Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

23 Pasien Covid-19 di Jakarta Timur Meninggal Dunia Saat Isolasi Mandiri di Rumah

Kompas.com - 10/07/2021, 10:32 WIB
Rindi Nuris Velarosdela

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Suku Dinas Perhubungan Jakarta Timur mencatat tingginya tingkat kematian pasien Covid-19 yang meninggal dunia saat menjalani isolasi mandiri di rumah.

Kasi Pengawasan dan Pengendalian Sudin Perhubungan Jakarta Timur, Riky Erwinda mengatakan, jajarannya sudah mengevakuasi 23 jenazah pasien Covid-19 yang sedang isolasi mandiri sejak 29 Juni 2021 hingga 9 Juli 2021.

"Kita membantu membawa 23 jenazah yang meninggal dunia di rumah untuk dibawa ke sejumlah TPU. Dievakuasi menggunakan KDO (kendaraan dinas operasional)," kata Riky saat dikonfirmasi, Sabtu (10/7/2021) dilansir dari Tribun Jakarta.

Baca juga: Pengemudi Ojek-Taksi Online di Jakarta Wajib Miliki STRP Selama PPKM Darurat

Dalam proses evakuasi jenazah pasien Covid-19, jajaran Sudin Perhubungan Jakarta Timur berkoordinasi dengan tim Puskesmas masing-masing kecamatan.

"Jenazah Covid-19 yang dievakuasi dari rumah di antaranya kita bawa ke TPU Bambu Apus, Kecamatan Cipayung, Jakarta Timur, TPU Rorotan, Jakarta Utara, dan sebagainya," ujarnya.

Untuk diketahui, penambahan kasus harian Covid-19 di Jakarta kembali mencetak rekor baru.

Pada Jumat (9/7/2021) kemarin, angka kasus Covid-19 bertambah 13.112 kasus. Penambahan kasus terkonfirmasi berdasar hasil pemeriksaan PCR terhadap 29.486 orang.

Dengan penambahan kasus tersebut, total kumulatif kasus Covid-19 di Jakarta kini berada di angka 636.389.

Jumlah pasien sembuh bertambah 14.856 orang dibandingkan hari sebelumnya, sehingga kini tercatat 526.941 orang yang terpapar Covid-19 di Jakarta dinyatakan sembuh.

Sedangkan pasien aktif menurun 1.940 dibandingkan hari kemarin. Kini ada 100.142 orang masih dinyatakan aktif Covid-19.

Kemudian tercatat penambahan 196 orang meninggal dunia akibat Covid-19 di Jakarta. Total korban jiwa selama pandemi tercatat 9.306 jiwa.

Baca juga: Kondisi Pandemi di Jakarta: Saat Jenazah Covid-19 Harus Mengantre untuk Dimakamkan

 

Artikel ini telah tayang di TribunJakarta.com dengan judul Sudinhub Jakarta Timur Sudah Evakuasi 23 Jenazah Pasien Covid-19 yang Meninggal Saat Isolasi Mandiri

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Epy Kusnandar dan Yogi Gamblez Positif Narkoba

Epy Kusnandar dan Yogi Gamblez Positif Narkoba

Megapolitan
Prakiraan Cuaca Jakarta Sabtu dan Besok: Tengah Malam Berawan

Prakiraan Cuaca Jakarta Sabtu dan Besok: Tengah Malam Berawan

Megapolitan
Pencuri Motor yang Dihakimi Warga Pasar Minggu Ternyata Residivis, Pernah Dipenjara 3,5 Tahun

Pencuri Motor yang Dihakimi Warga Pasar Minggu Ternyata Residivis, Pernah Dipenjara 3,5 Tahun

Megapolitan
Aksinya Tepergok, Pencuri Motor Babak Belur Diamuk Warga di Pasar Minggu

Aksinya Tepergok, Pencuri Motor Babak Belur Diamuk Warga di Pasar Minggu

Megapolitan
Polisi Temukan Ganja dalam Penangkapan Epy Kusnandar dan Yogi Gamblez

Polisi Temukan Ganja dalam Penangkapan Epy Kusnandar dan Yogi Gamblez

Megapolitan
Bukan Hanya Epy Kusnandar, Polisi Juga Tangkap Yogi Gamblez Terkait Kasus Narkoba

Bukan Hanya Epy Kusnandar, Polisi Juga Tangkap Yogi Gamblez Terkait Kasus Narkoba

Megapolitan
Diduga Salahgunakan Narkoba, Epy Kusnandar dan Yogi Gamblez Ditangkap di Lokasi yang Sama

Diduga Salahgunakan Narkoba, Epy Kusnandar dan Yogi Gamblez Ditangkap di Lokasi yang Sama

Megapolitan
Anies-Ahok Disebut Sangat Mungkin Berpasangan di Pilkada DKI 2024

Anies-Ahok Disebut Sangat Mungkin Berpasangan di Pilkada DKI 2024

Megapolitan
Pria yang Lecehkan 5 Bocah Laki-laki di Cengkareng Ditetapkan Tersangka

Pria yang Lecehkan 5 Bocah Laki-laki di Cengkareng Ditetapkan Tersangka

Megapolitan
Disuruh Beli Rokok tapi Tidak Pulang-pulang, Ternyata AF Diamuk Warga

Disuruh Beli Rokok tapi Tidak Pulang-pulang, Ternyata AF Diamuk Warga

Megapolitan
Korban Pelecehan Payudara di Jaksel Trauma, Takut Saat Orang Asing Mendekat

Korban Pelecehan Payudara di Jaksel Trauma, Takut Saat Orang Asing Mendekat

Megapolitan
Dilecehkan Pria di Jakbar, 5 Bocah Laki-laki Tak Berani Lapor Orangtua

Dilecehkan Pria di Jakbar, 5 Bocah Laki-laki Tak Berani Lapor Orangtua

Megapolitan
Rute Transjakarta 12C Waduk Pluit-Penjaringan

Rute Transjakarta 12C Waduk Pluit-Penjaringan

Megapolitan
Rute KA Gumarang, Tarif dan Jadwalnya 2024

Rute KA Gumarang, Tarif dan Jadwalnya 2024

Megapolitan
Kronologi Perempuan di Jaksel Jadi Korban Pelecehan Payudara, Pelaku Diduga Pelajar

Kronologi Perempuan di Jaksel Jadi Korban Pelecehan Payudara, Pelaku Diduga Pelajar

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com