Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Terpilih Jadi Ketua Umum ALTI, Bima Arya Ingin Kolaborasikan "Trail Running" dengan Wisata Alam

Kompas.com - 08/02/2022, 15:35 WIB
Ramdhan Triyadi Bempah,
Kristian Erdianto

Tim Redaksi

BOGOR, KOMPAS.com - Wali Kota Bogor Bima Arya Sugiarto terpilih sebagai Ketua Umum Asosiasi Lari Trail Indonesia (ALTI) dalam Musyawarah Nasional dan Raker Pengurus Pusat ALTI.

Bima menuturkan, di bawah kepengurusannya, ALTI akan mengolaborasikan olahraga lari trail atau trail running dengan wisata alam.

"Bagi saya ini hal yang baru, tetapi saya akan belajar cepat dan diskusi dengan pegiat lari trail. Ternyata bukan hanya menarik, bukan hanya menjanjikan, tapi lari trail ini bisa menjadi olahraga yang happening di Indonesia," ungkap Bima, Selasa (8/2/2022).

Baca juga: Unpad Manglayang Trail Running 2021, Perlombaan Pertama sejak Pandemi

Bima menjelaskan, ALTI merupakan wadah organisasi lari trail di Indonesia dan menaungi seluruh kegiatan lari trail, baik yang terdaftar dari komunitas lari maupun event organizer.

Bima berharap, kegiatan lari trail di Indonesia bisa semakin berkembang menuju taraf internasional.

Bima berpandangan olahraga tersebut bisa berkembang di Indonesia, apalagi jika dipadukan dengan unsur alam, termasuk melakukan kampanye tentang lingkungan.

"Saya langsung excited, kemudian diskusi bagaimana langkah-langkah ke depan ini karena saya lihat ALTI ini more than just running," ungkap Bima.

"Itu bedanya dengan yang lain. Kita bicara tentang alam, kita bicara gunung, kebun, pantai, sawah, sungai dan lain-lain. Ini yang paling menjadi daya tarik utama. Kita lebih berwarna dari cabang olahraga lari biasa," sebutnya.

Baca juga: Pelari Indonesia Berhasil Finis di Ajang Lari Trail UTMB Perancis 2021

Selain nama Bima Arya, Anggota DPR RI Muhammad Farhan juga turut terpilih sebagai Ketua Harian ALTI beserta pengurus pusat ALTI lainnya masa bakti 2021-2025.

Menurut Farhan, ALTI ini memiliki karakter dan dinamika yang sangat kuat untuk bisa berkiprah di level nasional dan internasional.

"Salah satu kekuatan ALTI ini alamnya luar biasa juga perlarinya yang luar biasa. Mudah-mudahan apa yang kita tata sekarang ini bisa membawa menuju ke prestasi," tutur dia.

"Tidak hanya prestasi untuk masuk KONI, KOI, KORMI tetapi juga menjadi salah satu olahraga yang dipilih sebagai olahraga arus utama oleh masyarakat Indonesia," pungkas Farhan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Sempat Mogok Kerja, Sopir Truk Sampah di Bogor Bertugas Kembali

Sempat Mogok Kerja, Sopir Truk Sampah di Bogor Bertugas Kembali

Megapolitan
Seorang Pria di Depok Tiba-tiba Meninggal Saat Menumpang Angkot

Seorang Pria di Depok Tiba-tiba Meninggal Saat Menumpang Angkot

Megapolitan
Supian Suri Daftar Bacawalkot Depok ke Partai Gerindra

Supian Suri Daftar Bacawalkot Depok ke Partai Gerindra

Megapolitan
Maling Motor yang Dipukuli dan Diikat Lehernya oleh Warga Sunter Ternyata Residivis

Maling Motor yang Dipukuli dan Diikat Lehernya oleh Warga Sunter Ternyata Residivis

Megapolitan
Tukang Sampah di Cilincing Tewas Diserang Pelaku Tawuran, Kupingnya Nyaris Putus

Tukang Sampah di Cilincing Tewas Diserang Pelaku Tawuran, Kupingnya Nyaris Putus

Megapolitan
Ketika Mobil Rubicon Mario Dandy Tak Laku-laku Usai Dua Kali Dilelang dan Dikorting Rp 100 Juta...

Ketika Mobil Rubicon Mario Dandy Tak Laku-laku Usai Dua Kali Dilelang dan Dikorting Rp 100 Juta...

Megapolitan
Remaja yang Direkam Ibu saat Bersetubuh dengan Pacar Dapat Pendampingan Psikologis

Remaja yang Direkam Ibu saat Bersetubuh dengan Pacar Dapat Pendampingan Psikologis

Megapolitan
Dituduh Ingin Curi Motor, Pria di Sunter Dipukuli dan Diikat Lehernya oleh Warga

Dituduh Ingin Curi Motor, Pria di Sunter Dipukuli dan Diikat Lehernya oleh Warga

Megapolitan
Tangkap ASN Pemkot Ternate, Polisi Sita 0,16 Gram Sabu

Tangkap ASN Pemkot Ternate, Polisi Sita 0,16 Gram Sabu

Megapolitan
Maaf dan Janji Zoe Levana Usai Terobos Jalur Transjakarta...

Maaf dan Janji Zoe Levana Usai Terobos Jalur Transjakarta...

Megapolitan
Tiga ASN Pemkot Ternate Ditangkap Polisi Saat 'Nyabu' di Depan Warkop

Tiga ASN Pemkot Ternate Ditangkap Polisi Saat "Nyabu" di Depan Warkop

Megapolitan
Isu Duet dengan Anies pada Pilkada DKI, Ahmed Zaki: Keputusan Ada di DPP Golkar

Isu Duet dengan Anies pada Pilkada DKI, Ahmed Zaki: Keputusan Ada di DPP Golkar

Megapolitan
Usaha Cek Ombak Kaesang Pangarep pada Pilkada Bekasi dan Upaya Mencari Panggung Politik

Usaha Cek Ombak Kaesang Pangarep pada Pilkada Bekasi dan Upaya Mencari Panggung Politik

Megapolitan
Cerita Amsori Tetap Jadi Sopir Angkot meski Diserang Stroke Dua Kali

Cerita Amsori Tetap Jadi Sopir Angkot meski Diserang Stroke Dua Kali

Megapolitan
Permintaan Maaf Zoe Levana dan 3 Pengakuannya Terkait Terobos Jalur Transjakarta

Permintaan Maaf Zoe Levana dan 3 Pengakuannya Terkait Terobos Jalur Transjakarta

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com