran permukiman warga Kampung Pulo terus berlangsung hingga Kamis siang. Satu unit ekskavator berwarna kuning dioperasikan untuk meratakan bangunan semi permanen yang ada di bantaran kali.

Sejumlah bangunan permanen dua lantai di atas tanah bantaran kali itu juga tidak luput dari kerukan ekskavator. Puluhan petugas satpol PP pun menduduki sebagian area permukiman yang telah berhasil diratakan ekskavator.

Meski penggusuran mulai berlangsung lancar, para polisi tampak masih bersiaga di sisi-sisi jalan Jatinegara Barat.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Terbentur Aturan, Wacana Duet Anies-Ahok pada Pilkada DKI 2024 Sirna

Terbentur Aturan, Wacana Duet Anies-Ahok pada Pilkada DKI 2024 Sirna

Megapolitan
Pria Diduga ODGJ Lempar Batu ke Kepala Ibu-ibu, Korban Jatuh Tersungkur

Pria Diduga ODGJ Lempar Batu ke Kepala Ibu-ibu, Korban Jatuh Tersungkur

Megapolitan
Epy Kusnandar dan Yogi Gamblez Positif Narkoba

Epy Kusnandar dan Yogi Gamblez Positif Narkoba

Megapolitan
Prakiraan Cuaca Jakarta Sabtu dan Besok: Tengah Malam Berawan

Prakiraan Cuaca Jakarta Sabtu dan Besok: Tengah Malam Berawan

Megapolitan
Pencuri Motor yang Dihakimi Warga Pasar Minggu Ternyata Residivis, Pernah Dipenjara 3,5 Tahun

Pencuri Motor yang Dihakimi Warga Pasar Minggu Ternyata Residivis, Pernah Dipenjara 3,5 Tahun

Megapolitan
Aksinya Tepergok, Pencuri Motor Babak Belur Diamuk Warga di Pasar Minggu

Aksinya Tepergok, Pencuri Motor Babak Belur Diamuk Warga di Pasar Minggu

Megapolitan
Polisi Temukan Ganja dalam Penangkapan Epy Kusnandar dan Yogi Gamblez

Polisi Temukan Ganja dalam Penangkapan Epy Kusnandar dan Yogi Gamblez

Megapolitan
Bukan Hanya Epy Kusnandar, Polisi Juga Tangkap Yogi Gamblez Terkait Kasus Narkoba

Bukan Hanya Epy Kusnandar, Polisi Juga Tangkap Yogi Gamblez Terkait Kasus Narkoba

Megapolitan
Diduga Salahgunakan Narkoba, Epy Kusnandar dan Yogi Gamblez Ditangkap di Lokasi yang Sama

Diduga Salahgunakan Narkoba, Epy Kusnandar dan Yogi Gamblez Ditangkap di Lokasi yang Sama

Megapolitan
Anies-Ahok Disebut Sangat Mungkin Berpasangan di Pilkada DKI 2024

Anies-Ahok Disebut Sangat Mungkin Berpasangan di Pilkada DKI 2024

Megapolitan
Pria yang Lecehkan 5 Bocah Laki-laki di Cengkareng Ditetapkan Tersangka

Pria yang Lecehkan 5 Bocah Laki-laki di Cengkareng Ditetapkan Tersangka

Megapolitan
Disuruh Beli Rokok tapi Tidak Pulang-pulang, Ternyata AF Diamuk Warga

Disuruh Beli Rokok tapi Tidak Pulang-pulang, Ternyata AF Diamuk Warga

Megapolitan
Korban Pelecehan Payudara di Jaksel Trauma, Takut Saat Orang Asing Mendekat

Korban Pelecehan Payudara di Jaksel Trauma, Takut Saat Orang Asing Mendekat

Megapolitan
Dilecehkan Pria di Jakbar, 5 Bocah Laki-laki Tak Berani Lapor Orangtua

Dilecehkan Pria di Jakbar, 5 Bocah Laki-laki Tak Berani Lapor Orangtua

Megapolitan
Rute Transjakarta 12C Waduk Pluit-Penjaringan

Rute Transjakarta 12C Waduk Pluit-Penjaringan

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com